Merdeka.com - Hadirnya situs bisaquran.com dan tafsirweb.com memberikan banyak kemudahan bagi umat muslim yang ingin mempelajari Alquran untuk menyempurnakan amalan ibadah mereka. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW yang dituangkan lewat hadis riwayat Bukhari, “Sebaik-baik umat muslim adalah yang mempelajari Alquran dan mengamalkannya.” Hanya saja, untuk membaca dan memahami maksud Alquran secara tepat perlu belajar khusus, terlebih Alquran ditulis dalam bahasa Arab, sehingga bagi orang Indonesia yang notabene tidak berbahasa Arab, butuh keseriusan dan kesabaran untuk mempelajarinya.
Bisaquran.com hadir dengan kelas online berbasis instant messaging dan situs khusus sebagai Learning Management System (LMS). Selain itu, situs ini juga menggunakan sistem hybrid yang menggabungkan materi klasik berupa buku dan video pembelajaran.
Sementara tafsirweb.com hadir untuk memfasilitasi Anda yang ingin mempelajari makna di balik setiap ayat Alquran lewat tafsir, sehingga terjemahannya jauh lebih kredibel.
Menariknya, tafsir Alquran di situs ini memiliki beberapa versi, seperti Tafsir Kementerian Agama RI, Tafsir Kementerian Agama Saudi Arabia dan lainnya. Menariknya semua layanan tersebut tersedia secara gratis untuk dibaca.
Dua situs ini pun kian membesarkan harapan dan kesempatan bagi siapapun, terutama umat Islam yang ingin belajar membaca dan memahami Alquran kapan saja dan di mana saja.
Di samping metode membaca Alquran secara online tersebut, beberapa tips membaca Alquran ini juga tepat diterapkan oleh pemula.
Jangan Malu untuk Mencari Guru Mengaji yang Tepat
Walau membaca Alquran memang lebih baik dimulai sejak usia dini, tetapi kesibukan setiap orang berbeda-beda, sehingga tak sedikit yang belum sempat belajar agama, termasuk membaca Alquran secara tepat hingga usia dewasa. Bagaimanapun tak ada kata telat untuk belajar agama, jadi jangan malu untuk mencari guru mengaji yang tepat. Apalagi kini sudah banyak ustaz maupun ustazah yang bersedia dipanggil ke rumah untuk mengajarkan membaca Alquran secara tepat dan benar.
Selain itu, guru mengaji yang kompeten adalah yang paham ilmu tajwid atau ilmu membaca Alquran yang baik, serta paham tafsir Alquran, sehingga bisa menjelaskan setiap makna dari ayat maupun surat Alquran secara rinci dan jelas. Di samping itu, pilihlah ustaz atau ustazah yang sabar dan halus tuturnya, sehingga Anda makin semangat belajar membaca Alquran. Hal ini karena mempelajari Alquran ini butuh proses, dengan ketekunan dan guru yang pas, Anda pun bisa belajar lebih cepat.
Latih dengan Membaca Surat Pendek
Jika sudah bisa memahami dasar ilmu tajwid dan membaca Alquran dengan baik, latih dengan membaca surat-surat pendek. Bahkan, Anda bisa juga menghapalkannya, seperti surat Alikhlas, Annas, Alalaq maupun surat pendek lainnya yang ada dalam jus 30 misalnya. Manfaatnya, bacaan surat saat salat pun jadi bertambah, selain bacaan Alfatihah yang tentunya wajib dibaca dalam salat.
Perlancar dengan Membaca Surat-Surat Lainnya
Apabila sudah bisa membaca surat-surat pendek dengan lancar, biasanya ustaz maupun ustazah akan membimbing untuk membaca Alquran secara keseluruhan dari jus pertama. Usahakan untuk istikamah hingga khatam di bawah bimbingan guru mengaji yang tepat. Dengan begitu, selanjutnya Anda bisa membaca Alquran secara mandiri. Hasilnya, bacaan salat jadi sempurna, pahala yang didapatkan menjadi berlimpah ruah.
Melalui beberapa metode dan tips tersebut, belajar membaca Alquran pun kini tak perlu lagi ada hambatan. Sebab, seiring berkembangnya zaman, belajar agama bisa dilakukan lebih fleksibel melalui beragam perangkat yang tersedia. Bagaimana, sudah siap belajar membaca Alquran sekarang?
[wri]Resep Bihun Goreng Spesial Bumbu Kecap Manis
Sekitar 6 Jam yang laluResep Muffin Labu Kuning, Kudapan Lezat yang Mudah Dibuat di Rumah
Sekitar 6 Jam yang laluResep Sup Krim Jamur (Mushroom Cream Soup) Praktis dan Gurih
Sekitar 6 Jam yang lalu10 Film Horor Terbaik di Netflix Berdasar Rating Rotten Tomatoes
Sekitar 7 Jam yang laluResep Greek Salad Sederhana, Segar dan Sehat untuk Sarapan
Sekitar 9 Jam yang laluTips Buat Konten Visual Menarik dalam BincangShopee 6.6 Mega Elektronik Sale
Sekitar 9 Jam yang lalu8 Artis Cantik Indonesia yang Disebut Netizen Mirip Member TWICE
Sekitar 10 Jam yang laluResep Cheesy Fried Milk; Susu Goreng Rasa Keju yang Manis, Gurih, dan Creamy
Sekitar 12 Jam yang lalu7 Makhluk Mitologi yang Muncul di Drama Korea, Mulai dari Gumiho sampai Hantu Telur
Sekitar 12 Jam yang lalu10 Cara Melembutkan Rambut Lewat Perawatan Mudah Sehari-hari
Sekitar 16 Jam yang laluBikin Iri, Kelima Pemenang Flash Sale Rp1 Shopee Resmi Terima Mobil Agya Seharga Rp1
Sekitar 17 Jam yang laluMobil Agya Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee Resmi Jadi Hak Milik Wanita Asal Jakarta
Sekitar 22 Jam yang laluDone! Devi Resmi Terima Mobil Agya Seharga Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Sekitar 23 Jam yang laluGembira! Febbry Pamer Mobil Agya Seharga Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Sekitar 1 Hari yang laluBegini Pesan Menohok Jenderal Bintang Dua ke Bintara Polisi Baru
Sekitar 2 Jam yang laluDuga Ada Kejanggalan, Keluarga Minta Kasus Tewasnya Bripka AS Ditarik ke Bareskrim
Sekitar 9 Jam yang laluKorban Penipuan Tiket Konser Coldplay Bertambah, Polda Metro Buru Pelaku
Sekitar 9 Jam yang laluLong Weekend, Polisi Terapkan Ganjil Genap di Jalur Puncak Bogor
Sekitar 18 Jam yang laluTerang-terangan Mahfud MD Sebut Ada Pejabat Bekingi Mafia, Singgung Rafael & Sambo
Sekitar 1 Hari yang laluSurvei Populi Center: Citra Polri Mulai Membaik Pascakasus Ferdy Sambo
Sekitar 2 Hari yang laluMenakar Peluang Kasasi Diajukan Putri Candrawathi, Mengurangi atau Perberat Hukuman?
Sekitar 1 Minggu yang laluMembaca Peluang Ferdy Sambo Lolos dari Hukuman Mati
Sekitar 1 Minggu yang laluMenakar Peluang Kasasi Diajukan Putri Candrawathi, Mengurangi atau Perberat Hukuman?
Sekitar 1 Minggu yang laluMembaca Peluang Ferdy Sambo Lolos dari Hukuman Mati
Sekitar 1 Minggu yang laluSekuat Tenaga Ferdy Sambo Ingin Lolos dari Hukuman Mati
Sekitar 1 Minggu yang laluFerdy Sambo, Putri Candrawathi dan Kuat Maruf Ajukan Kasasi ke MA
Sekitar 1 Minggu yang laluIntip Liburan Ronny Talapesy Pengacara Bharada E di Luar Negeri, Sosok Istri Disorot
Sekitar 1 Bulan yang laluPermohonan Banding Kandas, Ricky Rizal Tetap Dihukum 13 Tahun Penjara
Sekitar 1 Bulan yang laluFerdy Sambo Tak Hadir di Sidang Putusan Banding Vonis Mati
Sekitar 1 Bulan yang laluSudin KPKP Jakarta Selatan Gelar Vaksin Rabies Gratis untuk Cegah Penyakit Menular
Sekitar 1 Hari yang laluIndonesia Kirim 1,5 Juta Dosis Vaksin Pentavalent untuk Nigeria, Nilainya Rp30 Miliar
Sekitar 3 Hari yang laluTyronne Del Pino Gabung, Ini Harapan Beckham Putra untuk Persib
Sekitar 1 Jam yang lalu3 Pemain Asing Gabung Latihan, Aremania Mulai Datangi Latihan Arema di Gajayana
Sekitar 8 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
Dicky Budiman
Peneliti dan Praktisi Global Health Security Griffith University AustraliaMemaknai Pencabutan Status Darurat Kesehatan Masyarakat Covid-19
AM Hendropriyono
Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara