Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres Ma'ruf Amin Sebut Bakal Ada Reshuffle Kabinet

Wapres Ma'ruf Amin Sebut Bakal Ada Reshuffle Kabinet Maruf Amin. ©2019 dok.Setwapres RI

Merdeka.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin memastikan akan terjadi reshuffle kabinet. Mengingat ada dua pos kementerian yang saat ini tengah kosong.

Pertama adalah Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (KeMenpan-RB) dan kedua Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

“Reshuffle kan ada dua yang lowong, satu MenPANRB itu pasti diisi, dua wakil menteri luar negeri jadi Ketua OJK, nah itu yang pasti diisi,” katanya dalam rekaman video yang diterima, Sabtu (20/8).

Sementara terkait reshuffle di Kementerian lainnya, Ma’ruf tidak tegas menjawab dan meminta publik menunggu.

“Kalau yang lainnya, saya kira tunggu saja,” ujarnya.

Sebelumnya, Sebelumnya, Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara (Stafsus Mensesneg) Faldo Maldini mengatakan reshuffle atau perombakan kabinet sangat mungkin dilakukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Pasalnya, ada kursi menteri yang hingga kini belum terisi.

"Semuanya sangat memungkinkan. Apalagi, masih ada pos menteri yang masih kosong hingga hari ini. Ya pasti, akan diisi. Pasti ada reshuffle," katanya kepada wartawan, Jumat (19/8).

Dia menuturkan, Presiden Jokowi membutuhkan tim yang mampu membuat kemajuan bangsa dan melakukan lompatan lebih tinggi. Untuk itu, kata Faldo, reshuffle kabinet bisa saja dilakukan apabila Presiden membutuhkan.

"Presiden tentu sudah punya hitungan. Menghadapi berbagai ketidakpastian global, krisis pangan dan energi menjadi perhatian. Butuh solusi untuk itu, maka perombakan pun dapat dilakukan bila dibutuhkan," jelas Faldo.

Adapun kursi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Menpan-RB) masih kosong. Jokowi hingga kini belum melantik Menpan RB baru pengganti Tjahjo Kumolo yang wafat pada Juli 2022.

Jokowi disebut sudah mengantongi nama-nama pengganti Menpan-RB Tjahjo Kumolo. Namun, Jokowi akan terlebih dahulu membahas nama tersebut dengan Ketua PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Kemarin Bu Mega juga baru kembali dari luar negeri, kebetulan ada wisuda putra-putri Ibu Puan (Maharani), sehingga waktunya mungkin dalam waktu dekat ini akan segera dibahas. Tapi nama-namanya (pengganti Tjahjo) sudah ada," jelas Sekretaris Kabinet Pramono Anung kepada wartawan di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (8/8).

Reporter: Delvira Hutabarat

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mensesneg Pratikno Bantah Kabar Ada Menteri Mundur dari Kabinet
Mensesneg Pratikno Bantah Kabar Ada Menteri Mundur dari Kabinet

Pratikno membantah Jokowi akan melakukan perombakan atau reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?
Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?

Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?

Baca Selengkapnya
Alasan Mahfud Pilih Mundur Sebelum Pencoblosan
Alasan Mahfud Pilih Mundur Sebelum Pencoblosan

Menurut Mahfud, perdebatan keputusannya baru mundur menjelang pencoblosan atau sebelum dicalonkan sebagai cawapres Ganjar merupakan hal lazim dalam politik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ma'ruf Amin: Saya Kira Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Jokowi, Tak Perlu Lagi Tim Transisi
Ma'ruf Amin: Saya Kira Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Jokowi, Tak Perlu Lagi Tim Transisi

Apalagi, kata Ma'ruf, Prabowo yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) dan sudah sering ikut rapat kabinet.

Baca Selengkapnya
Airlangga Jawab Isu Reshuffle Besok dan Daftar Menteri Kabinet Prabowo-Gibran
Airlangga Jawab Isu Reshuffle Besok dan Daftar Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Menko Airlangga merespons isu reshuffle kabinet dan daftar nama menteri kabinet Prabowo-Gibran yang santer berkembang di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Respons Ma'ruf Amin Dituding Tak Ambil Peran di Pemerintahan: Saya Bukan Tipe Wapres yang Suka Tampil Atraktif
Respons Ma'ruf Amin Dituding Tak Ambil Peran di Pemerintahan: Saya Bukan Tipe Wapres yang Suka Tampil Atraktif

Wapres mengaku dirinya bukanlah sosok pejabat yang ingin selalu tampil atau menjadi atraktif

Baca Selengkapnya
Dukung Wapres Ma'ruf Amin, Ganjar Setuju Menteri hingga Wali Kota Maju Pilpres 2024 Harus Mundur
Dukung Wapres Ma'ruf Amin, Ganjar Setuju Menteri hingga Wali Kota Maju Pilpres 2024 Harus Mundur

Ganjar setuju Capres dan Cawapres harus mundur dari jabatannya di pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Megawati Sapa Ma'ruf Amin Bersedia Hadir di HUT PDIP: Supaya Bapak Tahu Menteri Ada di Sini karena Mau Diundang
Megawati Sapa Ma'ruf Amin Bersedia Hadir di HUT PDIP: Supaya Bapak Tahu Menteri Ada di Sini karena Mau Diundang

Ma'ruf bersama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) menghadiri HUT PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya
Ada Isu Reshuffle Kabinet, Presiden Jokowi Malah Kirim Sri Mulyani Ke Brazil
Ada Isu Reshuffle Kabinet, Presiden Jokowi Malah Kirim Sri Mulyani Ke Brazil

Presiden Jokowi mengirim Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati ke Brazil di tengah isu reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya