Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Blusukan ke pasar Senen, Agus Yudhoyono janjikan revitalisasi

Blusukan ke pasar Senen, Agus Yudhoyono janjikan revitalisasi AHY di Pasar Senen. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Para pedagang kain Pasar Senen terdengar saling bersaut-sautan menjajakan dagangannya ketika calon Gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertandang ke pasar tersebut.

"Jangan lewat saja pak, ayo diborong kainnya," teriak salah satu pedagang kepada rombongan Agus yang lewat di depan kiosnya, Pasar Senen, Jakarta Pusat, Selasa (8/11).

Mendengar celetukan salah satu pedagang kain, Agus tersenyum kecil sambil melihat ke arah pedagang tersebut. Agus menghampiri pedagang tersebut dan mendengarkan keluhan yang masyarakat.

Apabila dirinya terpilih menjadi pemimpin DKI Jakarta selanjutnya, dirinya akan revitalisasi tempat tersebut agar semakin nyaman proses transaksi jual beli di pasar tersebut.

"Harus direvitalisasi, sehingga pasar ini (Pasar Senen) semakin hari semakin baik kondisinya. Nyaman, untuk dikunjungi," tutur Agus di sela-sela blusukannya.

Menurutnya, dengan adanya revitalisasi tersebut, para pedagang ataupun pembeli akan merasa aman begitu sampai di pasar tersebut, sehingga para pembeli tidak akan ragu untuk berkunjung ke pasar.

"Dan juga harus aman, itu juga paling penting. Kalau tidak aman, maka kita juga akan ragu-ragu untuk mendatanginya," lanjut Agus.

Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyoni (SBY) tersebut kembali blusukan di sudut-sudut Pasar Senen dan menyapa para pedagang ataupun pembeli di sana.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hari Kedua di Sultra, Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar hingga Cek Fasilitas Kesehatan
Hari Kedua di Sultra, Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar hingga Cek Fasilitas Kesehatan

Jokowi diagendakan mengecek fasilitas di rumah sakit, mengunjungi pasar, hingga meresmikan jalan daerah.

Baca Selengkapnya
Disetujui Presiden Jokowi, HET Beras Premium Naik Jadi Rp14.900 per Kg Berlaku Hingga April 2024
Disetujui Presiden Jokowi, HET Beras Premium Naik Jadi Rp14.900 per Kg Berlaku Hingga April 2024

perpanjangan relaksasi HET beras premium ini dilakukan untuk menjaga ketersediaan di pasar. Khususnya, stok beras premium di pasar modern.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pemudik Mulai Padati Stasiun Pasar Senen, 42 Ribu Penumpang Kereta Sudah Meninggalkan Jakarta
FOTO: Pemudik Mulai Padati Stasiun Pasar Senen, 42 Ribu Penumpang Kereta Sudah Meninggalkan Jakarta

Lebih dari 42 ribu penumpang telah diberangkatkan dari Stasiun Gambir, Pasar Senen dan beberapa stasiun lainnya di wilayah Daop 1 Jakarta.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Ganjar pun membeli beberapa sayuran untuk dibawa pulang. Sontak itu membuat pedagang antusias melayaninya.

Baca Selengkapnya
Tinjau Arus Mudik di Statiun Pasar Senen, Jokowi: Rapi dan Tak Ada yang Berdesakan
Tinjau Arus Mudik di Statiun Pasar Senen, Jokowi: Rapi dan Tak Ada yang Berdesakan

okowi melihat tak ada penumpang yang berdesak-desakan di Statiun Pasar Senen.

Baca Selengkapnya
Sederet Fasilitas Bisa Dinikmati Pemudik di Stasiun Pasar Senen, Ada Area Bermain Anak hingga Ruang Kerja
Sederet Fasilitas Bisa Dinikmati Pemudik di Stasiun Pasar Senen, Ada Area Bermain Anak hingga Ruang Kerja

Stasiun Senen menyediakan sejumlah fasilitas bagi para penumpang yang ingin mudik.

Baca Selengkapnya
Blusukan ke Pasar Surabaya, Ganjar Paparkan Stategi 'Sat-Set' untuk Stabilkan Harga Pangan
Blusukan ke Pasar Surabaya, Ganjar Paparkan Stategi 'Sat-Set' untuk Stabilkan Harga Pangan

Ganjar mengatakan dirinya dan Mahfud MD mempunyai komitmen untuk akan menstabilkan harga pangan.

Baca Selengkapnya
Cek Beras di Pasar Induk Cipinang, Jokowi Klaim Stok Melimpah
Cek Beras di Pasar Induk Cipinang, Jokowi Klaim Stok Melimpah

"Hingga saya ingin pastikan beras yang ada di sini ada tersedia, jumlahnya cukup dan saya melihat melimpah," sambungnya.

Baca Selengkapnya
Panen Jagung di Sumbawa Bersama Mentan, Presiden Sebut Hilirisasi Jadi Langkah Strategis Stabilkan Harga
Panen Jagung di Sumbawa Bersama Mentan, Presiden Sebut Hilirisasi Jadi Langkah Strategis Stabilkan Harga

Predisen Jokowi menekankan pentingnya hilirisasi sebagai langkah strategis agar harga jagung ditingkat petani lebih stabil.

Baca Selengkapnya