Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sembuh Covid-19, Belasan Polisi di Bondowoso Donor Plasma Konvalesen

Sembuh Covid-19, Belasan Polisi di Bondowoso Donor Plasma Konvalesen Polisi di Bondowoso donor plasma. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Belasan personel Polres Bondowoso mengikuti donor plasma konvalesen di RSD dr Soebandi, Jember, Jawa Timur, Kamis (21/01). Mereka terdiri dari seorang perwira dan 14 bintara.

"Mereka merupakan penyintas atau pasien Covid-19 yang telah dinyatakan negatif atau sembuh," kata Kapolres Bondowoso AKBP Erick Frendriz kepada merdeka.com.

Meski demikian, donor plasma ini tidak bisa langsung diterima. Sebab sesuai prosedur, harus telebih dahulu melewati screening kelayakan darah plasma. Screening awal meliputi pemeriksaan tensi, pemeriksaan organ dalam serta assesment dari dokter.

"Sekarang sedang menunggu hasil screening. Dalam sehari, baru ada sekitar tiga orang yang bisa menyelesaikan screening. Semoga saja bisa lolos semua," lanjut Erick.

Polres Bondowoso, lanjut Erick menginisiasi kegiatan donor plasma dari anggotanya yang telah sembuh, sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat. "Memotivasi para penyintas atau pasien Covid-19 yang telah negatif, untuk bisa membantu sesamanya. Semoga bisa ditiru yang lain, karena ini adalah kegiatan kemanusiaan," ujar Erick.

Donor Darah Plasma Konvalesen telah dilakukan di RSDdr Soebandi sejak Kamis (7/1). Dalam pelaksanaannya, rumah sakit milik Pemkab Jember ini juga menjalin kerja sama dengan PMI Kabupaten Jember.

Dalam pelaksanaannya, PMI Jember berkoordinasi dengan pihak RSD dr Soebandi untuk bisa memenuhi plasma dari Jember, Lumajang, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Kabupaten dan kota Probolinggo.

Tidak semua penyintas covid, bisa diterima donor darah plasma konvalesennya. Beberapa syarat di antaranya adalah pendonor diutamakan laki-laki.

"Kalau perempuan, adalah yang belum pernah hamil, karena jika sudah pernah hamil maka dalam plasma darahnya akan mengandung antibodi yang cukup beresiko jika ditranfusikan ke orang lain,” jelas dr. Dudung Ari Rusli, Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Jember.

Selain itu, mereka juga harus dalam kondisi sehat yang dibuktikan dengan hasil laboratorium. "Harus bebas dari infeksi virus corona, atau telah sembuh minimal selama 14 hari. Bebas dari virus, parasit atau patogen lain berpotensi bisa ditransmisikan melalui darah, memiliki antibodi yang cukup tinggi," lanjut Dudung.

Plasma darah yang sudah lolos melewati screening, akan diberikan kepada pasien Covid-19 yang sedang terinfeksi dengan gejala sedang hingga berat. Sejauh ini, donor darah plasma Konvalesen diyakini sebagai terapi paling efektif untuk pasien Covid-19 dengan gejala berat.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sido Muncul Donasikan Rp533 Juta untuk Operasi Bibir Sumbing Gratis di Belu, NTT

Sido Muncul Donasikan Rp533 Juta untuk Operasi Bibir Sumbing Gratis di Belu, NTT

Bantuan sosial berupa operasi gratis yang bernilai Rp533 juta dari Sido Muncul ini ditujukan untuk 60 penderita bibir sumbing, khususnya bayi dan anak-anak.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Cerita Prabowo Subianto saat masih menjadi Danjen Kopassus dan memimpin operasi penting di Papua.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jelang Pencoblosan Pilpres, Relawan 03 Sosialisasikan 21 Program Ganjar-Mahfud MD

Jelang Pencoblosan Pilpres, Relawan 03 Sosialisasikan 21 Program Ganjar-Mahfud MD

Kegiatan ini merangkul sejumlah daerah di Jawa Barat dan Banten.

Baca Selengkapnya
Media Sosial Mulai Hangat Jelang Pemilu 2024, Ini Pesan Kapolri

Media Sosial Mulai Hangat Jelang Pemilu 2024, Ini Pesan Kapolri

Jenderal Bintang Empat tersebut pun mewanti-wanti pentingnya menjaga kerukunan dan perdamaian selama proses pemilu.

Baca Selengkapnya
Polisi Masih Dalami Dugaan Anak Artis Terlibat Perundungan di SMA Binus BSD

Polisi Masih Dalami Dugaan Anak Artis Terlibat Perundungan di SMA Binus BSD

Termasuk penyelidikan terhadap pelaku yang diduga anak seorang selebriti.

Baca Selengkapnya
36 Tahun Persahabatan Utuh Sampai Sekarang, Satu Orang Jadi Jenderal Bintang Tiga di Polri

36 Tahun Persahabatan Utuh Sampai Sekarang, Satu Orang Jadi Jenderal Bintang Tiga di Polri

Jenderal polisi reunian bareng dua sahabatnya sejak masa sekolah. Begini momen selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Anak Jenderal Bintang Tiga Polisi Basah-basahan Terabas Hujan, Bapaknya Kawan Kapolri

Anak Jenderal Bintang Tiga Polisi Basah-basahan Terabas Hujan, Bapaknya Kawan Kapolri

Berani terabas hujan untuk temui rakyat, begini potret anak jenderal polisi saat belusukan menjelang Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro

Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro

RSPPN ini sebagai wujud penghargaan dan penghormatan atas konstribusi luar biasa Panglima Besar Soedirman dalam sejarah perjuangan bangsa.

Baca Selengkapnya