Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Reaksi Surya Paloh soal Pertemuan SBY-JK di Cikeas

Reaksi Surya Paloh soal Pertemuan SBY-JK di Cikeas AHY bertemu Surya Paloh di Markas NasDem. ©2022 Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Pertemuan Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan mantan wakil presidennya, Jusuf Kalla (JK) di Cikeas, pekan lalu menjadi sorotan. Terlebih, di saat bersamaan, Ketum NasDem Surya Paloh dan Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga bertemu di Gondangdia, Jakarta.

SBY, JK dan Surya Paloh dinilai akan menjadi 'king maker' melawan PDIP di Pemilu 2024. Lalu apa reaksi Surya Paloh?

Paloh tampak tak mau komentar banyak soal itu. Dia juga menolak bicara ketika ditanya soal pertemuan SBY dan JK sebagai tanda bakal membangun koalisi di Pemilu 2024.

"Sudahlah, enggak perlu," kata Paloh saat menghadiri pemakaman Menpan RB Tjahjo Kumolo di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta, Jumat (1/7).

Disindir PDIP

Sebelumnya, Politisi PDIP Andreas Hugo Pareira menyindir pertemuan SBY-JK dan AHY-Paloh di saat bersamaan. Dia berujar, rakyat tidak memilih para tokoh untuk menjadi 'king maker'. Tetapi, rakyat pilih calon presiden pada 2024.

"Rakyat kan tidak pilih para tokoh-tokoh yang sedang berambisi jadi 'King Maker'. Rakyat akan pilih capres, toh," kata Andreas kepada merdeka.com, Selasa (28/6).

Andreas memahami, soal pertemuan SBY dan JK itu. Dia berkata, semua ingin menang pada Pilpres 2024. "Namanya kontestasi pilpres ya pasti semua juga ingin menang. Tapi sampai sekarang belum ada capresnya tuh," ucapnya.

Bersatu Melawan PDIP

Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayinto menilai pertemuan JK da SBY untuk kepentingan pemilu 2024. Salah satunya, untuk mengalahkan PDI Perjuangan.

Adi mengatakan, semakin kuatnya sinyal tersebut karena pertemuan antara SBY dengan JK bersamaan dengan pertemuan AHY dan Surya Paloh.

"Kenapa saya sebut untuk kepentingan 2024, pertama NasDem menominasikan Anies Baswedan sebagai kandidat capres dan itu pilihan paling realitas untuk NasDem. Karena kalau Ganjar pasti bentrok dengan PDIP. Kalau Andika Perkasa pasti diprotes publik sebagai jenderal aktif yang tak boleh berpolitik. Maka pilihan rasional adalah Anies," kata Adi Prayitno, dalam diskusi di Jakarta, Jumat (24/6).

Menurutnya, jika NasDem benar mengusung Anies sebagai capres, maka Demokrat pasti akan tertarik untuk bergabung. Adi menyakini hal itu sudah dipastikan bahwa poros tersebut untuk mengalahkan PDI Perjuangan.

"Ketika Anies (diusung) maka Demokrat tertarik bergabung, kenapa? Tentu kepentingannya sama ingin mengalahkan dominasi PDIP yang dua periode memenangkan pertarungan," ucapnya.

"Artinya ketika NasDem mengusung nama seperti Anies secara tidak langsung kan ingin bikin front terbuka dengan PDIP bahkan dengan pemerintah," sambung Adi.

Sebab, ia menyebut jika hanya pertemuan romantisme sahabat lama tidak perlu bertemu langsung di rumah kediaman SBY.

"Dalam konteks itulah JK adalah mentor utamanya Anies Baswedan karena momen pertemuan dengan SBY dan JK bersamaan dengan pertemuan AHY NasDem. Itulah yang semakin menebalkan bahwa JK dan SBY pasti bicara tentang Demokrat bergabung dengan NasDem," paparnya.

"Dan tentu saja mengusung Anies Baswedan dan sangat mungkin AHY disodorkan sebagai Cawapresnya," tambah Adi.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik
NasDem: Pertemuan Surya Paloh dengan Jokowi Puluhan Kali, Tidak Terkait Sikap Politik

Surya Paloh dan Jokowi diketahui menggelar pertemuan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (18/2).

Baca Selengkapnya
Surya Paloh dan Jokowi Bertemu di Istana, Ini Tanggapan PKS
Surya Paloh dan Jokowi Bertemu di Istana, Ini Tanggapan PKS

Saat ini PKS memilih fokus memantau proses perhitungan suara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN)

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Bertemu Presiden Jokowi, Timnas AMIN: Kami Fokus Kawal Pilpres Sampai Tuntas
Surya Paloh Bertemu Presiden Jokowi, Timnas AMIN: Kami Fokus Kawal Pilpres Sampai Tuntas

Billy meminta agar seluruh pihak menanti pernyataan resmi dari Surya Paloh atas pertemuannya dengan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
PKS soal Pertemuan Surya Paloh dan Jokowi: Saksi Kami Masih Berjuang agar Suara Rakyat Tak Dicurangi
PKS soal Pertemuan Surya Paloh dan Jokowi: Saksi Kami Masih Berjuang agar Suara Rakyat Tak Dicurangi

PKS menghormati pertemuan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Surya Paloh Bertemu, Anies Tegaskan Tetap Konsisten pada Visi Perubahan
Jokowi dan Surya Paloh Bertemu, Anies Tegaskan Tetap Konsisten pada Visi Perubahan

Anies Baswedan menegaskan sikapnya terhadap visi perubahan tidak akan berubah meski Surya Paloh bertemu Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Tiba-Tiba Bertemu Empat Mata dengan Anies di Hotel Mewah Jakarta
Surya Paloh Tiba-Tiba Bertemu Empat Mata dengan Anies di Hotel Mewah Jakarta

Hermawi menyatakan pertemuan kali ini tidak ada agenda deklarasi cawapres untuk Anies.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Bertemu Jokowi di Istana Sore Ini, Bahas Apa?
Surya Paloh Bertemu Jokowi di Istana Sore Ini, Bahas Apa?

Sahroni memastikan Surya Paloh sendirian. Mereka bertemu di Istana.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pihak Istana: Surya Paloh Memohon Menghadap Presiden Jokowi
VIDEO: Pihak Istana: Surya Paloh Memohon Menghadap Presiden Jokowi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (18/2/2024).

Baca Selengkapnya
Soal Pengusul Pertemuan dengan Surya Paloh di Istana, Ini Jawaban Jokowi
Soal Pengusul Pertemuan dengan Surya Paloh di Istana, Ini Jawaban Jokowi

Menurut Jokowi, tidak penting siapa yang lebih dulu mengundang pada pertemuan itu.

Baca Selengkapnya