Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ilmuwan Oxford Teliti Dampak Covid-19 Varian Omicron pada Ibu Hamil & Bayi Baru Lahir

Ilmuwan Oxford Teliti Dampak Covid-19 Varian Omicron pada Ibu Hamil & Bayi Baru Lahir Universitas Oxford. ©mladinfo.com

Merdeka.com - Para ilmuwan Universitas Oxford menyampaikan pada Selasa, mereka akan meneliti dampak varian baru virus corona pada ibu hamil dan bayi baru lahir, juga dampak vaksinasi Covid terhadap komplikasi selama kehamilah dan setelah melahirkan.

Penelitian ini dilakukan kurang dari setahun setelah universitas ternama Inggris itu menemukan ibu hamil yang terinfeksi Covid dan bayi mereka berisiko lebih besar mengalami komplikasi, seperti kelahiran prematur dan risiko gagal organ, daripada temuan sebelumnya.

Para peneliti mengatakan, penelitian ini bertujuan untuk mengisi kesenjangan, termasuk efek varian baru virus corona seperti Omicron pada kelompok berisiko tinggi yang tingkat vaksinasinya "mengkhawatirkan".

"Efek Covid-19 pada kehamilan telah diremehkan dan kurang diteliti," jelas Profesor Jose Villar dari Universitas Oxford yang memimpin penelitian.

"Ibu hamil bahkan tidak dilibatkan dalam uji coba vaksin, yang memungkinkan 'informasi' yang tidak ilmiah dan menakutkan disebarluaskan," lanjutnya, dikutip dari Al Arabiya, Rabu (16/2).

Banyak otoritas kesehatan global menyampaikan vaksinasi selama kehamilan aman, dimana penelitian AS bulan lalu menemukan vaksinasi tidak berkaitan dengan persalinan prematur maupun bayi baru lahir dengan baran badan kecil.

Pada November, data dari Badan Keamanan Kesehatan Inggris menunjukkan vaksinasi Covid-19 aman untuk ibu hamil dan tidak berkaitan dengan angka komplikasi yang lebih tinggi.

Penelitian Inggris yang terbaru ini akan melibatkan sekitar 1.500 perempuan yang dites positif Covid pada setiap tahap kehamilan dan membandingkannya dengan 3.000 perempuan yang tidak terinfeksi selama empat bulan.

Para ilmuwan Oxford memperkirakan hasil uji coba ini keluar pada Mei mendatang.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Bahaya Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di Indonesia

Ini Bahaya Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di Indonesia

Zubairi menyebut, EG.5 merupakan varian baru Covid-19 yang berkaitan erat dengan subvarian Omicron XBB.

Baca Selengkapnya
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Saat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Mengenal JN.1, Varian Baru Pemicu Lonjakan Covid-19 di Singapura

Mengenal JN.1, Varian Baru Pemicu Lonjakan Covid-19 di Singapura

Varian JN.1 merupakan pemicu lonjakan Covid-19 di Singapura.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya

Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya

Infeksi virus Nipah dapat dicegah dengan menghindari paparan terhadap babi dan kelelawar serta menerapkan kebiasaan bersih.

Baca Selengkapnya
7 Kondisi pada Bayi yang Sering Buat Orangtua Cemas Padahal Tidak Berbahaya

7 Kondisi pada Bayi yang Sering Buat Orangtua Cemas Padahal Tidak Berbahaya

Sejumlah kondisi kesehatan pada bayi sebenarnya normal terjadi tanpa harus menimbulkan kekhawatiran orangtua.

Baca Selengkapnya
Begini Cara Agar Anak Tak Gampang Sakit di Musim Hujan, Orangtua Wajib Tahu

Begini Cara Agar Anak Tak Gampang Sakit di Musim Hujan, Orangtua Wajib Tahu

Di musim hujan, anak-anak rentan sakit. Karenanya sebagai orangtua, Anda wajib mengantisipasi dan melakukan pencegahan.

Baca Selengkapnya
Mitos Bayi Lahir 8 Bulan, Begini Penjelasan Medisnya

Mitos Bayi Lahir 8 Bulan, Begini Penjelasan Medisnya

Momen kelahiran bayi adalah peristiwa yang membahagikan. Namun, momen ini juga tak lepas dari berbagai kepercayaan yang banyak dipegang masyarakat.

Baca Selengkapnya
Penyakit Menular yang Umum Menyerang Anak, Ketahui Cara Mencegahnya

Penyakit Menular yang Umum Menyerang Anak, Ketahui Cara Mencegahnya

Penyakit menular disebabkan oleh mikroorganisme seperti virus, bakteri, jamur, atau parasit yang dapat menyebar dari satu orang ke lainnya, termasuk anak-anak.

Baca Selengkapnya