Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berfoto Asyik di Kota Tua Cirebon, Ada Gedung Pabrik Rokok Peninggalan 1924

Berfoto Asyik di Kota Tua Cirebon, Ada Gedung Pabrik Rokok Peninggalan 1924

Berfoto Asyik di Kota Tua Cirebon, Ada Gedung Pabrik Rokok Peninggalan 1924

Nuansa kolonialnya begitu terasa di Kota Tua Cirebon

Berfoto Asyik di Kota Tua Cirebon, Ada Gedung Pabrik Rokok Peninggalan 1924

Di Kota Cirebon, Jawa Barat, terdapat destinasi kota tua yang sayang untuk dilewatkan.
Kawasan ini tepatnya berada di Jalan Pasuketan, Kelurahan Lemahwungkuk, tak jauh dari kawasan pelabuhan dan Keraton Kanoman.

Salah satu bangunan bersejarah tersebut adalah sebuah gedung bekas pabrik rokok bernama British American Tobacco atau BAT.

Nuansanya yang artdeco membuat gedung ini selalu jadi incara para penggemar fotografi. Tak hanya memotret suasana, namun calon pengantin juga banyak menjadikannya sebagai tempat untuk pre-wedding.

Kawasan kota tua Cirebon ini punya banyak daya tarik, termasuk lewat kisah sejarahnya. Berikut selengkapnya.

Tampilkan gedung pabrik rokok yang megah

Kawasan kota tua Cirebon benar-benar menyajikan pemandangan khas zaman kolonial. Bentuk bangunan di sekitarnya, termasuk pabrik rokok tersebut tak banyak berubah.

Desainnya berlantai tiga, memanjang dengan fasad dan pintunya yang menjulang tinggi.

Tiang-tiang di sekitar gedung juga memiliki nilai arsitektur tinggi, sehingga apik dijadikan latar foto. Tak heran jika banyak kaula muda memadati lokasi ini saat hari libur.

Sejarah bangunan BAT

Sejarah bangunan BAT

Terkait sejarah, bangunan BAT berawal dari gudang minuman tradisional lokal yang kemudian diperbaharui.

Gambar: disbudpar.cirebonkota.go.id

Setelahnya bangunan tersebut diakuisisi oleh sebuah perusahaan bernama Egyptian Cigarettes Company. Perusahaan ini tergabung dan dimiliki oleh British American Tobacco Company.

Di masanya, perusahaan tersebut mampu memproduksi rokok putih dengan skala besar. Bahkan BAT juga memegang kendali ekspor rokok lokal di Cirebon, hingga penjualannya terus meningkat.

Tertata dengan rapi

Salah satu daya tarik di lokasi adalah penataannya yang selalu dijaga oleh pihak berwenang. Hasilnya, area sekitar pabrik tertata dengan rapi, dan cukup terawat.

Di sini, para pecinta foto bisa mengabadikan aktivitas warga di sekitar lokasi, dengan kombinasi bangunan pabrik dan gedung-gedung di sekitarnya.

Tak jauh dari gedung BAT terdapat mall tertua di Cirebon, yakni Cirebon Mall dengan arsitektur yang juga lawas.

Terdapat Taman Pedati Gede

Terdapat Taman Pedati Gede

Selain bangunan lawas, di sekitar kota tua Cirebon juga terdapat Taman Pedati Gede. Taman ini menampilkan sebuah alat transportasi pedati yang pernah jadi alat angkut andalan warga setempat di tahun 1400-an.

Gambar: YouTube Bagus Qaidar

Pedati tersebut berbentuk memanjang, dengan empat buah roda besar dan satu atap.

Menurut sejarahnya, pedati ini dibuat oleh pendiri wilayah Cirebon yakni Pangeran Cakrabuana atau Raden Walasungsang.
Ketika itu ia dibantu oleh Syekh Syarif Hidayatullah atau Sunan Gunung Jati.

Di masanya, pedati ini jadi alat angkut yang paling canggih karena dapat dibongkar pasang. Selain itu, daya angkutnya bisa disesuaikan dengan muatan barang yang akan dibawa.

Nyore di Taman Pedati Gede

Selain menampilkan satu unit kereta tradisional besar, di sekelilingnya juga terdapat taman dengan berbagai tumbuhan hijau dan juga bunga.

Pengunjung bisa duduk-duduk santai, sembari berfoto dan menyaksikan suasana Kota Cirebon di kala senja.

Saat libur, jejeran kuliner tradisional sampai modern khas Cirebon banyak diperjual belikan sehingga menambah rasa betah berwisata di kota tua Cirebon.

Sumber:
Laman resmi Disbudpar Kota Cirebon
ugj.ac.id
YouTube Supriyanto

Berfoto Asyik di Kota Tua Cirebon, Ada Gedung Pabrik Rokok Peninggalan 1924
Sejarah Asal-usul Kota Cirebon, Bermula dari Musala Kecil Tahun 1447
Sejarah Asal-usul Kota Cirebon, Bermula dari Musala Kecil Tahun 1447

Cirebon dulunya hanya sebuah musala kecil. Bagaimana kisahnya?

Baca Selengkapnya
FOTO: Cuaca Cerah, Pohon Besar di Dekat Rumah Prabowo Tiba-Tiba Tumbang dan Timpa Mobil Sampai Ringsek
FOTO: Cuaca Cerah, Pohon Besar di Dekat Rumah Prabowo Tiba-Tiba Tumbang dan Timpa Mobil Sampai Ringsek

Pohon tumbang tersebut ambruk hanya sekitar 20 meter saja dari kediaman Prabowo. Insiden itu terjadi ketika cuaca di lokasi sedang cerah-cerah saja.

Baca Selengkapnya
FOTO: Wajah Asli Ciliwung Setelah Sebelumnya Nyaris Kerontang Akibat Kemarau, Kini Kembali Jadi Tempat Berenang Anak-Anak
FOTO: Wajah Asli Ciliwung Setelah Sebelumnya Nyaris Kerontang Akibat Kemarau, Kini Kembali Jadi Tempat Berenang Anak-Anak

Sebelumnya kali Ciliwung nyaris kering kerontang akibat musim kemarau bulan lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
FOTO: Bak Piknik, Ini Potret Pemudik Gelar Tikar dan Sahur di Gerbang Tol Cikampek Utama
FOTO: Bak Piknik, Ini Potret Pemudik Gelar Tikar dan Sahur di Gerbang Tol Cikampek Utama

Di depan Gerbang Tol Cikampek Utama, pemudik menggelar tikar dan mengeluarkan seluruh bekal makanan untuk disantap bersama-sama saat waktu sahur.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kebanjiran Pesanan untuk Idulfitri, Industri Rumahan di Ciganjur Ini Sampai Rekrut Ratusan Ibu-Ibu Bikin Kue Lebaran
FOTO: Kebanjiran Pesanan untuk Idulfitri, Industri Rumahan di Ciganjur Ini Sampai Rekrut Ratusan Ibu-Ibu Bikin Kue Lebaran

Meski Lebaran masih 3 pekan lagi, permintaan kue kering meningkat 100 persen.

Baca Selengkapnya
Foto Bareng, Begini Kata-kata Spesial Titiek Soeharto ke Prabowo yang Berpangkat Jenderal
Foto Bareng, Begini Kata-kata Spesial Titiek Soeharto ke Prabowo yang Berpangkat Jenderal

Ucapan selamat Titiek Soeharto untuk Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
FOTO: Dorong Jadi Warisan Budaya Tak Benda UNESCO, Pawai Budaya Reog Ponorogo Tampil Meriah di Jakarta
FOTO: Dorong Jadi Warisan Budaya Tak Benda UNESCO, Pawai Budaya Reog Ponorogo Tampil Meriah di Jakarta

Pawai ini juga untuk menyemarakkan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Begini Parahnya Macet Menuju Pelabuhan Merak Banten, Kendaraan Pemudik Antre 8 Km di Dalam Tol
FOTO: Begini Parahnya Macet Menuju Pelabuhan Merak Banten, Kendaraan Pemudik Antre 8 Km di Dalam Tol

Memasuki H-4 Lebaran pada Sabtu (6/4), ribuan kendaraan mengantre untuk memasuki Pelabuhan Merak, Kota Cilegon.

Baca Selengkapnya
FOTO: Jadi Pemicu Polusi Udara di Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Tutup Operasional Pabrik Arang Batok Kelapa
FOTO: Jadi Pemicu Polusi Udara di Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Tutup Operasional Pabrik Arang Batok Kelapa

Sebanyak 8 lapak pembakaran arang batok kelapa dihentikan operasionalnya oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Baca Selengkapnya