Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Salam Sampurasun & pukul kentongan di Purwakarta pecahkan rekor MURI

Salam Sampurasun & pukul kentongan di Purwakarta pecahkan rekor MURI Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat kembali memecahkan rekor dunia pengucapan salam Sunda "Sampurasun" dan memukul kentongan dengan peserta terbanyak lebih dari 57 ribu orang.

Rekor itu pecah setelah acara bertema etnik itu digelar pada Sabtu (20/8) hingga Minggu (21/8) dini hari tadi, digelar dalam rangkaian hari jadi Kabupaten Purwakarta ke-48 dan Purwakarta ke-185.

Sampurasun merupakan salam orang Sunda, yang memiliki arti doa dan permomohon maaf untuk menyempurnakan sebuah pertemuan dengan sesama. Sedangkan kentongan atau kohkol adalah alat pukul yang biasa digunakan oleh masyarakat untuk menjalankan rutinitas siskamling, menjaga lingkungan dari gangguan keamanan. Tidak hanya itu, kentongan selalu digunakan sebagai 'alarm' untuk mengumpulkan massa di suatu tempat.

Rangkaian Festival bertema Word Sampurasun ini, diawali dengan opening art pada pukul 20.00 WIB dengan mengambil start di depan Patung Egrang di Jalan Veteran Purwakarta, dibuka melalui sejumlah pergelaran tari-tarian bernuansa bambu.

Setelah opening art selesai, seluruh peserta yang berjumlah puluhan ribu itu terdiri dari unsur OPD, BUMN, BUMD, BUMS dan anggota masyarakat berjalan menuju Gedung Kembar Nakula-Sadewa di Jalan KK Singawinata, sambil mengucapkan Sampurasun dan memukul kohkol untuk memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

Perwakilan MURI Deamaian Awan Rahargo menyatakan, kekagumannya terhadap Purwakarta atas konsistensi dan prestasi yang diraihnya. Dikatakan Deamaian, festival di Purwakarta selalu menorehkan prestasi berupa pemecahan rekor sehingga mengundang daya tarik wisatawan lokal maupun internasional.

"Purwakarta itu bagus ya, karena setiap tahun selalu konsisten, bikin acara bukan sekadar acara. Tetapi acara yang memiliki unsur etnik dan kebudayaan yang kuat, sehingga sangat menarik untuk siapa pun," Kata pria yang akrab disapa Awan itu.

Sedangkan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi menuturkan selain berbicara tentang pemecahan Sampurasun dan kohkol, keduanya merupakan kebudayaan Sunda yang memiliki akar sosio–kultur yang kuat. Keduanya juga berangkat dari semangat saling menghargai dan gotong royong antar sesama manusia.

Lebih lanjut menurut Dedi, bahwa semangat ini sejalan dengan visi pembangunan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. "Dalam Sampurasun ada semangat saling menghargai dan toleransi, bayangkan saja orang baru ketemu tapi minta maaf, tapi ya itulah orang Sunda. Itu cara mereka meraih kesempurnaan hidup. Sementara kohkol atau kentongan memiliki nilai gotong royong, meronda sama-sama, siskamling bareng-bareng. Bahkan di Purwakarta kohkol ini menjadi tempat untuk beras perelek. Setiap rumah punya satu, diisi beras satu genggam setiap hari," ujar Dedi.

Pemecahan rekor ini pun mengundang decak kagum bukan saja dari masyarakat Purwakarta, melainkan masyarakat luar daerah. mereka sengaja datang untuk menyaksikan acara tersebut dan merasa sangat terkesan.

"Excited pokoknya, sangat bangga karena tradisi orang Sunda kini begitu dihargai oleh semua kalangan," kata salah seorang pengunjung asal Kalimantan, Khusnul Khatimah.

Perempuan berdarah Kalimantan dan Sunda itu pun berharap, ke depan nilai-nilai kesundaan dapat kembali terangkat dan bermula dari Purwakarta.

"Semoga Purwakarta menjadi daerah yang konsisten ya, dalam mengangkat nilai-nilai Kesundaan," pungkasnya.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenang Peristiwa Serangan Umum Surakarta, Bersatunya Rakyat dalam Pertempuran 4 Hari

Mengenang Peristiwa Serangan Umum Surakarta, Bersatunya Rakyat dalam Pertempuran 4 Hari

Serangan yang berlangsung selama 4 hari berturut-turut di Solo ini berhasil menyatukan seluruh elemen masyarakat melawan gempuran pasukan penjajah.

Baca Selengkapnya
Ganjar Minta Ricuh Konser Rakyat di Purwokerto Dilaporkan agar Pembuat Onar dan Motifnya Terungkap

Ganjar Minta Ricuh Konser Rakyat di Purwokerto Dilaporkan agar Pembuat Onar dan Motifnya Terungkap

Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo meminta agar kericuhan di Konser Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud di GOR Satria Purwokerto dilaporkan ke aparat terkait.

Baca Selengkapnya
Minta Dukungan Warga Riau, Prabowo: Jangan Tersesat dengan Orang yang Hidupnya Menyesatkan

Minta Dukungan Warga Riau, Prabowo: Jangan Tersesat dengan Orang yang Hidupnya Menyesatkan

Prabowo berharap semua warga Riau yang hadir untuk memilihnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
3 Orang Jadi Tersangka Penembakan Relawan Prabowo di Madura, Ada Kepala Desa

3 Orang Jadi Tersangka Penembakan Relawan Prabowo di Madura, Ada Kepala Desa

Selain ditetapkan sebagai tersangka, ketiganya juga telah dilakukan penahanan.

Baca Selengkapnya
Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Sambut Isra Miraj, Wakil Ketua DPRD Turidi Susanto Ingatkan Silaturahmi Jangan Terputus Gara-Gara Pilpres

Warga juga diingatkan untuk selalu berbuat baik dalam bentuk apapun

Baca Selengkapnya
Kini Diapit Kebun Tebu, Ini Potret Saluran Air Bukti Kemasyhuran Kota Majapahit

Kini Diapit Kebun Tebu, Ini Potret Saluran Air Bukti Kemasyhuran Kota Majapahit

Selain saluran air, ada juga sumur kuno yang ditemukan secara tidak sengaja oleh warga.

Baca Selengkapnya
Keseruan Prajurit TNI di Semarang Ikut Lomba 17-an, Ingin Lebih Dekat dengan Warga

Keseruan Prajurit TNI di Semarang Ikut Lomba 17-an, Ingin Lebih Dekat dengan Warga

Melalui acara tersebut, mereka ingin menunjukkan bahwa mereka bisa diandalkan untuk membantu kesulitan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Ribuan Orang dan Puluhan Kiai Kumpul di Solo, Doakan Ganjar-Mahfud Menang Pilpres 2024

Ribuan Orang dan Puluhan Kiai Kumpul di Solo, Doakan Ganjar-Mahfud Menang Pilpres 2024

Ribuan orang hadir di Alun Alun Kota Surakarta Kecamatan Pasar Kliwon, Jawa Tengah (4/1)

Baca Selengkapnya
Relawan Ganjar Habiskan Rp2 Miliar dan Merasa Dinjak-injak, Kini Dukung Prabowo

Relawan Ganjar Habiskan Rp2 Miliar dan Merasa Dinjak-injak, Kini Dukung Prabowo

semakin banyaknya organisasi relawan bergabung, Prabowo-Gibran bisa memenangi dalam satu putaran.

Baca Selengkapnya