Daftar Perwira Tinggi TNI AL Calon Kasal Pengganti Yudo, 5 Nama Jebolan Istana

Kamis, 22 Desember 2022 13:31 Reporter : Khulafa Pinta Winastya
Daftar Perwira Tinggi TNI AL Calon Kasal Pengganti Yudo, 5 Nama Jebolan Istana Calon pengganti Kasal. Foto: Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Usai Laksamana Yudo Margono resmi dilantik menjadi Panglima TNI baru, muncul sejumlah nama perwira tinggi yang digadang-gadang akan menjadi calon Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal).

Setidaknya ada sekitar sembilan nama yang diprediksi akan menggantikan Yudo menjadi orang nomor satu di Angkatan Laut. Lima di antaranya disebut merupakan jebolan istana.

Siapa saja mereka? Simak ulasan selengkapnya:

2 dari 5 halaman

Kriteria Calon Kasal

Untuk bisa menempati posisi sebagai kasal, seorang perwira tentu harus memenuhi beberapa syarat. Dalam tradisi rotasi kepemimpinan di tubuh TNI, seorang kepala staf biasanya merupakan jenderal bintang tiga atau berpangkat Laksamana Madya (Laksdya) atau Letjen (Mar) bila berasal dari kesatuan Marinir.

Pengamat militer dan pertahanan Institute for Security and Strategic Studies Khairul Fahmi mengatakan, pengganti Yudo setidaknya pernah menjadi komandan kapal satuan pemukul dan panglima komando armada.

Selain itu, Fahmi juga mengingatkan faktor masa aktif, durasi kepemimpinan dan regenerasi menjadi aspek yang harus dipertimbangankan.

"Idealnya pernah menjabat komandan kapal yang merupakan satuan pemukul. Misalnya, fregat, korvet, kapal selam maupun Kapal Cepat Rudal (KCR) dan pernah memimpin komando armada," kata Fahmi dilansir dari Antara, Kamis (22/12). [khu]

Baca juga:
Tiket Rp620 Ribu, Begini Rasanya Naik Bus Juragan99 Trans ada Kamar Seperti Apartemen
Intip Para Srikandi TNI AL Menembak Hingga Bongkar Senjata, Bakal Ada Momen Penting
Tebak-tebakan Lucu Banget Bikin Ngakak Abis, Bisa untuk Bahan Hiburan saat Berkumpul
Melihat dari Dekat Perkampungan Arab di Pedalaman Kalimantan, Warganya Cantik

3 dari 5 halaman

Ada 9 Nama Disebut Sebagai Calon Kasal

Lebih lanjut, Fahmi juga mengatakan, jika jabatan Kasal bukan sekadar mengisi kekosongan semata. Melainkan bagian dari pembinaan karier personel, apresiasi prestasi, dan pemantapan organisasi.

Pengamat militer Anton Aliabbas juga menyebut, setidaknya ada 9 nama perwira tinggi AL berpangkat bintang tiga yang berpotensi menjadi Kasal.

Kesembilan perwira tinggi tersebut mayoritas telah memiliki ragam penugasan, termasuk memimpin satuan operasi atau tempur.

"Jika melihat rekam jejak penugasan selama ini, kesembilan perwira tinggi TNI AL mayoritas telah memiliki ragam penugasan," tuturnya.

4 dari 5 halaman

Lima Calon Kandidat Jebolan Istana

Lima dari sembilan nama yang diprediksi menjadi kandidat calon Kasal pernah bertugas di ring satu kepresidenan. Mulai dari Bambang Suswantono dan Suhartono yang pernah menjadi Komandan Paspampres di era Presiden Joko Widodo.

Kemudian, Herru Kusumastanto dan Muhammad Ali pernah bertugas sebagai ajudan Wakil Presiden Boediono. Hingga Amarulla Octavian yang pernah menjabat sebagai ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Baca juga:
Tiket Rp620 Ribu, Begini Rasanya Naik Bus Juragan99 Trans ada Kamar Seperti Apartemen
Intip Para Srikandi TNI AL Menembak Hingga Bongkar Senjata, Bakal Ada Momen Penting
Tebak-tebakan Lucu Banget Bikin Ngakak Abis, Bisa untuk Bahan Hiburan saat Berkumpul
Melihat dari Dekat Perkampungan Arab di Pedalaman Kalimantan, Warganya Cantik

5 dari 5 halaman

Daftar 9 Perwira Tinggi yang Diprediksi Jadi Calon Pengganti Yudo

Selain pangkat dan pengalaman, usia calon kasal juga menjadi salah satu bahan pertimbangan. Mengingat beberapa dari mereka sudah mendekati masa pensiun pada usia 58 tahun.

Nantinya, Presiden Joko Widodo lah yang akan memiliki hak prerogatif untuk memilih Kasal pengganti Yudo. Adapun nama 9 perwira tinggi tersebut di anataranya:

1. Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono
Usia 57 Tahun
Lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) tahun 1988
Saat ini menjabat Wakil Kepala Staf TNI AL

wakil kepala staf angkatan laut wakasal laksamana madya tni ahmadi heri purwono
antara

2. Laksamana Madya TNI Herru Kusmanto
Usia 56
Lulusan AAL tahun 1988
Saat ini menjabat Pangkoarmada RI

3. Laksamana Madya TNI Nurhidayat
Usia 56
Lulusan AAL 1988
Saat ini menjabat Komandan Pushidrosal

4. Letnan Jenderal TNI (Mar) Suhartono
Usia 56
Lulusan AAL 1988
Dari Korps Marinir
Saat ini menjabat Komandan Kodiklatal

5. Letnan Jenderal TNI (Mar) Bambang Suswantono
Usia 57 tahun
Lulusan AAL 1987
Dari Korps Marinir
Saat ini menjabat Irjen TNI

calon pengganti kasal

Foto: Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

6. Laksamana Madya TNI Muhammad Ali
Usia 55 tahun
Lulusan AAL tahun 1989
Saat ini menjabat Pangkogabwilhan I

calon pengganti kasal
Foto: Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

7. Laksamana Madya TNI Aan Kurnia
Usia 57 tahun
Lulusan AAL 1987
Saat ini menjabat sebagai Kepala Bakamla

8. Laksamana Madya TNI Harjo Susmoro
Usia 57 tahun
Lulusan AAL 1987
Saat ini menjabat Sekjen Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas)

9. Laksamana Madya TNI Amarulla Octavian
Usia 57 tahun
Lulusan AAL 1988
Saat ini menjabat Rektor Universitas Pertahanan (Unhan)

calon pengganti kasal
Foto: Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

Baca juga:
Tiket Rp620 Ribu, Begini Rasanya Naik Bus Juragan99 Trans ada Kamar Seperti Apartemen
Intip Para Srikandi TNI AL Menembak Hingga Bongkar Senjata, Bakal Ada Momen Penting
Tebak-tebakan Lucu Banget Bikin Ngakak Abis, Bisa untuk Bahan Hiburan saat Berkumpul
Melihat dari Dekat Perkampungan Arab di Pedalaman Kalimantan, Warganya Cantik



Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini