Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tren Scam yang Terjadi selama Pandemi Covid-19

Tren Scam yang Terjadi selama Pandemi Covid-19 ilustrasi hacker. ©2017 winpoin.com

Merdeka.com - Trust and Safety Google Asia Pacific, Aldrich Christopher mengatakan, pihaknya pernah membagikan sejumlah tren scam yang terjadi di masa pandemi. Terdapat tiga scam yang beredar sepanjang pandemi.

Kata dia, yang pertama adalah scam dengan email yang melakukan personifikasi sebagai organisasi atau kementerian.

"Jadi, ini adalah pihak jahat yang mau mencari informasi pribadi orang lewat email dengan logo dari kementerian atau organisasi, termasuk alamat email yang mirip dengan kementerian atau organisasi," tuturnya.

Aldirch menuturkan, biasanya lewat email ini mereka akan meminta kode privasi pengguna, seperti OTP. Lalu metode kedua, pihak jahat ini biasanya akan menyamar sebagai agen pemerintah atau organisasi, mirip dengan metode pertama.

"Kemudian, ada scam dalam bentuk situs yang menjual produk-produk palsu, seperti vaksin atau masker," ujarnya menjelaskan. Selain itu, Aldrich juga mencatat ada scam berupa penawaran keuangan.

Biasanya, metode scam ini memanfaatkan penawaran layanan keuangan atau bahkan uang, tapi tanpa diketahui korban, sosok di balik penawaran itu adalah orang jahat.

"Terakhir, ada juga metode yang meminta donasi untuk organisasi non-profit, tapi sebenarnya organisasi tersebut tidak ada," tuturnya. Aldrich pun sempat berbagi tips mengenali email berbahaya.

Bagaimana Cara Mengetahui?

Dia menuturkan, cara untuk mengenali email berbahaya ini dapat ditemukan di kurikulam Keluarga Tangkas Berinternet. Namun secara garis besar, pengguna harus memerhatikan pengirim, hal yang diminta, dan isi email tersebut.

"Jadi, pengguna harus mengetahui siapa yang mengirimkan email ini. Kalian bisa mencoba untuk mencarinya di Google Search, betul apa tidak sosok tersebut," ujarnya.

Setelahnya, pengguna juga harus melihat informasi yang diminta dalam email tersebut. Apabila ada permintaan soal informasi pribadi, seperti OTP atau rekening bank, hal itu kemungkinan merupakan aksi jahat.

"Sebab, hal itu adalah sesuatu informasi yang tidak mungkin diminta oleh pihak sebenarnya," tutur Aldrich melanjutkan. Terakhir, selalu cek tautan yang ada di dalam email itu, apakah sudah menggunakan laman https yang tersertifikasi aman atau masih http.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Agustinus Mario Damar

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terus Merugi, Google Kembali PHK karyawannya
Terus Merugi, Google Kembali PHK karyawannya

Sejak awal tahun, CEO Google telah mengabarkan akan terjadi PHK lebih banyak tahun ini.

Baca Selengkapnya
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Selesma adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan bagian atas, seperti hidung dan tenggorokan.

Baca Selengkapnya
Tren Kedatangan Turis Asing di Akhir 2023 Meningkat Pesat
Tren Kedatangan Turis Asing di Akhir 2023 Meningkat Pesat

Tren wisatawan mancanegara mulai kembali seperti pra pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Pengendara Mobil Rela Jalan Lambat di Belakang Motor Bapak Ini, Aksinya Banjir Pujian
Viral Pengendara Mobil Rela Jalan Lambat di Belakang Motor Bapak Ini, Aksinya Banjir Pujian

Sontak saja aksi pengendara mobil yang rela memperlambat kecepatannya itu dibanjiiri pujian warganet.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Kata-kata ini Paling Dicari di Google selama 2023, dari Pick Me, Skena, hingga Cuaks
Kata-kata ini Paling Dicari di Google selama 2023, dari Pick Me, Skena, hingga Cuaks

Berikut adalah kata-kata yang kerap dicari di Google selama 2023.

Baca Selengkapnya
Viral Pemotor Tertimpa Pepohonan yang Jatuh Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang, Langsung Dibantu Warga Sekitar
Viral Pemotor Tertimpa Pepohonan yang Jatuh Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang, Langsung Dibantu Warga Sekitar

Hujan deras disertai angin kencang membuat salah satu pepohonan tumbang dan mengenai pengendara motor yang sedang melintas.

Baca Selengkapnya
Google Berencana PHK Karyawan Lagi
Google Berencana PHK Karyawan Lagi

Google terus melakukan efisiensi karyuawan karena ingin mengubah arah perusahaan.

Baca Selengkapnya
Viral Dua Pemuda Ambil Cone Pembatas Jalan di Jaksel, Begini Faktanya
Viral Dua Pemuda Ambil Cone Pembatas Jalan di Jaksel, Begini Faktanya

Polisi memastikan peristiwa tersebut bukan merupakan tindak kriminal pencurian.

Baca Selengkapnya