Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nachrowi klaim 100 persen DPD Demokrat dukung SBY jadi ketum lagi

Nachrowi klaim 100 persen DPD Demokrat dukung SBY jadi ketum lagi Pidato SBY. ©2012 Merdeka.com/abror rizki

Merdeka.com - Dukungan pada Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk kembali maju sebagai ketua umum Partai Demokrat terus mencuat jelang Kongres pada 12-13 April mendatang di Surabaya. Ketua DPD Provinsi Jakarta, Nachrowi Ramli memastikan daerah-daerah di seluruh Indonesia akan bersikap sama yakni mendukung SBY kembali menjadi orang nomor 1 di partai berlambang bintang Mercy itu.

"Kita dukung SBY ikut di dalam kongres nanti, jadi ketua umum dan pilih SBY jadi Ketum. Kami juga siap kerja keras agar program kemenangan 2019 dan program pro rakyat yang dicanangkan SBY dapat kami laksanakan," kata Nachrowi, dalam jumpa pers di Rumah Makan Munik, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (26/3).

Pria yang akrab disapa Bang Nara ini mengklaim, dukungan untuk SBY dari seluruh DPD dan DPC di Indonesia sudah hampir 100 persen. Namun demikian, Nara belum bisa memastikan apakah nantinya SBY akan terpilih secara aklamasi dalam Kongres nanti.

"Saya kebetulan sudah komunikasi dengan 33 DPD lain, seluruh DPD Demokrat se-Indonesia sudah mendukung SBY. Soal terpilih aklamasi, nanti kita lihat di lapangan, yang jelas kita semua dukung beliau," jelasnya.

Mantan Purn Jenderal TNI ini melanjutkan, dukungan terhadap SBY sebagai ketua umum tak lain untuk membenahi Partai Demokrat yang sempat merosot saat Pilpres 2014 lalu. Nara menegaskan, dukungan terhadap SBY bukan untuk pencalonan kembali di Pilpres 2019 mendatang.

"Kami butuh figur sosok yang serius membenahi partai. Saya yakin Pak SBY tak akan maju lagi di Pilpres. Beliau akan serius membenahi partai, dan memberikan kader-kader terbaik untuk itu," tandasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
SBY Turun Gunung Demi Menangkan Pilpres dan Pileg 2024
SBY Turun Gunung Demi Menangkan Pilpres dan Pileg 2024

Partai Demokrat memiliki target untuk menang di Pileg 2024 dan menang di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

AHY menegaskan ingin fokus memenangkan Partai Demokrat dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Skor AHY Lawan Moeldoko: 19-0
Skor AHY Lawan Moeldoko: 19-0

Dengan kemenangan ini, Demokrat merasakan semakin kuat dan berani dalam mencari keadilan dan kebenaran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Turun Gunung Kampanyekan Prabowo di Malang, SBY: Beliau Sahabat Saya, Putra Terbaik Bangsa
Turun Gunung Kampanyekan Prabowo di Malang, SBY: Beliau Sahabat Saya, Putra Terbaik Bangsa

SBY juga mengajak masyarakat mencoblos Partai Demokrat. Sebab menurutnya, Demokrat adalah partai yang selama ini selalu berpihak dan memperjuangkan hak rakyat.

Baca Selengkapnya
Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta
Begini Reaksi Surya Paloh Ditanya Pilih Ahmad Sahroni atau Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahmad Sahroni diketahui menjadi salah satu digadang-gadang sebagai calon gubernur untuk Pilgub DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
AHY: Demokrat Tak Menuntut Jatah Menteri, Prabowo Pemimpin yang Punya Komitmen
AHY: Demokrat Tak Menuntut Jatah Menteri, Prabowo Pemimpin yang Punya Komitmen

AHY memastikan Partai Demokrat siap membantu menuntaskan janji-janji kampanye pasangan calon nomor urut 2 itu di pemerintahan nanti.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar AHY Bakal Jadi Menteri ATR, Respons Demokrat: Kami Siap
Beredar Kabar AHY Bakal Jadi Menteri ATR, Respons Demokrat: Kami Siap

Menurut Herzaky, jika negara memanggil AHY selalu siap memenuhi panggilan itu.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Partai Politik, LSI Denny JA Ungkap Faktor yang Buat Gerindra Bisa Salip PDIP
Survei Terbaru Partai Politik, LSI Denny JA Ungkap Faktor yang Buat Gerindra Bisa Salip PDIP

LSI Denny JA mengungkapkan dua alasan utama elektabilitas Gerindra naik mengalahkan PDIP.

Baca Selengkapnya
AHY Ungkit Upaya Pembegalan Hingga Demokrat Bangkit dan Solid
AHY Ungkit Upaya Pembegalan Hingga Demokrat Bangkit dan Solid

AHY menceritakan kilas balik partainya yang mengalami gonjang-ganjing dalam lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya