Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Arti Daebak dan 28 Bahasa Korea Lainnya yang Sering Muncul di Drama Korea

Arti Daebak dan 28 Bahasa Korea Lainnya yang Sering Muncul di Drama Korea 10 Gaya Rambut Pendek ala Aktris Korea yang Hits di Tahun 2020, Berani Coba?. ©tvN

Merdeka.com - Bahasa gaul Korea bisa menyenangkan untuk dipelajari. Sebenarnya, mempelajari kata-kata slang dari bahasa apapun bisa menyenangkan karena Anda mendapatkan wawasan tentang bagaimana bahasa terus berkembang dengan kata-kata dan makna baru.

Sekarang Korea memiliki bahasa gaul untuk membedakan bahasa Korea standar, yang sering ditemukan dalam bentuk tertulis, dari bahasa Korea yang digunakan dalam percakapan sehari-hari. Bahasa slang Korea terutama mudah ditemukan saat menonton drama Korea, jika sudah terbiasa Anda akan bisa membedakan saat seseorang bicara sopan terhadap orang yang lebih tua dan bicara dengan sesama usia.

Salah satu kata slang yang paling sering terdengar dalam bahasa Korea adalah daebak (대박). Jadi apa arti kata gaul ini? Berikut arti daebak di bawah berikut beserta 28 kata Korea lainnya:

Arti Daebak Bahasa Slang Korea

Arti dasar dari kata ini adalah mengagumkan atau menakjubkan. Ini juga digunakan ketika Anda terkejut atau heran tentang sesuatu.

Daebak awalnya berarti "jackpot" atau "hal hebat yang tidak terduga", jadi arti dari istilah slang sekarang pada dasarnya adalah teriakan bahagia ketika Anda merasa beruntung atau sesuatu berjalan sesuai keinginan.

Akan tetapi sekarang orang juga menggunakannya ketika mereka terkejut sebagai tanda seruan tanpa hars merasa kagum. Itu juga bisa digunakan dengan cara sarkastik.

 28 Kata Bahasa Korea yang Sering Muncul di Drama

 1. 장난해 (jangnanhae) - Apakah kamu bercanda?

Ungkapan ini bisa berupa pernyataan yang digunakan di antara teman-teman seusia atau untuk seseorang yang lebih muda.

2. 혹시 (hoksi) - Mungkin

Kata ini digunakan pada awal pernyataan atau pertanyaan di mana seseorang memiliki keraguan tentang hal tertentu.

3. 콜 (kol) - Deal, setuju, sepakat

Ini adalah ungkapan ketika kamu siap menyetujui sesuatu tantangan.

4. 뻥치지마 (ppeongchijima) - Jangan berbohong

Ungkapan ini digunakan ketika orang yang kamu ajak bicara tampak berbohong.

5. 오해 하지마 (ohae hajima) - Jangan salah paham

Frasa ini secara umum dapat digunakan ketika kamu tidak ingin orang lain salah paham atau salah menafsirkan kamu.

Kata Bahasa Korea yang Sering Muncul di Drama

6. 이렇게 (ireoke) - Seperti ini?

Digunakan untuk bertanya kepada seseorang bagaimana melakukan sesuatu atau menginstruksikan seseorang untuk melakukan sesuatu dengan cara tertentu tergantung pada konteksnya.

7. 아싸 (assa) -Oh yeah!, Semangat!

Ungkapan ini dapat digunakan dalam banyak situasi yang berbeda. Ini digunakan ketika seseorang baru saja mendapatkan sesuatu yang diinginkannya, seperti memenangi sesuatu atau ketika merasa beruntung.

8. 그럼 그럼 (geureom geureom) - Tentu

Kita sering mendengar ini ketika karakter menyetujui ide dan pendapat karakter lain. Artinya pasti atau tentu saja.

9. 잠깐만 (jamkkanman) - Tunggu sebentar

Frasa ini biasanya digunakan ketika kamu ingin orang lain menunggumu.

10. 글쎄요 (geulsseyo) - Yah, aku tidak tahu.

Ungkapan ketika seorang tokoh dimintai pendapat, ide atau jawaban dan dia tidak tahu jawaban apa yang harus diberikan.

11. 어쩔  건데 (ojjeol geonde) - Apa yang akan kamu lakukan?

Ungkapan ini digunakan untuk seseorang yang benar-benar dekat dengan kamu atau seseorang seusia. Selain itu, bisa diunakan kepada seseorang yang lebih muda darimu.

12. 뭘 봐요 (mwol bwayo) - Apa yang kamu lihat?

Pertanyaan ini biasanya digunakan ketika seseorang melihatmu dengan cara yang aneh.

13. 무슨 소리야 이게 (museun soriya ige) - Suara apa ini?

Pertanyaan ini dapat didengar karakter dalam drama mendengar beberapa suara aneh atau mereka mendengar suara tiba-tiba.

14. 어떻게 (eotteoke) - Bagaimana?

Ini adalah ungkapan yang diekspresikan ketika seseorang tidak tahu bagaimana melakukan sesuatu. Terkadang, ini juga digunakan untuk mengekspresikan empati kepada orang lain.

15. 하지마 (hajima) - Jangan lakukan itu!

Perintah kepada seseorang untuk tidak melakukan sesuatu.

16. 하지말라고 (hajimallago) - Saya berkata jangan lakukan itu.

Ungkapan larangan ketika sesorang hendak terus melakukan sesuatu.

17. 거짓말이야 (geojinmariya) - Ini bohong.

Seringkali bagian dari plot drama akan melibatkan seseorang berbohong dan akhirnya ketahuan.

18. 거짓말 하지마 (geojinmal hajima) - Jangan berbohong.

Menggabungkan kata 'bohong' dengan frasa 'jangan lakukan' dan ungkapan ini juga sangat umum dalam drama.

19. 죽을래? (jugeullae) -Apakah kamu ingin mati?

Kata ini sering terucap saat karakter dalam drakor sebal atau kesal dengan karakter lain setelah terlibat pembicaraan, dan seperti ingin mengancamnya. Biasanya, diucapkan dalam konteks bercanda, namun bisa pula serius.

20. 나 먼저 갈게 (na meonjeo galge) - Aku akan pergi dulu.

Seringkali dalam drakor, seseorang harus bertemu dengan seseorang yang tidak mereka sukai.

21. 그래? / 진짜? / 정말? (geurae/jinjja/jeongmal) -Benarkah?

Ketika seseorang menemukan beberapa berita yang menarik, dia hampir pasti akan mengatakan satu di antara dari tiga kata di atas.

22. 세상에! (sesange) - Apa-apaan ini?

Frasa ini digunakan untuk menunjukkan ketidakpercayaan, keheranan.

23. 안돼 (andwae) - Tidak 

Kata ini lebih bersifat seruan untuk menyatakan ketidaksetujuan atau keberatan.

24. 사과해 / 사과하세요 (sagwahae/sagwahaseyo) - Minta maaf!

Permintaan agar orang lain meminta maaf. Dalam drakor, kerap muncul saat karakter terlibat pertengkaran atau perselisihan, dan satu pihak meminta pihak lain melayangkan permintaan maaf.

25. 너 미쳤어? (neo michyeosseo) - Apakah kamu gila?

Frasa ini terbilang kasar jika kamu mengucapkannya dalam kehidupan nyata. Namun, dalam drakor, kata ini sering muncul untuk memberikan penekanan.

26. 미친놈 (michinnom) - Orang gila.

Sering diucapkan dengan suara pelan dan memiliki konotasi negatif.

27. 오빠 (oppa) -

Oppa adalah panggilan dari wanita untuk pria yang lebih tua.

28. 사줘 (sajwo) - Belikan ini untukku.

(mdk/amd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Belajar Bahasa Korea yang Mudah dan Efektif, Bisa Sambil Nonton Drama
Cara Belajar Bahasa Korea yang Mudah dan Efektif, Bisa Sambil Nonton Drama

Belajar Bahasa Korea tidak sesulit yang kita kira. Bahkan Bahasa Korea terbilang lebih mudah jika dibandingkan dengan Bahasa Mandarin dan Bahasa Jepang.

Baca Selengkapnya
Ragam Bahasa Gaul Singkatan yang Kekinian Banget dan Keren, Jangan Mau Ketinggalan Zaman
Ragam Bahasa Gaul Singkatan yang Kekinian Banget dan Keren, Jangan Mau Ketinggalan Zaman

Tak semua singkatan bahasa gaul bisa dipahami dengan mudah. Beberapa singkatan yang sulit dipahami. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Punya Suara Bagus dan Hafal Lagu Korea, Polisi Ini Diduga Masuk Militer karena Terinspirasi Drakor
Punya Suara Bagus dan Hafal Lagu Korea, Polisi Ini Diduga Masuk Militer karena Terinspirasi Drakor

Demam Kdrama rupanya tak hanya melanda masyarakat awam namun juga aparat negara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Contoh Sinonim beserta Penjelasan Definisi dan Fungsinya
Contoh Sinonim beserta Penjelasan Definisi dan Fungsinya

Sinonim adalah ungkapan baik berupa kata, frasa, atau kalimat yang kurang lebih sama maknanya dengan ungkapan yang lain.

Baca Selengkapnya
15 Tokoh Perempuan dalam Sejarah yang Diperankan Aktris Cantik Korea di Drakor
15 Tokoh Perempuan dalam Sejarah yang Diperankan Aktris Cantik Korea di Drakor

Berikut ini sederet tokoh sejarah yang kisahnya dipopulerkan aktris-aktris cantik Korea Selatan seperti Shin Hae Sun dan Park Min Young.

Baca Selengkapnya
Mengenal Briket, Limbah Ramah Lingkungan yang Digunakan Lee Sun Kyun, Namun Menyimpan Bahaya
Mengenal Briket, Limbah Ramah Lingkungan yang Digunakan Lee Sun Kyun, Namun Menyimpan Bahaya

Briket akhir-akhir ini sering menjadi perbincangan setelah berita duka terkait kematian aktor Korea, Lee Sun Kyun, yang bunuh diri dengan menyalakan briket.

Baca Selengkapnya
9 Pasangan Drama Korea yang Bikin Susah Move On di Tahun 2023, Mana Pasangan Kesayanganmu?
9 Pasangan Drama Korea yang Bikin Susah Move On di Tahun 2023, Mana Pasangan Kesayanganmu?

Dari kisah romantis hingga aksi superhero, berikut adalah sembilan pasangan K-drama yang mencuri perhatian dan membuat kita sulit move on.

Baca Selengkapnya
Ceunah Artinya Katanya dalam Bahasa Sunda, Berikut Contoh Penggunaannya yang Benar
Ceunah Artinya Katanya dalam Bahasa Sunda, Berikut Contoh Penggunaannya yang Benar

Kata ceunah banyak digunakan dalam percakapan gaul anak-anak muda zaman sekarang. Apa artinya?

Baca Selengkapnya
Mengulik Seollal, Tradisi Imlek Khas Korea Selatan
Mengulik Seollal, Tradisi Imlek Khas Korea Selatan

Perayaan Imlek di Korea Selatan, yang dikenal sebagai Seollal, merupakan momen penting yang dirayakan dengan meriah.

Baca Selengkapnya