Revitalisasi Keraton Sempat Terhambat, Gibran Sowan Raja Surakarta
Revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat tahap selanjutnya akan dimulai pada September hingga Oktober 2023.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, sowan Raja Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Sri Susuhunan Paku Buwono XIII Hangabehi, Selasa (1/8).
Revitalisasi Keraton Sempat Terhambat, Gibran Sowan Raja Surakarta
Kedatangan Gibran ke Keraton Surakarta ini untuk memuluskan rencana revitalisasi keraton peninggalan dinasti Mataram Islam itu. Karena sebelumnya sempat ada protes keras dari LDA yang merasa tidak dilibatkan dalam proses revitalisasi. Mereka tidak diundang saat penandatanganan MoU. Meskipun konflik keraton sempat kembali mencuat, ia menegaskan hal itu tidak berpengaruh pada jadwal revitalisasi. Tak hanya ke keraton, Gibran juga bertemu Ketua Lembaga Dewan Adat (LDA) GKR Wandansari Koes Moertiyah alias Gusti Moeng.
"Sudah cukup baik, bisa kita lanjutkan sesuai jadwal. Sesuai apa yang sudah kita rencanakan dari awal. Lancar semua."
Kata Gibran di Balai Kota Solo, Selasa (1/8).
@merdeka.com
Mencuatnya kembali konflik di lingkungan keluarga Keraton Surakarta terjadi saat pihak LDA merasa tidak dilibatkan dalam rencana revitalisasi. Padahal sebelumnya, mereka telah islah dengan kubu Sinuhun Paku Buwono XIII. Menurut Gibran, terjadi kesalah pahaman saat rapat revitalisasi Keraton Surakarta dengan Kementerian PUPR akhir Juli lalu. LDA tidak diundang dalam rapat tersebut. Gibran berjanji untuk melibatkan seluruh unsur dalam revitalisasi keraton, yakni Sinuhun Paku Buwono XIII maupun LDA.
"Akan kita libatkan terus, yang di lapangan akan koordinasi terus dengan beliau-beliau. Kalau inginnya kan kami satu pintu lewat sinuhun."
"Nanti nembusi Sinuhun, nembusi ini, nembusi itu kan capek tenaga, tapi nggak apa-apa. Saya tetap akan koordinasi dengan semua, biar komunikasi lancar agar tidak ada salah paham," kata Gibran
Dikatakan Gibran, sejauh ini seluruh pihak di beraton, baik PB XIII maupun LDA mendukung 100 persen terkait rencana revitalisasi. Keterlibatan semua pihak diharapkan bids memperlancar proses revitalisasi. Pada tahap awal revitalisasi Keraton Surakarta akan menyasar Alun-alun Utara dan selatan. Selanjutnya, sesuai dengan arahan pihak LDA agar revitalisasi dilanjutkan ke bagian dalam salah satunya Sangga Buwana.
"Untuk Sangga Buwana dikerjakan juga di tahun-tahun berikutnya," kata Gibran.
Revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat tahap, lanjut Gibran, akan dimulai pada September hingga Oktober 2023.
"Sudah beres semua, tinggal menyelesaikan nonteknisnya. Dari dulu sudah terang, dari dulu sudah pasti, ya sudah on schedule (sesuai jadwal)," kata Gibran.