Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rukandi naik motor keliling Bandung umumkan jadwal tanding Persib

Rukandi naik motor keliling Bandung umumkan jadwal tanding Persib Pendukung Persib Bandung. ©2015 Merdeka.com/Aditya

Merdeka.com - Bermacam-macam cara orang untuk mendukung tim sepak bola kesayangannya. Ada pula dengan cara berkeliling Kota Bandung mengumumkan kemenangan maupun jadwal pertandingan tim Persib Bandung kepada masyarakat, seperti yang dilakukan oleh Rukandi (55).

Dengan menunggangi motor jenis bebek matic berwarna biru dan putih serta dihiasi atribut Persib Bandung, Rukandi berkeliling kota sembari diiringi lagu dangdut. Motor juga dipasang alat pengeras suara. Selain musik, dia memutar rekaman suaranya sendiri yang mengumumkan jadwal pertandingan Persib serta perkembangannya.

Rukandi mengaku telah melakukan kegiatannya itu sejak tahun 1995 saat Persib masih diperkuat oleh pemain Ajat Sudrajat.

"Kalau Persib main, saya 'wawar' (mengumumkan) supaya masyarakat tahu, dan mengingatkan kepada masyarakat. Saya begini karena suka sama Persib dari tahun 95," kata Rukandi kepada merdeka.com, di Graha Persib, Kota Bandung, Kamis (15/10).

Pria asli Sunda yang telah memiliki dua anak dan satu cucu ini, mengatakan merasa perlu mengingatkan kepada masyarakat kapan Persib akan bertanding agar ikut mendukung dan mendoakan kemenangan. Namun, apabila kalah, banyak pula orang-orang yang bertemu di perjalanan mengeluh kepadanya.

"Kalau Persib menang sambutan dari masyarakat bagus. Kalau kalah, suka ada yang ngeluh ke saya. Kalau menang setel musik sambil keliling, kalau kalah saya suka nangis dan kadang malu waktu pakai motor ini," tuturnya.

Rukandi mengaku telah berkeliling Jawa Barat menggunakan motornya. Sebelum dirinya, ada yang juga melakukan kegiatan berkelliling kota mengumumkan soal Persib.

"Dulu sebelum saya, ada Pak Barjah, tapi dia pakai mobil, kalau saya sekarang pakai motor. Saya sudah keliling Jawa Barat, tapi gak bisa ke Jakarta. Kalau Jawa Barat masih berani," ucapnya.

Rukandi yang juga berprofesi sebagai keamanan gedung Graha Persib ini, berharap tim kesayangan masyarakat Jawa Barat itu bisa terus menjadi juara di turnamen maupun kompetisi. Bahkan, Rukandi mengaku akan terus melakukan kegiatannya.

"Ya saya tetap setia dukung Persib. Saya tetap begini sampai umur saya habis, kalau masih kuat ya terus saja. Dari pada melamun, ini juga hiburan buat masyarakat," pungkas pria yang memiliki nama tenar Jenderal Rukandi ini.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jangan Sampai Salah Hitung, Ini Biaya Perlu Diperhitungkan saat Mudik dengan Kendaraan Pribadi
Jangan Sampai Salah Hitung, Ini Biaya Perlu Diperhitungkan saat Mudik dengan Kendaraan Pribadi

Kendaraan pribadi cukup banyak memakan biaya baik sebelum maupun saat melakukan perjalanan mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya
Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum
Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum

Brigadir Agus Kurniawan kedapatan menghampiri segerombolan pemuda di pinggir jalan.

Baca Selengkapnya
Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got
Wanita Ini Alami Kejadian Tak Terduga saat Ingin Ambil Pesanan Makanannya, Motor Tercebur ke Got

Ketika ingin mengambil pesanan risol, wanita ini mengalami kejadian tak terduga saat di perjalanan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tiga Warga Garut Diamuk Berandalan Bermotor di Malam Tahun Baru
Tiga Warga Garut Diamuk Berandalan Bermotor di Malam Tahun Baru

Tiga warga Cibatu, Garut, Jawa Barat diduga diamuk sekelompok berandalan bermotor.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Dari hasil rekapitulasi jumlah kendaraan pada arus mudik dari Merak ke Bakauheni yang didata Polda Banten sebanyak 259.216 kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Petugas gabungan di Lampung kemudian membantu menenangkan pemudik asal Karawang, Jawa Barat tersebut.

Baca Selengkapnya
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Diduga, truk kehilangan kendali sehingga terguling dalam perjalanan dari arah Cianjur menuju Bandung barat.

Baca Selengkapnya
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

Kondisi arus balik landai lantaran belum semua pemudik kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya

Pungutan Rp150 ribu ke turis asing akan diberlakukan di seluruh pintu masuk Pulau Bali.

Baca Selengkapnya