Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perubahan metode verifikasi dikhawatirkan pengaruhi kualitas Pemilu

Perubahan metode verifikasi dikhawatirkan pengaruhi kualitas Pemilu Ilustrasi Pemilu. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) periode 2012-2017, Hadar Gumay Nafis menyayangkan perubahan metode verifikasi faktual yang dilakukan oleh KPU pasca putusan Mahkamah Konstitusi mengenai uji materi undang-undang nomor 7 tahun 2017 pasal 173 ayat 3 tentang Pemilihan Umum. Menurutnya, perubahan metode verifikasi faktual mempengaruhi kualitas Pemilu.

Hadar mengatakan revisi yang perlu dilakukan seharusnya mengenai batas waktu verifikasi faktual itu sendiri. Bukan tanpa sebab menurutnya, jika peserta partai politik hanya fokus terhadap batas waktu.

Dikhawatirkan segala cara akan dilakukan peserta dalam kontestasi Pemilu yang berdampak pada kualitas hasil Pemilu itu sendiri.

"Kenapa sih enggak punya pandangan bahwa pasal yang batasin batas waktu verifikasi Pemilu, itu pasal yang harus ikut. Desain ulang 14 bulan harus sudah selesai itu untuk yang yang 4 (partai politik) ini, nah yang 12 (partai politik) ini kan rombongan baru dari putusan MK. Ini bukan berarti deadline itu menguji semuanya, ini menurut saya lemah dan jangan akal-akali saja untuk cara mudah dan cepat untuk bisa jamin jadi peserta Pemilu," ujar Hadar di Jakarta Pusat, Sabtu (20/1).

Jika hal tersebut belum menemui titik terang, Hadar khawatir akan menimbulkan persoalan baru di ujung kontestasi Pemilu yang juga berdampak kepada seluruh peserta.

Tidak hanya pada peserta Pemilu saja, Hadar menyebut sikap 'terburu-buru' peserta Pemilu dalam melakukan verifikasi faktual juga akan berdampak pada beban anggaran dalam.

"Nanti akan ada peserta pemilu yang sebetulnya tidak memenuhi syarat, di ujung tadi MK dalam sengketa hasil akan merembet ke peserta pemilu. Ini akan berdampak pada biaya dan waktu yang akan jadi beban besar di ujung sana, ini harus kita hindari," tukasnya.

(mdk/eko)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Verifikasi adalah Pemeriksaan Kebenaran, Berikut Penjelasan Selengkapnya

Verifikasi adalah Pemeriksaan Kebenaran, Berikut Penjelasan Selengkapnya

Penting untuk memverifikasi keaslian informasi sebelum menerimanya sebagai kebenaran.

Baca Selengkapnya
Integritas Pemilu adalah Kesuksesan Demokrasi, Ini Parameternya

Integritas Pemilu adalah Kesuksesan Demokrasi, Ini Parameternya

Integritas pemilu merupakan aspek kritis dalam menjaga kesehatan demokrasi suatu negara.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Tindak 63 Kasus Pelanggaran Pidana Pemilu

Bawaslu Tindak 63 Kasus Pelanggaran Pidana Pemilu

Hal ini dikarenakan penanganan kasus ini mencerminkan upaya untuk mempertahankan integritas Pemilu

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
11 Prinsip Pemilu beserta Tujuan, Fungsi, dan Asasnya

11 Prinsip Pemilu beserta Tujuan, Fungsi, dan Asasnya

Prinsip-prinsip dalam pemilu adalah kriteria yang harus dipenuhi oleh penyelenggara pemilu agar pemilu berjalan dengan demokratis dan transparan.

Baca Selengkapnya
Sengketa Pemilu Seharusnya Dibawa ke MK, Bukan Diwacanakan ke Hak Angket

Sengketa Pemilu Seharusnya Dibawa ke MK, Bukan Diwacanakan ke Hak Angket

Sebaiknya MK difungsikan agar proses dari pemilu cepat selesai, legitimasi rakyat diterima dan pemerintahan bisa berjalan.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Refleksi Diri Penuh Makna, Evaluasi di Penghujung Tahun

Kata-Kata Refleksi Diri Penuh Makna, Evaluasi di Penghujung Tahun

Refleksi penting dilakukan untuk pengembangan kualitas diri.

Baca Selengkapnya
Sebelum Putuskan Golput, Ketahui Pentingnya Berpartisipasi dalam Pemilu

Sebelum Putuskan Golput, Ketahui Pentingnya Berpartisipasi dalam Pemilu

Keikutsertaan dalam pemilu memiliki sejumlah keuntungan yang dapat dirasakan oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jenis Surat Suara Pemilu yang Patut Diketahui, Simak Penjelasannya

Jenis Surat Suara Pemilu yang Patut Diketahui, Simak Penjelasannya

Surat suara bukan hanya secarik kertas, melainkan sebuah instrumen demokratis yang menggambarkan kehendak rakyat.

Baca Selengkapnya
Pengertian Sistem Pemilu Proporsional Tertutup,  Lengkap dengan Kekurangan dan Kelebihannya

Pengertian Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Lengkap dengan Kekurangan dan Kelebihannya

Dalam sistem ini, pemilih memberikan suaranya kepada partai politik, bukan kandidat individual.

Baca Selengkapnya