Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ahok ingin setiap kampung punya lapangan olahraga

Ahok ingin setiap kampung punya lapangan olahraga Basuki T Purnama. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menginginkan pembangunan lapangan-lapangan olahraga di kampung-kampung. Namun, pembangunan lapangan tersebut dengan anggaran murah disertai penerangan lampu yang mencukupi.

"Banyak bangun, namun saya minta lebih murah, anggarannya segitu bisa untuk lampu. Jadi kita pengen bangun kampung-kampung itu ada lapangan kecil, lapangan badminton, voli, basket terus pasang lampu, itu nanti pedagang kan bisa hidup," ujar Ahok usai rapat anggaran dengan Kepala Dinas Olah raga di Balai Kota Jakarta, Senin (3/12).

Sementara itu, Kepala dinas olahraga Ratiyono mengatakan, saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), ada perbaikan lapangan bulu tangkis yang ada di kampung-kampung. Perbaikan tersebut, seperti penerangan atau lampu.

"Dan Pak wagub mengatakan bahwa harus ada lampunya sehingga ketika malam masyarakat termasuk orangtua bisa datang. Karena malam ada lampunya," kata Ratiyono.

Selain perbaikan lapangan bulutangkis, juga ada lapangan basket di setiap wilayah di Ibukota untuk dilengkapi penerangan. Hal ini diharapkan agar semua masyarakat dapat berolahraga.

"Ya dari semua lapangan. Ada lapangan bulu tangkis, lapangan basket yang ada di wilayah-wilayah harus dilengkapi dengan lampu. Supaya masyarakat bisa berolah raga," tandasnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi

Basuki Tjahja Purnama alias Ahok meluruskan dirinya bukanlah orang yang menolak pembangunan IKN yang telah dicanangkan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Ahok Ungkap Jokowi Pernah Memintanya Mundur dari Pencalonan Gubernur DKI
Ahok Ungkap Jokowi Pernah Memintanya Mundur dari Pencalonan Gubernur DKI

Ahok menceritakan hanya Megawati yang mendukungnya sebagai Cagub DKI.

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Ahok Tak Ikuti Langkah Jokowi yang Condong ke Prabowo
Terungkap Alasan Ahok Tak Ikuti Langkah Jokowi yang Condong ke Prabowo

Ahok ragu nantinya Prabowo akan melanjutkan program Jokowi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Aksi Jokowi dan AHY Tangkap Ikan Bersama saat Resmikan Bendungan Lolak
Aksi Jokowi dan AHY Tangkap Ikan Bersama saat Resmikan Bendungan Lolak

Pembangunan Bendungan Lolak memakan anggaran mencapai Rp 2,02 triliun.

Baca Selengkapnya
Ahok Beri Tips buat Gubernur Jakarta Berikutnya Atasi Anak Buah Nakal agar Tak Berani Macam-Macam
Ahok Beri Tips buat Gubernur Jakarta Berikutnya Atasi Anak Buah Nakal agar Tak Berani Macam-Macam

Ahok pernah menjabat sebagai Gubernur Jakarta pada 2014 silam

Baca Selengkapnya
Ahok Bicara soal Pemimpin Jakarta dan Solusi Atasi Kemacetan
Ahok Bicara soal Pemimpin Jakarta dan Solusi Atasi Kemacetan

Ahok bahkan mengomentari kebijakan Gubernur Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan terkait pergantian nama jalan di ibu kota.

Baca Selengkapnya
Ahok Beberkan Kriteria Sosok Ideal Gubernur Jakarta
Ahok Beberkan Kriteria Sosok Ideal Gubernur Jakarta

Sedikitnya ada lima kriteria yang harus dimiliki calon gubernur Jakarta

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa
Jokowi Bakal Dapat Peran Penting di Pemerintahan Prabowo, Golkar: Pemikiran Beliau Dibutuhkan Bangsa

Wajar jika Presiden Jokowi akan mendapat peran penting di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!
Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!

Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!

Baca Selengkapnya