Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kronologi KM Fajar Nusantara Tenggelam di Sumenep, Kru Kapal Selamat Ditolong Nelayan

Kronologi KM Fajar Nusantara Tenggelam di Sumenep, Kru Kapal Selamat Ditolong Nelayan KM Fajar Nusantara tenggelam di Sumenep. ©2022 Merdeka.com/Instagram @infomdr

Merdeka.com - Kapal Motor (KM) Fajar Nusantara tujuan Tanjung Perak Surabaya, tenggelam di perairan Pulau Sapudi, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, pada Selasa (21/6/2022) sekitar pukul 21.14 WIB.

KM Fajar Nusantara itu rencananya akan berlayar ke Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Nahas, di perairan Pulau Sapudi, kapal tersebut mengalami kecelakaan laut. Beruntung, sebanyak 14 kru kapal selamat karena ditolong oleh nelayan asal Penarokan, Kabupaten Situbondo.

"Ke-14 kru kapal itu ditolong nelayan dan langsung dibawa ke dermaga Pelabuhan Panarukan. Hasil konfirmasi kami, mereka semuanya selamat," ujar Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti dalam keterangan tertulis di Sumenep, Rabu (22/6).

Kronologi Kejadian

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh INFO MADURA (@infomdr)

Kapal dengan volume 445 gross tonnage (GT) bermuatan barang campuran itu mengalami kebocoran lambung. Saat kejadian, terdapat 14 kru di atas KM Fajar nusantara.

Kecelakaan laut itu terjadi di 07°09’08.1” lintas selatan / 114°15’55.1” bujur timur atau sebelah barat Pulau Sapudi.

AKP Widiarti menuturkan, kecelakaan laut di Perairan Pulau Sapudi, Sumenep diketahui setelah Polres Sumenep mendapatkan informasi dari nelayan.

Kru Kapal Ditolong Nelayan

km fajar nusantara tenggelam di sumenep

©2022 Merdeka.com/Instagram @infomdr

Selanjutnya, Polres Sumenep melakukan konfirmasi ke pos SAR Basarnas Kalianget, Sumenep. Pihak yang bersangkutan membenarkan terjadinya kecelakaan laut.

"Tadi pagi tim gabungan dari polisi, TNI dan BPBD Pemkab Sumenep hendak melanjutkan pencarian, tapi ternyata para kru kapal sudah diselamatkan oleh nelayan," jelas Widi.

Kecelakaan KM Fajar Nusantara ini menjadi kecelakaan laut ketiga di perairan Kabupaten Sumenep dalam dua bulan terakhir.

Sebelumnya, pada 5 Mei 2022, KM Sabuk Nusantara 91 kandas di Pulau Setabok, Kepulauan Sapeken, setelah menabrak karang di perairan itu. Beruntung, tidak ada korban dalam musibah tersebut.

Kemudian, pada 23 Mei 2022, KM Anugrah Ilahi tenggelam di Perairan Pulau Sapudi, Kabupaten Sumenep, sekitar pukul 12.30 WIB. Kecelakaan laut itu diakibatkan lambung kapal mengalami kebocoran.

Tiga awak KM Anugrah Ilahi selamat setelah berinisiatif membuat darkit dari papan dan benda mengapung lain. Mereka pertama kali diselamatkan oleh nelayan.

(mdk/rka)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Menegangkan Belasan Motor Terjebak di Tengah Rel Kereta di Karawang, Begini Kronologinya
Momen Menegangkan Belasan Motor Terjebak di Tengah Rel Kereta di Karawang, Begini Kronologinya

Begini kronologi belasan motor terjebak di tengah rel kereta di karawang yang menegangkan.

Baca Selengkapnya
2 Kapal Motor Terbakar di Pelabuhan Muara Baru Jakarta Utara
2 Kapal Motor Terbakar di Pelabuhan Muara Baru Jakarta Utara

2 Kapal Motor Terbakar di Pelabuhan Muara Baru Jakarta Utara

Baca Selengkapnya
Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal
Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pembakaran Sejumlah Bangunan di Waena Papua Menurut Polisi
Kronologi Pembakaran Sejumlah Bangunan di Waena Papua Menurut Polisi

Kejadian bermula ketika rombongan massa pengantar jenazah melintas di Lampu Merah Waena.

Baca Selengkapnya
Kronologi Istri di Jember Disiksa dan Dikurung Suami di Kandang Sapi
Kronologi Istri di Jember Disiksa dan Dikurung Suami di Kandang Sapi

Supiati bahkan meminta bantuan bupati agar bisa membantu membebaskan sang suami.

Baca Selengkapnya
Kronologi Terungkapnya Kasus Ibu Bunuh Anak Kandung di Bekasi, Tusuk hingga 20 Kali
Kronologi Terungkapnya Kasus Ibu Bunuh Anak Kandung di Bekasi, Tusuk hingga 20 Kali

"Begitu di sana kita olah TKP, barbuk hanya pisau saja, pisau sempat dicuci, pisau dapur."

Baca Selengkapnya
Kronologi Speed Boat Bawa Puluhan Penumpang Terbalik usai Terjang Ombak Tinggi di Laut Pulau Seribu
Kronologi Speed Boat Bawa Puluhan Penumpang Terbalik usai Terjang Ombak Tinggi di Laut Pulau Seribu

Kapal KM Parikudus yang membawa sekitar 30 penumpang terbalik di Perairan Pulau Rambut, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu

Baca Selengkapnya
Kronologi Lengkap Ledakan Gudang Peluru TNI Kodam Jaya yang Gegerkan Masyarakat, Berisi Amunisi Kedaluarsa
Kronologi Lengkap Ledakan Gudang Peluru TNI Kodam Jaya yang Gegerkan Masyarakat, Berisi Amunisi Kedaluarsa

Mulanya muncul asap dan percikan api di gudang nomor enam yang berisi amunisi kedaluwarsa.

Baca Selengkapnya