Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Koridor 13 & Simpang Susun Semanggi baru digunakan usai kantongi SLF

Koridor 13 & Simpang Susun Semanggi baru digunakan usai kantongi SLF Jalan layang Tendean-Ciledug. ©2017 Merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meminta agar Transjakarta koridor 13 rute Kapten Tendean-Ciledug segera mengurus sertifikat laik fungsi (SLF) jembatan layang dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Hal ini penting untuk menjamin keselamatan selama bus melintas di jembatan layang yang panjang.

Tak hanya koridor 13, hal yang sama juga diminta Djarot untuk Simpang Susun Semanggi. "Dua-duanya ini kita ajukan, segera nanti kami akan koordinasi dengan Pak Menteri. Kalau memang sudah layak ya sudah," kata Djarot di kantor Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (4/7).

Ia menambahkan koridor 13 baru akan digunakan setelah semuanya sudah beres. Baik itu SLF ataupun yang lainnya.

Djarot menekankan untuk koridor 13 untuk segera diurus agar cepat selesai dan tidak tertunda. "Makanya waktu pengalaman kemarin saya tekankan untuk segera diurus dan sudah ada rapat ya, dengan sudah tim, dengan tim komite. Komite dari PUPR dari kami tinggal dorong saja," jelas Djarot.

"Bukan hanya koridor 13. Kami ajukan dua, koridor 13 dan Simpang Baja (Susun) Semanggi yang nanti akan diresmikan tanggal 17 (Agustus), itu juga harus ada dong SLF-nya," tambahnya.

Menurut Djarot jika di Simpang Baja Semanggi itu ia akan open traffic di bulan Juli ini, tepatnya di akhir bulan Juli.

"Jadi sebelum diresmikan tanggal 17, sudah kita coba arus lalu lintasnya. Hari Minggu kemarin waktu masih sepi, saya sempat cek ya, bagus banget, tinggal penyelesaian akhir, udah bagus banget," jelas Djarot.

Sebelumnya, Direktur Utama PT Trans Jakarta Budi Kaliwono menuturkan, operasional Transjakarta koridor 13 rute Kapten Tendean-Ciledug belum bisa dilakukan sampai ada sertifikat laik fungsi (SLF) jembatan layang dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Tapi itu intinya adalah pada saat mengoperasikan sebuah jembatan, ini jembatan panjang, itu harus melalui pengkajian dan perizinan khusus. Ini yang lagi diurus oleh temen-teman Bina Marga,"kata Budi di Balai Kota Jakarta, Senin (19/6).

Berpegang pada rencana awal, operasional busway koridor 13 akan dilakukan tepat saat HUT DKI Jakarta 22 Juli 2017. Namun jika SLF belum juga diberikan oleh Kementerian PUPR, maka operasional dipastikan ditunda.

"Pak Gubernur bilang kalau enggak ada itu (SLF) ditunda ya kami sedang melakukan penjajakan itu semua," katanya.

Namun secara armada bus, Budi memastikan semua sudah sangat siap. Namun jika belum mendapatkan izin secara penuh maka belum dapat secara total pengoperasian. "Kecuali uji coba, kalau uji coba boleh boleh saja, kaya sekarang kan kita ukur treknya semua,"

Budi mengakui sarana dan prasarana di koridor 13 masih perlu pembenahan. Mulai dari belum terpasangnya loket third style locket atau loket masuk dengan tapping in dan out. Hal tersebut bisa diatasi dengan menggunakan mesin electronic data capture (EDC) untuk pembayaran tiket.

"Mekanisme kita bisa lakukan, kenapa? supaya masyarakat ini bisa dilayani lebih baik, tapi kalau perizinan ini (SLF) tadi Pak Gubernur bersikeras tidak akan mengoperasikan sebelum itu ada," tandasnya.

(mdk/msh)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penumpang Kereta Api Pandalungan yang Anjlok di Sidoarjo Diantarkan Naik Bus ke Tujuan

Penumpang Kereta Api Pandalungan yang Anjlok di Sidoarjo Diantarkan Naik Bus ke Tujuan

KAI menyediakan layanan bus dari Stasiun Bangil dan Stasiun Sidoarjo untuk mengantar pelanggan menuju stasiun tujuan.

Baca Selengkapnya
Sempat Ditolak Sopir KWK, Transjakarta Rute 10M Beroperasi Kembali Akhir Maret 2024

Sempat Ditolak Sopir KWK, Transjakarta Rute 10M Beroperasi Kembali Akhir Maret 2024

Joseph bilang Transjakarta rute 10M tersebut menggantikan Metro Mini T41 yang setop beroperasi usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Banjir Surut, Stasiun Semarang Tawang Kembali Beroperasi

Banjir Surut, Stasiun Semarang Tawang Kembali Beroperasi

Sebelumnya sejumlah perjalanan kereta api mengalamai keterlambatan dan pengalihan akibat banjir tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas

Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas

Sesampainya di lokasi kejadian pengemudi bus itu diduga tidak fokus saat mengemudikan kendaraaannya oleng ke kiri dan membentur goadril.

Baca Selengkapnya
TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta akan Dipermanenkan, Segini Tarifnya

TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta akan Dipermanenkan, Segini Tarifnya

Pemprov DKI akan segera menetapkan TransJakarta rute Kalideres menuju Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya
Punya Empat Alat Bukti Kasus Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo, Polda Metro Pede Hakim Tolak Gugatan Firli

Punya Empat Alat Bukti Kasus Pemerasan Terhadap Syahrul Yasin Limpo, Polda Metro Pede Hakim Tolak Gugatan Firli

Sidang putusan gugatan praperadilan Firli digelar Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (19/12) besok.

Baca Selengkapnya
Ada Pohon Tumbang di Jalur KRL Pondok Ranji-Kebayoran, Catat Pengalihan Rute Perjalanan Kereta

Ada Pohon Tumbang di Jalur KRL Pondok Ranji-Kebayoran, Catat Pengalihan Rute Perjalanan Kereta

Sebuah pohon tumbang di jalur Kereta Rel Listrik (KRL) antara Stasiun Pondok Ranji - Stasiun Kebayoran

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan Jalan Tol Trans Sumatera Seksi Tebing Tinggi-Indrapura-Lima Puluh

Jokowi Resmikan Jalan Tol Trans Sumatera Seksi Tebing Tinggi-Indrapura-Lima Puluh

Pembangunan tol trans sumatera ini menghabiskan anggaran Rp4,73 triliun.

Baca Selengkapnya
Penyelidikan Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Polisi Periksa Kru dan Penumpang

Penyelidikan Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Polisi Periksa Kru dan Penumpang

Kecelakaan diduga akibat sopir kehilangan konsentrasi sehingga tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya.

Baca Selengkapnya