Dibeli Prabowo Untuk TNI AU, ini Kisah Jet Tempur F-15 Tembak Jatuh 2 MiG-29 Sekali Tempur
F-15 Eagle dikenal sebagai 'Pembunuh MiG'. Ini salah satu kisah pertempuran legendaris di udara.

F-15 Eagle dikenal sebagai 'Pembunuh MiG'. Ini salah satu kisah pertempuran legendaris di udara.

Dibeli Prabowo Untuk TNI AU, Jet Tempur F-15 Pernah Tembak Jatuh 2 MiG-29 Sekali Tempur

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto Menandatangani MoU Pembelian F-15EX
Total, Indonesia akan membeli 24 jet tempur F15 EX dari Boeing Company, St. Louis, Missouri. Pembelian pesawat ini untuk memperkuat TNI AU. F-15 sudah lama menjadi andalan US Air Force.

F-15 Eagle Varian Awal Sudah Digunakan oleh AU AS Sejak Tahun 1976
Jet tempur bermesin ganda ini telah membuktikan kemampuannya di medan laga. Dia membukukan kemenangan lebih dari 100 kali dalam duel di udara.

Salah Satu Kasus 'Pembantaian MiG' Oleh F-15 Terjadi Saat Perang Kosovo
NATO membombardir wilayah Republik Federal Yugoslavia tahun 1999. Pilot-pilot Serbia ditugaskan untuk mencegat misi pesawat NATO. Beberapa kali pertempuran udara terjadi.

Pada tanggal 26 Maret 1999, Kapten Jeff "Claw" Hwang dari AU AS sedang dalam sebuah misi penerbangan dekat perbatasan Serbia-Bosnia. Radar di kokpit F-15 yang dipilotinya tiba-tiba berbunyi.

Ada Jet Tempur Serbia MIG-29 Fulcrum Tengah Berada di Dekat Mereka
MiG-29 menjadi andalan para pilot serbia untuk melawan pilot-pilot NATO dari Blok Barat, Ternyata tidak hanya satu, tapi dua jet tempur sekaligus. Letaknya sangat berdekatan.
Setelah mendeteksi Lawan Kedua, Hwang dan Wingmannya, Segera Melakukan Serangan
Kejadiannya sangat cepat. Dia melepaskan dua misil AIM-120 dari sayap pesawatnya. Dua misil itu masing-masing mengenai target. Dua jet Serbia ditembak jatuh. Peristiwa ini menjadi rekor. Untuk pertama kalinya F-15 Eagle menembak jatuh dua MiG buatan Blok Timur sekaligus.

Kapten Hwang mendapat penghargaan atas aksinya hari itu. Seperti tradisi para pilot tempur, jumlah pesawat yang dijatuhkannya dalam pertempuran pun dicatatkan di tubuh pesawat F-15 miliknya.

Pesawat yang Dipiloti Kapten Hwang Kini Dipamerkan di Museum Angkatan Udara AS
Kapten Hwang sendiri pensiun dengan pangkat kolonel dan sempat menjadi Wakil Komandan 142nd Fighter Wing. Foto: National Museum USAF