Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bumbu Gulai Kambing yang Enak dan Gurih, Dijamin Empuk Tidak Berbau

Bumbu Gulai Kambing yang Enak dan Gurih, Dijamin Empuk Tidak Berbau Ilustrasi gulai kambing. ©iStock

Merdeka.com - Bumbu gulai kambing cukup mudah untuk ditemui dan diperoleh di pasaran. Umumnya gulai kambing disajikan lengkap dengan berbagai bahan tambahan seperti acar mentimun hingga cabai pedas.

Hal itu seolah membuat nikmat sajian gulai kambing yang memiliki rasa lezat nan gurih. Dengan diolah menjadi gulai, daging kambing pun dapat memiliki tekstur empuk dan tidak berbau yang menggugah selera untuk disantap.

Tak heran, sajian gulai kambing selalu menarik untuk menjadi menu pilihan di berbagai kesempatan. Masyarakat Indonesia sendiri umumnya menyajikan gulai kambing pada acara-acara besar hingga keagamaan seperti Idul Fitri, Idul Adha, Natal, dan lain sebagainya.

Namun, Anda pun juga dapat membuatnya sendiri di rumah untuk menjadi menu sehari-hari. Penasaran dengan resepnya? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (9/11/2021), berikut rangkuman selengkapnya mengenai bumbu gulai kambing berbagai macam.

1. Bumbu Gulai Kambing Sederhana

Bahan:

500 gr daging kambing, potong sesuai selera 10 siung bawang merah 6 siung bawang putih 1 biji pala, belah menjadi dua 1 batang kayu manis 3 tangkai cengkeh 2 ruas jahe, memarkan 1 ruas kunyit, memarkan 1 sdt lada bubuk 1 sdt ketumbar bubuk 1 sdt jinten bubuk 1 bungkus santan instan Garam, gula, penyedap rasa, air, dan minyak secukupnya

bumbu gulai kambing

Brilio.net ©2021 Merdeka.com

Cara Membuat:

Persiapkan panci dan masukkan daging kambing, rebus hingga empuk. Di lain wadah, tumis kayu manis bersama dengan cengkeh di atas minyak panas berapi kecil. Tambahkan irisan bawang merah, biji pala, dan berbagai bumbu lainnya, tumis hingga harum dan setengah matang. Angkat dan matikan kompor. Masukkan tumisan ke panci berisi rebusan daging kambing, aduk hingga merata. Masukkan garam dan gula secukupnya. Tuangkan larutan santan dan aduk hingga merata. Tambahkan irisan tomat lalu masak daging kambing hingga empuk. Koreksi rasa dan angkat. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng selagi hangat.

2. Bumbu Gulai Kambing Madura

Bahan:

1/2 kg daging kambing, potong sesuai selera 8 siung bawang merah 4 siung bawang putih 1 bungkus santan instan 2 tangkai cengkeh 2 ruas lengkuas, memarkan 2 batang serai 1 sdt ketumbar bubuk 1 sdt pala 2 cm kayu manis 2 sdt lada bubuk Garam, gula, penyedap rasa, air, dan minyak secukupnya

Cara Membuat:

Rebus daging kambing hingga empuk selama 40 menit, sisihkan. Sementara itu, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum di lain wadah. Lalu masukkan sedikit air dan potongan daging kambing, aduk merata. Tuangkan larutan santan secara perlahan sambil terus diaduk. Tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa, aduk kembali. Koreksi rasa dan tunggu hingga gulai kambing matang. Matikan api dan hidangkan di atas mangkuk saji. Sajikan selagi hangat dengan taburan bawang goreng.

3. Bumbu Gulai Kambing Pedas

Bahan:

1/2 kg daging kambing, potong sesuai selera 2 lembar daun jeruk 2 lembar daun kunyit 3 butir kapulaga 3 cm kayu manis 2 batang sereh, memarkan 3 butir cengkeh 1 liter santan

Bumbu Halus:

10 siung bawang merah 8 siung bawang putih 15 buah cabe merah keriting 3 butir kemiri 1 cm kunyit 3 cm jahe 2 cm lengkuas 1 sdt lada bubuk

bumbu gulai kambing

Brilio.net ©2021 Merdeka.com

Cara Membuat:

Persiapkan semua bahan dan panci berisi air untuk merebus. Masukkan potongan daging kambing dan rebus hingga empuk. Tambahkan daun jeruk, serai, cengkeh, kayu manis, kapulaga, dan daun salam ke dalam rebusan daging kambing. Tuangkan santan secara perlahan dan aduk hingga merata secara terus-menerus, sisihkan. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, matikan kompor. Hidupkan kembali api pada panci berisi potongan daging kambing dan masukkan tumisan bumbu, aduk merata. Tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa, koreksi rasa. Angkat dan sajikan bersama dengan bahan pelengkap.

4. Bumbu Gulai Kambing Jawa

Bahan:

1 kg daging kambing 6 lembar daun salam 4 lembar daun jeruk 3 batang serai, memarkan 2 ruas lengkuas, memarkan 1 sdt ketumbar bubuk 2 sdt merica bubuk Gula pasir secukupnya Garam secukupnya Santan kental secukupnya

Bumbu Halus:

13 siung bawang merah 9 siung bawang putih 6 butir kemiri 2 cm jahe 6 ruas kunyit, memarkan

Cara Membuat:

Blender semua bumbu hingga halus sempurna dan tumis hingga harum, sisihkan. Masukkan daging kambing ke dalam air mendidih dan rebus selama 20 menit, angkat dan potong-potong. Tiriskan dan ganti dengan air rebusan baru untuk kuah. Campurkan dengan santan kental dan aduk merata. Rebus kembali daging kambing hingga empuk dan masukkan lengkuas, daun salam kering, serai geprek, dan daun jeruk, aduk merata. Pastikan daging kambing telah empuk dan masukkan bumbu halus yang telah ditumis. Tambahkan ketumbar bubuk, merica bubuk, kaldu bubuk, garam dan gula, aduk hingga merata. Koreksi rasa kemudian angkat dan sajikan bersama dengan bahan pelengkap.

5. Bumbu Gulai Kambing Aceh

Bahan:

1 kg daging kambing 3 lembar daun jeruk 2 cm kayu manis 2 batang serai 2 tangkai cengkeh 1 bauh kapulaga 2 cm jahe 2 cm lengkuas 2 cm kunyit Daun karapelle secukupnya Santan secukupnya

Bumbu Halus:

8 siung bawang putih 10 siung bawang merah 15 buah cabai merah 3 butir kemiri goreng 2 sdt jinten bubuk 2 butir pala 2 sdt ketumbar bubuk 2 sdt lada bubuk

bumbu gulai kambing

Brilio.net ©2021 Merdeka.com

Cara Membuat:

Potong daging kambing sesuai selera dan rebus selama 30 menit hingga empuk, sisihkan. Tumis semua bahan bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Masukkan potongan daging kambing dan aduk rata. Tuangkan larutan santan dan aduk kembali hingga tercampur secara terus-menerus. Aduk hingga air cukup menyusut. Tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa, aduk merata. Koreksi rasa dan tambahkan daun karapelle. Tunggu hingga daging empuk dan bumbu meresap. Matikan api dan angkat. Sajikan bersama dengan berbagai bahan pelengkap selagi hangat.

(mdk/mta)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cuma dengan 2 Bumbu Dapur, Begini Cara Masak Kuah Bakso yang Gurih Nendang

Cuma dengan 2 Bumbu Dapur, Begini Cara Masak Kuah Bakso yang Gurih Nendang

Mencicip kuah bakso yang hangat dan gurih memang sangat lezat, khuussnya pada saat suhu dingin. Ternyata inilah cara membuatnya.

Baca Selengkapnya
12 Resep Bumbu Jagung Bakar Sederhana, Favorit, sampai Istimewa

12 Resep Bumbu Jagung Bakar Sederhana, Favorit, sampai Istimewa

Mulai dari bumbu jagung bakar mentega, pedas manis, bawng, sampai keju.

Baca Selengkapnya
11 Buah Penurun Asam Lambung, Aman dan Mudah Didapatkan

11 Buah Penurun Asam Lambung, Aman dan Mudah Didapatkan

Beberapa buah-buahan memiliki sifat basa, rendah asam, dan mudah dicerna. Buah inilah yang cocok dijadikan sebagai asupan penurun asam lambung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bumbu Dapur untuk Turunkan Gula Darah, Aman dan Efektif

Bumbu Dapur untuk Turunkan Gula Darah, Aman dan Efektif

Gula darah tinggi dapat menjadi masalah serius bagi banyak orang. Namun, ada cara alami untuk mengontrol gula darah, termasuk menggunakan bumbu dapur.

Baca Selengkapnya
8 Resep Camilan Serba Cabai Garam, Simple Menggugah Selera

8 Resep Camilan Serba Cabai Garam, Simple Menggugah Selera

Bumbu cabai garam tengah menjadi favorit banyak orang dan bisa diaplikasikan ke banyak bahan makanan.

Baca Selengkapnya
Gampang Ditiru, Ini Cara Pisahkan Daging Kelapa dari Tempurung Tanpa Menggunakan Pisau

Gampang Ditiru, Ini Cara Pisahkan Daging Kelapa dari Tempurung Tanpa Menggunakan Pisau

Dengan cara ini, pemisahan daging kelapa berwarna putih menjadi lebih sederhana, bahkan bisa dilakukan hanya dengan menggunakan sendok nasi. Begini caranya

Baca Selengkapnya
Gampang Ditiru, Ini Cara Bikin Kolak yang Manis dan Tidak Asam Sepat

Gampang Ditiru, Ini Cara Bikin Kolak yang Manis dan Tidak Asam Sepat

Meski tidak dicampur pemanis buatan, kolak bisa dibuat dengan simpel supaya tetap manis dan tidak asam sepat. Begini caranya.

Baca Selengkapnya
Hanya Pakai Tusuk Gigi, Buah Alpukat Bisa Cepat Matang

Hanya Pakai Tusuk Gigi, Buah Alpukat Bisa Cepat Matang

Menggunakan tusuk gigi bisa membuat alpukat lebih cepat matang.

Baca Selengkapnya
Resep Bubur Gandum Lezat dan Menyehatkan, Mudah Dipraktikkan

Resep Bubur Gandum Lezat dan Menyehatkan, Mudah Dipraktikkan

Selain enak, bubur gandum juga unggul dengan nilai nutrisinya yang kaya.

Baca Selengkapnya