Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hoaks TNI dan Polri Rapatkan Barisan Dukung Ganjar Capres 2024

Hoaks TNI dan Polri Rapatkan Barisan Dukung Ganjar Capres 2024 Hoaks TNI dan Polri Rapatkan Barisan Dukung Ganjar Capres 2024. ©Youtube

Merdeka.com - Beredar video di Youtube dengan klaim TNI dan Polri berkumpul deklarasikan dukungan terhadap Ganjar Pranowo pada pemilu 2024.

"ANIES PATAH SEMANGAT LIHAT INI, TNI DAN POLRI SIAP RAPATKAN BARISAN DUKUNGAN GANJAR," judul video.

Thumbnail video menampilkan Ganjar Pranowo berdiri di antara anggota TNI dengan baju loreng. "GEMPARKAN JAKARTA TNI DAN POLRI RAPATKAN BARUSAN DUKUNG GANJAR MAJU 2024."

hoaks tni dan polri rapatkan barisan dukung ganjar capres 2024©YouTube

Penelusuran

Berdasarkan penelusuran Google image, foto Ganjar Pranowo berdiri di antara anggota TNI adalah hasil manipulasi. Foto asli merupakan foto Jokowi pada acara buka bersama TNI/POLRI tahun 2019. Foto tersebut diunggah Liputan6.com pada 16 Mei 2019.

hoaks tni dan polri rapatkan barisan dukung ganjar capres 2024

©Liputan6.com

Dalam video berdurasi berdurasi 8 menit, melihatkan kondisi deklarasi yang didominasi peserta menggunakan pakaian berwarna putih merah, bukan loreng khas tentara seperti yang ditampilkan pada thumbnail.

Salah satunya identik diunggah YouTube Warta Kota Production berjudul "Relawan Gapura Nusantara, Pensiunan Jenderal TNI Polri Dukung Ganjar Pranowo," pada 10 Juni 2023.

Relawan Gapura Nusantara mendeklarasikan dukungan kepada bakal calon presiden 2024 dari PDIP, Ganjar Pranowo. Mereka terdiri dari 1.000 jenderal purnawirawan TNI dan Polri.

Sehingga deklarasi yang oleh purnawirawan TNI dan polri, bukan anggota aktif.

Terkait keterlibatan TNI/POLRI dalam pemilu sudah diatur dalam UU 7/2017 tentang Pemilu dalam Pasal 182 huruf (k), Pasal 200, Pasal 227 huruf (o), Pasal 240 ayat (1) huruf (k). Pasal tersebut menyebutkan bahwa dalam Pemilu, anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia tidak menggunakan haknya untuk memilih.

Netralitas TNI merupakan amanah dalam pelaksanaan reformasi internal TNI sesuai Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, yang dilarang secara perorangan/satuan/fasilitas/instansi terlibat pada kegiatan pemilu dalam bentuk apapun di luar tugas dan fungsi TNI.

Kesimpulan

Klaim TNI dan Polri deklarasi dukung Ganjar Prabowo adalah tidak benar alias hoaks. Faktanya, thumbnail dalam video hasil editan, foto aslinya Presiden Jokowi dalam acara buka bersama TNI/POLRI tahun 2019.

Deklarasi mendukung Ganjar dilakukan oleh purnawirawan TNI dan Polri. Bukan anggota aktif.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensihttps://www.youtube.com/watch?v=nHqlHLQV7DUhttps://www.youtube.com/watch?v=AbFV7r-X5AQhttps://www.liputan6.com/photo/read/3968035/foto-presiden-jokowi-buka-puasa-bersama-dengan-tni-polri?page=7https://turnbackhoax.id/2023/06/27/salah-tni-dan-polri-rapatkan-barisan-dukung-ganjar-maju-2024/

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: PDIP Minta Jokowi Netral Usai Lihat Pertemuan dengan Prabowo dan Ketum Golkar
VIDEO: PDIP Minta Jokowi Netral Usai Lihat Pertemuan dengan Prabowo dan Ketum Golkar

Hasto meminta Presiden Jokowi netral, dan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Benar-Benar Tak Ikut Kampanye, Ini Respons Ganjar
Jokowi Benar-Benar Tak Ikut Kampanye, Ini Respons Ganjar

Calon Presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo mengapresiasi sikap Presiden Jokowi yang tidak langsung terlibat dalam kampanye salah satu paslon Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Sempat Berdoa Jokowi Tidak Ikut Turun Kampanye dan Memihak ke Satu Capres
Sekjen PDIP Sempat Berdoa Jokowi Tidak Ikut Turun Kampanye dan Memihak ke Satu Capres

Sekjen PDIP Hasto Kritiyanto mengaku sudah sejak lama memprediksi jika Presiden Jokowi akan kampanye dan memihak satu Capres.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PSI: Dukungan Jokowi ke Capres dan Parpol Bukan Dosa, Hal Lazim di Dunia Politik
PSI: Dukungan Jokowi ke Capres dan Parpol Bukan Dosa, Hal Lazim di Dunia Politik

"Tidak masalah, tidak berdosa memberikan dukungan politik," kata Sekjen PSI

Baca Selengkapnya
Ganjar Ikuti Pesan Jokowi: Coblos Capres Rambut Putih
Ganjar Ikuti Pesan Jokowi: Coblos Capres Rambut Putih

Ganjar Pranowo mengaku mengikuti pesan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memilih Capres berambut putih.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bicara Rencana Turun Gunung Kampanye di Pilpres 2024, Dukung Siapa?
Jokowi Bicara Rencana Turun Gunung Kampanye di Pilpres 2024, Dukung Siapa?

Jokowi berbicara soal rencana turun gunung untuk kampanye di Pemilihan Presiden 2024.

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Jamin Prajurit Netral walaupun Presiden Jokowi Berkampanye
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Jamin Prajurit Netral walaupun Presiden Jokowi Berkampanye

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Jamin Prajurit Netral walaupun Presiden Jokowi Berkampanye

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keras! Ganjar Kutip Jokowi Jangan Pilih Capres Punya Jejak Pelanggar HAM
VIDEO: Keras! Ganjar Kutip Jokowi Jangan Pilih Capres Punya Jejak Pelanggar HAM

Calon Presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mengutip pernyataan Presiden Joko Widodo ketika bertarung dengan Prabowo di Pilpres 2019

Baca Selengkapnya
PDIP soal Jokowi Boleh Kampanye: Kampanyekan Anaknya Jadi Presiden, Baru Pertama Kali Terjadi di Dunia
PDIP soal Jokowi Boleh Kampanye: Kampanyekan Anaknya Jadi Presiden, Baru Pertama Kali Terjadi di Dunia

Salah satu peserta Pilpres 2024 merupakan anak sulung dari Presiden Jokowi yakni Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya