Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Mendidik Anak Supaya Pintar dan Kreatif, Orang Tua Wajib Tahu

Cara Mendidik Anak Supaya Pintar dan Kreatif, Orang Tua Wajib Tahu Ilustrasi ibu dan anak. ©ShutterstockSergey Nivens

Merdeka.com - Setiap orang tua tentu menginginkan anaknya tumbuh sebagai seorang yang pintar dan kreatif. Namun tentu saja, keinginan tersebut harus didukung oleh orang tua dengan mengajarkan dan mengarahkan anaknya dengan baik.

Kecerdasan pada anak dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu faktor genetik dan faktor lingkungan. Faktor genetik yaitu berupa bakat atau kemampuan yang diturunkan langsung dari orang tua. Sedangkan faktor lingkungan, terdiri dari didikan orang tua, asupan nutrisi, hingga pendidikan yang diperoleh anak.

Selain pintar dan cerdas, kreativitas anak juga harus diperhatikan. Meskipun anak-anak sering digambarkan sebagai wadah imajinasi yang luar biasa, namun kita harus mengawasi mereka dari gadget seperti smartphone, laptop, atau televisi. Karena dengan menghabiskan waktu pada teknologi tersebut hanya akan membuat anak sulit mengembangkan kreativitasnya.

Cara mendidik anak supaya pintar dan kreatif memang bukan hal yang mudah. Tapi di sinilah tugas orang tua, untuk memberikan yang terbaik pada buah hatinya. Kesabaran dan ketekunan orang tua berperan penting dalam mendidik anak. Jadi, berikan kasih sayang dan beri didikan yang baik dan benar untuk anak kesayangan Anda.

Memiliki anak yang pintar memang sudah menjadi keinginan hampir semua orang tua. Tapi bagaimana dengan anak kreatif? Apakah perlu memperhatikan perkembangan kreativitas anak?

Dalam artikel kali ini kami akan menjelaskan cara mendidik anak supaya pintar dan kreatif dan juga penjelasan mengenai pentingnya kreativitas pada anak, yang dikutip dari waterford.org.

Cara Mendidik Anak Supaya Pintar dan Kreatif

ilustrasi berpikir

chromatographyonline.com

Dorong Anak untuk Mengajukan PertanyaanCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang pertama yaitu dengan mendorong anak untuk bertanya. Dalam sebuah artikel dengan Psychology Today, peneliti Melissa Burkley merekomendasikan untuk mengajari anak-anak untuk bertanya, "bagaimana jika?" untuk meningkatkan kreativitas mereka.

Cara ini juga dapat melatih pemikiran anak sehingga membuat anak menjadi pintar. Jika Anda dapat membuat anak Anda bertanya tentang suatu hal dan cara kerjanya, mereka cenderung akan menemukan jawaban unik yang berasal dari imajinasi mereka.

Ketika Salah, Cobalah untuk Menemukan Sisi PositifnyaCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang kedua yaitu dengan mengajarkan sisi positif dari kesalahan. Anak Anda mungkin merasa kecil hati jika mereka tidak berhasil saat pertama kali mencoba sesuatu.

Tetapi kesalahan sering mengajarkan kita lebih dari sekadar kesuksesan dan dapat mendorong anak untuk mencoba solusi baru yang kreatif. Jika anak Anda sedang kesulitan belajar, cobalah untuk membantu mereka melihatnya dari sudut pandang yang berbeda. Misalnya, jika anak Anda sedang belajar kata kosa kata baru, Anda dapat mencoba mengejanya sesuai dengan nada lagu favoritnya.

ilustrasi anak membaca

stephaniedaviesarai.com

Membaca BukuCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang ketiga adalah dengan membaca buku. Buku adalah jendela dunia yang akan membuka pengetahuan dan pemikiran baru bagi si anak.

Ajak anak Anda untuk membaca, atau bacakan buku kepada mereka jika mereka masih belum tahu arti kata-kata di dalamnya. Dengan membaca buku, akan membantu merangsang otak dan membangun basis pengetahuan tentang dunia bagi anak. Membaca buku juga bertindak sebagai dasar dari semua pembelajaran di masa depan, termasuk matematika dan sains.

Ajukan Pertanyaan TerbukaCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang keempat yaitu dengan mengajukan pertanyaan pada anak. Mengajukan pertanyaan kepada anak Anda dapat meningkatkan kepintaran dan kreativitas sama seperti membuat mereka bertanya sendiri.

Mengajukan pertanyaan terbuka (pertanyaan yang membutuhkan jawaban lebih panjang dari kata “ya” atau “tidak”) dapat membantu anak-anak belajar membentuk ide-ide mereka sendiri dan mengembangkan pemikiran kreatif.

ilustrasi anak berpuasa

©Freepik

Habiskan Waktu di LuarCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang kelima adalah dengan berjalan-jalan di luar rumah. Peneliti Denmark menemukan bahwa berjalan-jalan ke alam tidak hanya baik untuk kesehatan mental, tetapi juga dapat meningkatkan kreativitas.

Studi mereka menemukan bahwa menghabiskan waktu di luar ruangan dapat meningkatkan rasa ingin tahu, mendorong pemikiran yang fleksibel, dan membantu Anda menjadi lebih segar.

Puji Usaha dan HasilCara mendidik anak supaya pintar dan kreatif yang terakhir yaitu dengan memberikan pujian atas usaha dan hasil yang telah mereka capai. Dengan memberikan anak pujian atau apresiasi, akan membuat anak-anak lebih termotivasi dan percaya diri untuk bergerak maju ketika menghadapi suatu hal yang sulit mereka tangani.

Pentingnya Kreativitas pada Anak

Ternyata, kreativitas dapat meningkatkan kemampuan kognitif otak Anda. Orang dengan latar belakang musik, misalnya, cenderung memiliki hubungan yang lebih kuat di antara dua belahan otak mereka. Plus, menurut penelitian, pemikiran kreatif dapat membantu otak kita mengembangkan koneksi saraf dan mempelajari konsep baru.

ilustrasi anak berhitung

activekids.com

Selain itu, kegiatan kreatif dapat meningkatkan suasana hati dan kesejahteraan anak. Sebuah penelitian di Brooklyn College menemukan bahwa menggambar membantu anak-anak menjadi tenang setelah mengingat ingatan yang menyedihkan.

Dan ketika orang-orang fokus pada proyek kreatif, mereka cenderung merasa lebih bahagia dan mendapati bahwa diri mereka “berkembang.”

(mdk/ank)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Tips Mengajarkan Anak Puasa, Gunakan Cara Kreatif dan Mudah Diterima

8 Tips Mengajarkan Anak Puasa, Gunakan Cara Kreatif dan Mudah Diterima

Beberapa tips mengajarkan anak puasa dengan cara yang kreatif dan mudah diterima, bisa dicoba.

Baca Selengkapnya
Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain

Tips agar Anak Tumbuh Jadi Pribadi Bertanggung jawab dan Tidak Mudah Menyalahkan Orang Lain

Mengajari anak tanggung jawab dan tidak mudah menyalahkan orang lain bisa diterapkan sejak usia dini.

Baca Selengkapnya
Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah

Tips bagi Orangtua untuk Membesarkan Anak yang Penurut dan Tak Suka Membantah

Orangtua biasanya memiliki harapan bagaimana anak mereka akan tumbuh. Salah satunya adalah agar anak menjadi penurut dan tak suka membantah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ketahui Berbagai Kecerdasan yang Terdapat pada Anak, Penting untuk Terus Dikembangkan

Ketahui Berbagai Kecerdasan yang Terdapat pada Anak, Penting untuk Terus Dikembangkan

Kecerdasan pada anak memiliki bentuk yang berbeda-beda satu sama lain. Ketahui sejumlah jenis kecerdasan pada anak.

Baca Selengkapnya
Cara bagi Orangtua untuk Tumbuhkan Jiwa Kreatif dan Artistik pada Anak

Cara bagi Orangtua untuk Tumbuhkan Jiwa Kreatif dan Artistik pada Anak

Kreativitas dan rasa artistik yang dimiliki oleh anak bisa dipupuk dan dikembangkan oleh orangtua melalui berbagai cara.

Baca Selengkapnya
Penyebab Anak Suka Memukul, Perlu Diwaspadai dan Dihindari Orangtua

Penyebab Anak Suka Memukul, Perlu Diwaspadai dan Dihindari Orangtua

Kebiasaan memukul merupakan suatu hal yang kerap dilakukan anak. Hal ini perlu diperhatikan dan dihindari oleh orangtua.

Baca Selengkapnya
Mengapa Sindiran ke Anak Bisa Jadi Kesalahan Parenting yang Berdampak Buruk bagi Perkembangan

Mengapa Sindiran ke Anak Bisa Jadi Kesalahan Parenting yang Berdampak Buruk bagi Perkembangan

Menyindir anak terkait hal yang mereka lakukan bisa menimbulkan dampak buruk dalam pola pengasuhan yang dilakukan.

Baca Selengkapnya
8 Cara Membentuk Kecerdasan Anak yang Bisa Diterapkan Orangtua Sejak Anak Masih Kecil

8 Cara Membentuk Kecerdasan Anak yang Bisa Diterapkan Orangtua Sejak Anak Masih Kecil

Orangtua memiliki peran yang besar dalam membentuk kecerdasan anak terutama sejak usia anak masih dini.

Baca Selengkapnya
Sejak Usia Berapa dan Bagaimana Karakter Anak Terbentuk dan Muncul

Sejak Usia Berapa dan Bagaimana Karakter Anak Terbentuk dan Muncul

Munculnya karakter anak perlu dikenali oleh orangtua untuk menentukan cara parenting yang tepat bagi perkembangan buah hati.

Baca Selengkapnya