
Pemerintah Bakal Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp31,9 Miliar untuk Palestina
Bantuan yang dikirimkan tersebut dalam bentuk kebutuhan medis berupa obat-obatan dan alat-alat kesehatan.
Bantuan yang dikirimkan tersebut dalam bentuk kebutuhan medis berupa obat-obatan dan alat-alat kesehatan.
Pemerintah melalui Lembaga Dana Kerja Sama Pembangunan Internasional (LDKPI) atau AID tengah menyiapkan bantuan kemanusiaan tahap kedua senilai Rp31,9 miliar untuk Palestina. Ditargetkan bantuan tersebut bakal dikirim pekan depan.
"Untuk bantuan kemanusiaan tahap kedua sudah kita alokasikan Rp31,9 miliar atau setara dengan USD 2 juta," kata Direktur Utama LDKPI Tormarbulang Lumbantobing dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (5/11).
Tor Tobing menyebut, bantuan yang dikirimkan tersebut dalam bentuk kebutuhan medis berupa obat-obatan dan alat-alat kesehatan. Mengingat, dua jenis bantuan tersebut tengah dibutuhkan oleh warga Palestina, terutama di Jalur Gaza.
Dia menjelaskan bahwa bantuan kemanusiaan tahap kedua ini merupakan bagian dari komitmen Indonesia membantu Palestina. Ini sebagaimana yang disampaikan oleh Presiden saat melepas bantuan batch pertama kemarin (4/11) di Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melepas pengiriman bantuan kemanusiaan dari Indonesia untuk Palestina, Sabtu (4/11).
Total bantuan seberat 51,5 ton dibawa dua pesawat hercules milik TNI Angkatan Udara dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta.
Jokowi menyebut ada beberapa tahap bantuan yang akan dikirimkan Indonesia ke Palestina. Hari ini, merupakan bantuan tahap pertama.
Sementara bantuan tahap kedua sedang dalam proses persiapan dan akan segera dikirimkan ke Palestina.
Jokowi berharap semakin banyak masyarakat dan dunia usaha yang menyalurkan bantuan untuk Palestina. Jokowi menyebut bantuan tersebut merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian bangsa Indonesia terhadap tragedi kemanusiaan di Gaza.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Indonesia menjadi salah satu negara terdepan dalam mendukung Palestina.
Baca SelengkapnyaJokowi memastikan Indonesia akan terus memberikan bantuan dan dukumgan politik untuk Palestina.
Baca SelengkapnyaJokowi mengajak negara-negara anggota OKI untuk bersatu dan berada di barisan terdepan demi memperjuangkan keadilan bagi rakyat Palestina.
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut bantuan tersebut merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian bangsa Indonesia terhadap tragedi kemanusiaan di Gaza.
Baca SelengkapnyaWamenlu mengatakan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Indonesia mengenai masalah kemanusiaan. Utamanya Palestina.
Baca Selengkapnyaa. Jokowi mengapreasiasi Menlu yang berani lantang dan keras mengkritik aksi Israel.
Baca SelengkapnyaPresiden Turki Recep Tayyip Erdogan menggandeng erat tangan Presiden Jokowi pada pertemuan bilateral di sela KTT Luar Biasa OKI.
Baca Selengkapnya