Kisah Anak Satpam yang Dulunya Diremehkan, Kini Sukses Jadi Konten Kreator hingga Angkat Derajat Keluarga
Ungkap perjuangannya buat konten hingga sempat diremehkan, wanita ini sukses angkat derajat keluarga.
Wanita ini ungkap perjuangannya dengan buat konten hingga sempat diremehkan. Kini dirinya sukses angkat derajat keluarga.
Kisah Anak Satpam yang Dulunya Diremehkan, Kini Sukses Jadi Konten Kreator hingga Angkat Derajat Keluarga
Awalnya, TikToker bernama Sukma Ningrum ini mengunggah potretnya bersama orang tuanya. Ia memperkenalkan ayahnya yang dulu berprofesi sebagai satpam dan ibunya yang hanya ibu rumah tangga. Namun tanpa mereka, Sukma Ningrum tak akan bisa ada di titik sukses ini.
Ceritakan Kondisi Keluarga
Ia juga menceritakan soal kondisi keluarganya. Dulu orang tuanya berkali-kali pindah dari satu kontrakan ke kontrakan lain yang lebih murah. Mereka bahkan hanya memakai kardus sebagai lemari. Bahkan untuk membeli es krim seharga Rp250 mereka pun tidak mampu. Mereka juga tidak punya motor hingga harus ke mana-mana menggunakan angkot. Kedua orang tuanya bekerja keras dengan menjual telur, jamu, dan lain-lain. Akhirnya perlahan kondisi mereka membaik hingga bisa menguliahkan anaknya, Sukma.
Angkat Derajat Keluarga
Siapa sangka, anak perempuan bernama Sukma Ningrum ini akhirnya bisa mengangkat derajat keluarganya. Ia bahkan berhasil membelikan mobil pertama untuk orang tuanya dengan hasil kerja kerasnya.
Sempat Diremehkan
Kini jadi konten kreator terkenal, rupanya Sukma Ningrum pernah diremehkan oleh orang-orang. Ia benar-benar memulai semuanya dari nol lewat kontennya di TikTok. Sejak saat itu, namanya kian naik dan mendapat banyak tawaran kerja sama hingga endorsement.
TikTok
Curi Start
Menurutnya, saat banyak orang menghujatnya, ia sudah mencuri start terlebih dahulu untuk berproses. Ia pun menjalani setiap proses untuk menjadi konten kreator terkenal seperti sekarang.
Renovasi Rumah
Usai membeli mobil untuk orang tua, setahun kemudian ia bisa mengganti mobil dengan yang baru. Ia juga bisa merenovasi rumah orang tuanya dengan hasil kerja kerasnya sendiri.
Jalan-Jalan ke Luar Negeri
Tak hanya itu, kini ia bahkan bisa membeli apapun yang dia mau. Perempuan lulusan Universitas Airlangga jurusan Teknik Lingkungan 2017 ini juga bisa jalan-jalan ke luar negeri dengan uangnya sendiri.
Ia bahkan sudah mengunjungi beberapa negara sekaligus. Hal ini membuatnya tak menyangka jika anak satpam yang dulu tidak mampu membeli es krim seharga Rp250 kini bisa berada di titik ini.
Ia pun berpesan pada orang yang tengah berjuang untuk semangat dan jangan menyerah.
TikTok