Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ratusan bebek milik Muis mati tertimbun longsor

Ratusan bebek milik Muis mati tertimbun longsor Longsor di Samarinda. ©istimewa

Merdeka.com - Longsor menerjang rumah Abdul Muis (50) dan tiga anggota keluarga di RT 83 Loa Bakung, Kecamatan Sungai Kunjang, Samarinda, Kalimantan Timur. Kandang yang memuat 1.000 bebek pun ikut rusak, dan ratusan bebek mati.

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 09.00 Wita pagi tadi. Saat itu, tiba-tiba longsoran tanah disertai batang pohon yang rebah, menghantam rumah Muis. Beruntung Muis bersama keluarganya selamat.

"Ini longsor yang kedua ya, ini yang paling parah. Longsor pertama sekitar 11 harian lalu. Sedikit demi sedikit longsor, ini yang besar," kata Isnani, anak dari Abdul Muis kepada merdeka.com, Rabu (31/5).

"Kami kan ada usaha keluarga melihara bebek, ada sekitar 1.000 ekor. Tapi ini karena longsor, sisa sekitar 800 ekor saja," ujar Isnani.

Ketinggian longsor yang nyaris mencapai atap rumah itu, menjadikan rumah tidak lagi bisa ditempati. "Kami cari tahu ke RT, ke Lurah dan ke Camat, ternyata memang itu proyek perumahan. Developer-nya sudah diminta Lurah dan Camat untuk tanggung jawab," sebutnya.

"Kami sudah minta setelah longsor pertama itu, agar dipasang penahan atau penguat tanah agar tidak longsor, tapi tidak dikerjakan. Karena hujan deras terus makanya jadi longsor," tambahnya lagi.

Terkait insiden longsor kali ini, Abdul Muis telah melapor ke kelurahan, perihal rumahnya yang tidak lagi bisa ditempati.

"Ya itu tadi, dari awal kami sudah minta dibuatkan penahan tanah supaya tidak longsor. Dengan kejadian begini kan jadinya kerugian semakin besar," sesal Isnani.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Warga Garut Tertimbun Longsor Ditemukan Meninggal, Satu Belum Ditemukan
Dua Warga Garut Tertimbun Longsor Ditemukan Meninggal, Satu Belum Ditemukan

Kedua korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Jumat (26/4).

Baca Selengkapnya
Terdengar Suara Gemuruh, Ternyata Longsor di Gudang Bahan Peledak Milik Antam
Terdengar Suara Gemuruh, Ternyata Longsor di Gudang Bahan Peledak Milik Antam

Longsor disebabkan curah hujan tinggi terjadi sejak pukul 13.45 WIB

Baca Selengkapnya
Ini Titik Banjir dan Tanah Longsor Akibat Cuaca Ekstrem Kota Semarang
Ini Titik Banjir dan Tanah Longsor Akibat Cuaca Ekstrem Kota Semarang

Cuaca ekstrem di Semarang menyebabkan banjir, tanah longsor sampai angin kencang

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Selain Banjir, Kota Semarang Dilanda 10 Kali Tanah Longsor
Selain Banjir, Kota Semarang Dilanda 10 Kali Tanah Longsor

Selain banjir, Kota Semarang, Jawa Tengah juga dilanda tanah longsor.

Baca Selengkapnya
Dibuka Kembali Usai Longsor, Begini Rekayasa Lalin Tol Bocimi Hari Ini
Dibuka Kembali Usai Longsor, Begini Rekayasa Lalin Tol Bocimi Hari Ini

Setelah musibah longsor beberapa waktu lalu, hari ini Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) kembali difungsikan.

Baca Selengkapnya
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar
21.000 KK Terdampak Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan, Kerugian Capai Rp157 Miliar

Bencana banjir dan longsor di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) diperkirakan menimbulkan kerugian hingga Rp157 miliar.

Baca Selengkapnya
Dua Warga Meninggal Dunia Akibat Bencana Longsor di Subang
Dua Warga Meninggal Dunia Akibat Bencana Longsor di Subang

Longsor tersebut terjadi pada Minggu (7/1) sore, setelah kawasan Desa Cipondoh diguyur hujan deras dari siang.

Baca Selengkapnya
Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong
Pemudik Lewat Tol Bocimi Arah Sukabumi Dialihkan ke Gerbang Tol Cigombong

Ini dilakukan karena sedang dilakukan perbaikan pasca peristiwa longsor yang terjadi akibat curah hujan tinggi.

Baca Selengkapnya
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, 24 Meninggal Dunia dan Lima Masih Dicari Tim SAR
Korban Banjir dan Longsor di Pesisir Selatan Bertambah, 24 Meninggal Dunia dan Lima Masih Dicari Tim SAR

Untuk diketahui, 9 dari 19 Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat terdampak bencana akibat intensitas hujan tinggi mengguyur wilayah tersebut pada Kamis (7/3).

Baca Selengkapnya