Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Airlangga: Golkar 200 Persen akan Jadi Nomor Satu di Jabar

Airlangga: Golkar 200 Persen akan Jadi Nomor Satu di Jabar Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menargetkan partainya bisa memenangkan suara di urutan pertama pada Pemilu 2024 di Jabar. Dia masih menggodok potensi membentuk koalisi besar di tingkat pusat.

Hal itu ia sampaikan dalam acara pemantapan dan pelepasan 2.300 orang fungsionaris partai Golkar se-Jabar di Kota Bandung, Minggu (9/4).

Dia mengklaim ribuan fungsionaris, petinggi dan pengurus partai sudah siap bekerja. Mereka ditugaskan segera mendatangi masyarakat.

"Partai Golkar adalah partai yang siap 200 persen. Calon fungsionaris, mereka langsung menyapa masyarakat," kata Airlangga.

Airlangga menyatakan salah saru target besarnya adalah menjadi partai dengan raihan suara tertinggi di Jabar.

Pada Pemilu lalu, partai berlogo pohon beringin berada di posisi kedua. Ia percaya diri meraih itu bisa dilampaui karena berbagai faktor. Selain kesiapan para kader, partainya memiliki Ridwan Kamil sebagai anggota baru yang saat ini menjabat Gubernur Jawa Barat.

"Golkar saat ini di Jabar sudah nomor dua. Jadi penting bagi Golkar untuk jadi nomor satu, niat kita memang sudah waktunya nomor satu," tegas dia.

Urusan di tingkat pusat, Airlangga mengaku terus membahas koalisi besar bersama para petinggi partai lain.

Wacana koalisi besar bisa sangat penting karena bisa menambah kekuatan, termasuk kemungkinan adanya keberadaan ada partai non parlemen (DPR) yang bergabung.

"Kita sudah bicara dengan 5 partai, tentu kita konsolidasikan dulu. Tentunya nanti di antara anggotanya ada partai non DPR yang siap gabung di koalisi besar," kata Airlangga.

Dalam acara tersebut tampak hadir Ketua DPD Golkar Jabar, TB Ace Hasan Syadzily; Wakil Ketua Umum Golkar Bidang Penggalangan Pemilih dan Co-Chair Badan Pemenangan Pemilu Golkar, Ridwan Kamil; dan Menpora, Dito Ariotedjo.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Golkar Bakal Beri Penghargaan Tertinggi untuk Airlangga Hartarto
Golkar Bakal Beri Penghargaan Tertinggi untuk Airlangga Hartarto

Selama masa kepemimpinan Airlangga, Partai Golkar melalui banyak suka dan duka, serta menghadapi tantangan berat yang berhasil diatasi.

Baca Selengkapnya
Ini Deretan Target Golkar dalam Pemilu 2024, Salah Satunya Kuasai Jabar
Ini Deretan Target Golkar dalam Pemilu 2024, Salah Satunya Kuasai Jabar

Menurut Airlangga, pihaknya melihat tren positif di berbagai wilayah Indonesia untuk Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
Airlangga Optimistis Kembalikan Kejayaan Golkar di Jabar
Airlangga Optimistis Kembalikan Kejayaan Golkar di Jabar

Partai Golkar optimistis bisa meraih suara maksimal pada Pemilu 2024 sekaligus berkontribusi pada realisasi kemenangan pasangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Airlangga Hartarto Mundur, Agung Laksono Ungkap Sederet Kader Layak Jadi Ketum Golkar
Airlangga Hartarto Mundur, Agung Laksono Ungkap Sederet Kader Layak Jadi Ketum Golkar

Airlangga sebelumnya mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar per Sabtu (10/8) malam.

Baca Selengkapnya
Airlangga Kampanye di Riau: Prabowo-Gibran Harus Menang di Atas 50% di Markas Golkar
Airlangga Kampanye di Riau: Prabowo-Gibran Harus Menang di Atas 50% di Markas Golkar

Airlangga Hartarto targetkan Prabowo-Gibran menang di atas 50 persen di Riau.

Baca Selengkapnya
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran
Airlangga Harap Golkar Dapat Jatah Lima Kursi di Kabinet Prabowo-Gibran

Airlangga berharap bisa mendapatkan jatah lima kursi di kementerian pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar, Begini Faktanya
Beredar Kabar Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Golkar, Begini Faktanya

Airlangga Hartarto dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Golkar, pada Sabtu (10/8) malam.

Baca Selengkapnya
Airlangga Pede Menang Aklamasi di Munas Golkar
Airlangga Pede Menang Aklamasi di Munas Golkar

Munas Partai Golkar rencananya bakal digelar Desember 2024.

Baca Selengkapnya
Airlangga Optimistis Prabowo Masih Unggul di Jabar, Ini Alasannya
Airlangga Optimistis Prabowo Masih Unggul di Jabar, Ini Alasannya

Prabowo-Gibran ditargetkan peroleh 50 persen lebih di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya