Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Contoh Teks Ulasan yang Mudah Dipahami, Perhatikan Strukturnya

Contoh Teks Ulasan yang Mudah Dipahami, Perhatikan Strukturnya ilustrasi buku. ©2022 Merdeka.com/pixabay

Merdeka.com - Contoh teks ulasan bisa jadi bahan pembelajaran. Teks ulasan ini penting dipahami semua orang agar bisa mendapatkan gagasan awal mengenai suatu hal.

Sesuai dengan namanya, teks ulasan adalah tinjauan atau ringkasan. Bisa meninjau berupa buku, novel, puisi, lagu, film, produk dan lain sebagainya. Teks ulasan tentu berbeda dengan teks lainnya. Teks ulasan memiliki struktur yang berbeda.

Struktur teks ulasan terdiri dari judul, pendahuluan/orientasi, isi resensi/ulasan, penilaian (kelebihan dan kekurangan) dan terakhir rangkuman/kesimpulan. Saat mempelajari contoh teks ulasan, kamu nanti akan memahami struktur teksnya yang berbeda.

Berikut ini informasi lengkap mengenai contoh teks ulasan yang penting diketahui, lengkap dengan penjelasannya telah dirangkum merdeka.com.

Pengertian Teks Ulasan Menurut Para Ahli

Sebelum mengetahui contoh teks ulasan, kenali dulu pengertian teks ulasan dari para ahli. 

1. Gerot dan WighnellGerot dan Wignell berpendapat bahwa pengertian teks ulasan memiliki fungsi untuk mengukur, menilai, dan memikirkan kritik mengenai karya atau kejadian yang diulas.

2. Hyland dan DianiPengertian teks ulasan menurut Hyland dan Diani adalah teks yang mengupas serta menilai sebuah karya sastra yang sebagian besar menjadi tolok ukur untuk meningkatkan sebuah karya kepada pembaca.

Teks ulasan atau resensi merupakan teks yang mengulas isi, kelebihan, dan kekurangan buku, film, atau teks lain yang telah diterbitkan oleh sang pembuat. Teks ulasan umumnya ditulis dalam bentuk artikel.

3. KBBI

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), ulasan adalah kupasan, tafsiran, atau komentar. Sedangkan mengulas mempunyai arti berupa memberikan penjelasan, komentar, menafsirkan dalam bentuk pendapat dan sebagainya.

Adapun karya-karya yang biasanya diulas adalah karya sastra, artikel, hingga karya seni. Tak hanya itu, teks ulasan juga digunakan untuk mengulas sebuah peristiwa atau sebuah kegiatan yang sedang dilaksanakan.

Fungsi teks ulasan ini tentunya untuk menimbang, menilai, serta mengajukan kritik terhadap karya atau peristiwa yang diulas tersebut.

4. MahsunTeks adalah satuan bahasa yang digunakan sebagai ungkapan suatu kegiatan sosial baik secara tulisan maupun tulis dengan struktur lengkap. Berdasarkan definisi tersebut, ciri teks wujudnya dapat berupa bahasa yang dituturkan atau dituliskan, atau juga bentuk dari sarana lain yang digunakan untuk menyatakan buah pikiran atau ide.

Contoh Teks Ulasan

Setelah mengetahui pengertian mengenai teks ulasan, berikutnya kamu perlu tahu mengenai contoh teks ulasan  sebagai berikut:

Contoh Teks Ulasan Buku

Orientasi

Judul buku: Cinta BrontosaurusPenulis: Raditya DikaPenerbit: Gagas MediaTahun terbit: 2006

Isi Resensi/UlasanSeorang penulis bernama Dika baru saja putus cinta dari Nina. Sejak itu, dia percaya bahwa cinta ada kedaluwarsanya. Namun, Kosasih yang merupakan agen naskah Dika berusaha membangkitkan kepercayaan Dika kembali terhadap cinta. Usaha ini menempatkan Dika pada perkenalan dan perjumpaan absurd dengan berbagai wanita.

Hingga tanpa disengaja Dika berjumpa dengan Jessica yang ternyata memiliki jalan pemikiran sama anehnya dengan Dika. Di sisi lain, Dika mendapatkan tawaran film dari bukunya yang berjudul 'Cinta Brontosaurus'.

Namun, masalah lain datang ketika naskahnya harus diubah menjadi genre film horor yang saat itu sedang tenar. Padahal, buku itu mengisahkan pengalamannya memahami cinta.

PenilaianTampilan buku ini sangat menarik dengan cover yang terlihat ceria. Isi buku cukup mengaduk emosi pembacanya dengan gabungan kisah komedi, cinta, hingga kehidupan sehari-hari.

Bahasa dalam buku ini sangat menggambarkan kehidupan anak muda zaman sekarang yang terbiasa dengan bahasa gaul. Sementara kekurangannya, pada akhir cerita masih mengambang dan banyak kata vulgar.

KesimpulanDi balik segala kelebihan dan kekurangannya, buku ini mengundang minat banyak orang karena nama besar penulisnya. Sisi humor Raditya Dika dituangkan dalam buku ini dan mampu menghibur setiap pembacanya.

(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Contoh Teks Tanggapan Lengkap Beserta Strukturnya yang Perlu Diketahui
Contoh Teks Tanggapan Lengkap Beserta Strukturnya yang Perlu Diketahui

Kumpulan contoh teks tanggapan dan penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya
Contoh Kata Keterangan, Lengkap Beserta Jenis dan Penjelasannya
Contoh Kata Keterangan, Lengkap Beserta Jenis dan Penjelasannya

Kata keterangan adalah jenis kata yang memberikan informasi tambahan atau detail mengenai kata lain dalam kalimat, kecuali kata benda

Baca Selengkapnya
Contoh Ucapan Terima Kasih Sudah Dijenguk, Bikin Kerabatmu Merasa Dihargai
Contoh Ucapan Terima Kasih Sudah Dijenguk, Bikin Kerabatmu Merasa Dihargai

Ucapan terima kasih yang diberikan juga bukan hanya sekedar kata-kata, namun menjadi ungkapan tulus dan penuh rasa syukur atas perhatian.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tujuan Teks Eksposisi, Lengkap dengan Penjelasannya
Tujuan Teks Eksposisi, Lengkap dengan Penjelasannya

Teks eksposisi adalah suatu jenis karangan yang memaparkan gagasan, konsep, atau fakta yang bersifat umum.

Baca Selengkapnya
Contoh Saran Makalah Beserta Penjelasan Lengkapnya yang Bisa Dipelajari
Contoh Saran Makalah Beserta Penjelasan Lengkapnya yang Bisa Dipelajari

Kumpulan contoh saran makalah beserta penjelasan lengkap yang mudah dipahami.

Baca Selengkapnya
Contoh Paragraf Deskripsi, Begini Cara Membuatnya Mudah Banget
Contoh Paragraf Deskripsi, Begini Cara Membuatnya Mudah Banget

Singkatnya, paragraf deskripsi merupakan sejumlah rangkaian kalimat yang ditulis dengan tujuan menggambarkan sesuatu hal tertentu.

Baca Selengkapnya
Contoh Sinonim beserta Penjelasan Definisi dan Fungsinya
Contoh Sinonim beserta Penjelasan Definisi dan Fungsinya

Sinonim adalah ungkapan baik berupa kata, frasa, atau kalimat yang kurang lebih sama maknanya dengan ungkapan yang lain.

Baca Selengkapnya
Argumentasi adalah Teks yang Mengungkapkan Gagasan, Pahami Ciri dan Strukturnya
Argumentasi adalah Teks yang Mengungkapkan Gagasan, Pahami Ciri dan Strukturnya

Teks argumentasi adalah jenis teks yang bertujuan untuk mempengaruhi pembaca dengan argumen-argumen yang kuat.

Baca Selengkapnya
Unsur Ekstrinsik Novel, Ciri-Ciri, dan Strukturnya yang Menarik Dipelajari
Unsur Ekstrinsik Novel, Ciri-Ciri, dan Strukturnya yang Menarik Dipelajari

Unsur ekstrinsik dari sebuah novel mengacu pada elemen-elemen yang ada di luar konten tekstual cerita itu sendiri.

Baca Selengkapnya