Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tekan kemacetan, BPTJ dorong adanya jalur khusus untuk angkutan umum di tol

Tekan kemacetan, BPTJ dorong adanya jalur khusus untuk angkutan umum di tol Bambang Prihartono. ©2017 Merdeka.com/Yayu Agustini Rahayu

Merdeka.com - Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Bambang Prihartono, mengungkapkan saat ini pihaknya telah mencanangkan kebijakan Lajur Khusus Angkutan Umum (LKAU) di jalan tol. Direncanakan aturan ini mulai diujicoba pada 12 Desember 2017.

Saat ini, kebijakan tersebut baru berlaku untuk trayek Transjabodetabek premium yaitu trayek: Mega City (Bekasi Barat)–Plaza Senayan (Jakarta), Botani Square (Bogor) – Plaza Senayan (Jakarta) dan Grand Dhika (Bekasi Timur)-Jakarta.

Bambang mengungkapkan, pihaknya telah mengajukan usulan kepada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) agar di dalam ruas jalan tol disediakan jalur khusus untuk kendaraan umum.

"Di jalan tol lajur itu tidak hanya untuk TransJabodetabek premium tapi juga untuk bis-bis lainnya," kata Bambang dalam sebuah acara diskusi di Jakarta, Minggu (33/12).

Selain itu, BPTJ juga mengusulkan adanya pintu masuk khusus untuk angkutan umum. Tujuannya agar angkutan umum tidak berbaur dengan antrean masuk kendaraan pribadi.

Jika aturan ini sudah berlaku, Bambang berharap waktu yang dihabiskan ketika menggunakan kendaraan umum menjadi lebih efisien. Diharapkan pengguna kendaraan pribadi akan memilih beralih menggunakan kendaraan umum sehingga bisa mengurangi kemacetan.

"Kami akan melakukan kebijakan supaya ada pergeseran dari angkutan pribadi ke angkutan umum," ujarnya.

Selain itu, Bambang menegaskan hal tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kenyamanan para pengguna angkutan umum. "Sehingga nanti saudara-saudara kita yang menggunakan angkutan umum bisa terlayani dengan baik."

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap pembakaran jerami sangat berbahaya untuk pengguna jalan tol. Pemandangan pengemudi sangat terbatas terhalang asap.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Menhub Budi: Biasanya Akibat Tidak Taat Aturan

Terjadi kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada Senin (8/4) pagi.

Baca Selengkapnya
Kejagung Tunjuk 15 Jaksa untuk Meneliti Berkas TPPU Panji Gumilang
Kejagung Tunjuk 15 Jaksa untuk Meneliti Berkas TPPU Panji Gumilang

Penunjukan 15 jaksa itu setelah berkas perkara diserahkan Bareskrim

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menghilangkan Biang Keringat di Wajah, Aman dan Efektif
Cara Menghilangkan Biang Keringat di Wajah, Aman dan Efektif

Kondisi ini terjadi ketika kelenjar keringat berproduksi lebih banyak dari yang dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga suhu tubuh normal.

Baca Selengkapnya
Nama Calon Mulai Terlihat, Begini Peta Kekuatan Persaingan Calon Gubernur Jateng Jelang Pilkada 2024
Nama Calon Mulai Terlihat, Begini Peta Kekuatan Persaingan Calon Gubernur Jateng Jelang Pilkada 2024

Beberapa tokoh yang digadang-gadang maju Pilkada Jateng mulai memperkenalkan diri ke publik.

Baca Selengkapnya
Aturan TER Buat Potongan Pajak THR Lebih Besar, Ditjen Pajak Beri Penjelasan Begini
Aturan TER Buat Potongan Pajak THR Lebih Besar, Ditjen Pajak Beri Penjelasan Begini

Skema tersebut dapat memberikan kemudahan bagi wajib pajak orang pribadi maupun pemberi kerja untuk melakukan pemotongan pajak karyawan.

Baca Selengkapnya
Kendaraan Pemudik Menuju Pelabuhan Merak Antre 8 Km dalam Tol
Kendaraan Pemudik Menuju Pelabuhan Merak Antre 8 Km dalam Tol

Memasuki H-4 lebaran, Sabtu (6/4), ribuan kendaraan antre untuk masuk Pelabuhan Merak, Kota Cilegon. Antrean panjang terjadi hingga masuk ke dalam tol.

Baca Selengkapnya
TKN soal Salam 4 Jari: Kenapa Enggak Lima Jari? Dadah Sudah Selesai
TKN soal Salam 4 Jari: Kenapa Enggak Lima Jari? Dadah Sudah Selesai

Gerakan itu sebagai bentuk kepanikan lantaran elektabilitas Prabowo-Gibran terus meningkat.

Baca Selengkapnya
Punya Peluang Bagus, Begini Kesiapan Bupati Kendal Maju Pilkada Jateng 2024
Punya Peluang Bagus, Begini Kesiapan Bupati Kendal Maju Pilkada Jateng 2024

Guna memastikan keinginannya itu, Dico mulai mengunjungi tokoh-tokoh masyarakat di seluruh kabupaten/kota yang ada di Jateng.

Baca Selengkapnya