Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hasil Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar Taklukkan Persib Bandung dengan Skor 3-1

Hasil Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar Taklukkan Persib Bandung dengan Skor 3-1 PSM Makassar vs Persib Bandung. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - PSM Makassar berhasil memetik kemenangan di markas sendiri pada laga lanjutan Shopee Liga 1 2019. Menghadapi Persib Bandung di Stadion Andi Mattalatta pada Minggu (18/8), PSM berhasil menang dengan skor 3-1.

Tampil di depan pendukungnya, PSM langsung menekan sejak awal babak pertama. Peluang hadir melalui tendangan bebas Wiljan Pluim pada menit keempat, namun masih bisa ditepis kiper Persib kawalan I Made Wirawan.

Memasuki menit ke-13, PSM kembali mengancam. Kali ini melalui sundulan Marc Klok yang memanfaatkan tendangan bebas Pluim. Kali ini bola masih bisa ditangkap kiper Persib.

Persib baru mendapatkan peluang pada menit ke-14 melalui Ezechiel N'Douassel. Namun, Rivki Mokodompit masih terlalu perkasa di bawah mistar gawang PSM ketika menepis tendangan pemain asal Chad itu.

Begitu juga dengan peluang pada menit ke-38 melalui aksi Supardi Nasir. Kali ini Rivki kembali berhasil menjinakkan tembakan melengkung Supardi Nasir.

Gol yang ditunggu tuan rumah akhirnya terwujud pada menit ke-43 melalui Pluim. Pemain asal Belanda itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang gagal diantisipasi kiper Persib.

Semenit berselang, PSM menggandakan keunggulan melalui aksi Zulham Zamrun. Menerima umpan M. Rachmat dari tengah lapangan, Zulham langsung melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti merobek pojok kiri gawang Persib Bandung. Skor 2-0 untuk keunggulan PSM Makassar bertahan hingga turun minum.

Memasuki paruh kedua laga, PSM langsung mengambil inisiatif serangan. Pluim kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-47 setelah bola hasil tendangan dari luar kotak penalti gagal diantisipasi kiper Persib.

Dua menit berselang, Persib berhasil memecah kebuntuan melalui aksi Ezechiel. Berawal dari tendangan bebas Supardi Nasir, Ezehiel kemudian menyundul bola ke arah gawang yang ditinggalkan Rivki.

Setelah gol itu, PSM kembali berusaha menambah intensitas serangan ke lini pertahanan Persib. Namun, sejumlah peluang yang dihasilkan masih mampu dipatahkan.

Sementara itu, Persib sempat mengancam kembali melalui aksi Ezechiel. Namun, bola hasil tembakannya masih melayang di atas mistar gawang PSM Makassar. Hingga laga usai, tak ada gol tambahan.

Kemenangan ini membuat PSM melejit ke peringkat tujuh dengan raihan 19 poin. Adapun buat Persib ini menjadi laga keenam tanpa kemenangan yang membuat mereka tak beranjak dari peringkat ke-11 dengan nilai 15 poin.

Sumber: Bola.net

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menang Telak Lawan Labura Hebat FC, Pelatih PSMS Medan Masih Belum Puas
Menang Telak Lawan Labura Hebat FC, Pelatih PSMS Medan Masih Belum Puas

PSMS Medan meraih kemenangan telak dengan skor 6-0 melawan Labura Hebat FC di laga pembuka Edy Rahmayadi Cup 2023.

Baca Selengkapnya
FOTO: Libas Dewa United 4-1, PSIS Semarang Meluncur ke 3 Besar BRI Liga 1 2023/2024
FOTO: Libas Dewa United 4-1, PSIS Semarang Meluncur ke 3 Besar BRI Liga 1 2023/2024

PSIS Semarang sukses mencuri tiga poin di kandang Dewa United pada pekan kedelapan BRI Liga 1 2023/2024.

Baca Selengkapnya
Saat Pertandingan Bola Persib VS Bhayangkara FC, Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus: Baju Boleh Coklat, Hati Tetap Persib
Saat Pertandingan Bola Persib VS Bhayangkara FC, Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus: Baju Boleh Coklat, Hati Tetap Persib

Pengakuan Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus mendukung Persib Bandung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda
Sangar dan Gondrong, Kang Komar Pemain Preman Pensiun Menangis Tersedu-sedu Ingat Sosok Ibunda

Mat Drajat atau lebih dikenal dengan nama Kang Komar lantaran perannya di sinetron Preman Pensiun yang sukses itu tak kuasa menitikan air matanya

Baca Selengkapnya
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023
Disebut Pahlawan Indonesia, Ini Sosok Pemain Naturalisasi Paling Berjasa Bawa Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Resmi! Indonesia lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023 berkat jasa pemain naturalisasi ini. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
FOTO: Hasil Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024: Empat Tim Papan Atas Siap Bertarung
FOTO: Hasil Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024: Empat Tim Papan Atas Siap Bertarung

Empat tim telah memastikan tiket ke semifinal Pegadaian Liga 2 2023/24. Keempat tim itu adalah Semen Padang, Malut United FC, PSBS Biak & Persiraja Banda Aceh.

Baca Selengkapnya
Kaesang Ingatkan Kader PSI Maluku: Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran
Kaesang Ingatkan Kader PSI Maluku: Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Kaesang Ingatkan Kader PSI Maluku: Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran

Baca Selengkapnya
FOTO: Mencekamnya Kerusuhan di Laga Semen Padang vs PSBS Biak: Suporter Lempar Flare, Stadion Dipenuhi Asap
FOTO: Mencekamnya Kerusuhan di Laga Semen Padang vs PSBS Biak: Suporter Lempar Flare, Stadion Dipenuhi Asap

Kerusuhan terjadi ketika Semen Padang tertinggal dengan skor telah 0-3 dari tim tamu, PSBS Biak.

Baca Selengkapnya
Kaesang Santuy Bermain Bola dengan Pemuda Wonosobo: Kompak dan Seru
Kaesang Santuy Bermain Bola dengan Pemuda Wonosobo: Kompak dan Seru

Dalam kampanye kali ini, Kaesang dan kader PSI memutuskan untuk bermain mini soccer dengan pemuda Wonosobo.

Baca Selengkapnya