Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mimpi tukang tambal ban untuk umrah pupus kena tipu Nazaret travel

Mimpi tukang tambal ban untuk umrah pupus kena tipu Nazaret travel Isa Ansori. ©2018 Merdeka.com/Kirom

Merdeka.com - Niatan Isa Ansori dan istrinya, Siti Widyawati untuk 'bertamu' ke Tanah Suci, pupus. Uang yang dia kumpulkan dari hasil usaha tambal ban di Pamulang, amblas ditipu oleh Nazaret Tour Travel.

Isa dan istri bermimpi untuk pergi menunaikan ibadah haji, namun antrean sangat panjang. Akhirnya mulai menemui titik terang, saat itu, Agustus 2017 dia melihat paket promo umrah murah yang dishare rekannya di kanal medis sosial facebook.

Setelah ditelusuri, paket promo umrah Nazaret tour travel menawarkan biaya ringan untuk umrah, hanya Rp 14,5 juta dia bisa berangkat ibadah ke baitul haram.

"Rukunnya kan haji, tapi melihat setoran awal dan antrian haji yang panjang, lalu saya lihat ada kesempatan umrah murah bersama istri ya saya daftar. Lagi pula kalau untuk setoran awal haji baru bisa buat sendiri kalau umrah bisa berdua," ujar dia di bengkel tambal ban di Jalan Dr Setiabudi, Pamulang Timur, Tangerang Selatan, Kamis (5/4).

Uang senilai Rp 29 juta dia setorkan, untuk keberangkatan umrah Isa bersama sang istri melalui Kantor PT Nazaret Bagindo Corpora, yang ketika itu berkantor di Ciputat.

"Saya tahu kantornya, saya lihat banyak juga yang sudah diberangkatkan, jadi saya yakin ini benar. Bukan tipu-tipu," jelas dia.

Namun belakangan, dia yang dijanjikan akan diterbangkan oleh Nazaret tour travel ke Mekah pada November 2018 hanya bisa pasrah, setelah mengetahui gagalnya sejumlah jemaah berangkat umrah sejak Desember 2017 kemarin.

"Saya kaget, saya daftar lunas November 2017 dan dijanjikan akan berangkat November 2018. Biasanya hanya cek kantornya, pas tahu ada kasus First travel, tapi Desember tiba-tiba ramai banyak jemaah gagal berangkat," kata dia pasrah.

Mendengar begitu, akhirnya dia menyambangi kantor Nazaret di Fifo Cafe Resto, dan didapati kantor sudah tak beroperasi pada Januari awal. "Ya saya pasrahkan saja, ini pelajaran buat saya dan keluarga. Mudah-mudahan ada hikmah buat kami," terangnya.

Meski telah membuat laporan polisi secara kolektif, dia berharap laporan itu bisa segera ditangani Polisi sehingga bisa menciduk pemilik travel yang tega melakukan penipuan kepada ratusan jemaah umrah nazaret.

"Laporan kami dengan jemaah lain sudah dilakukan, ya semoga uang saya bisa kembali. Saya bukan kaya jemaah lain, punya pekerjaan tetap bisa dengan mudah menabung. Kalau saya kerja 24 jam hanya berharap dari ban bocor atau kempes," bilangnya.

Dalam mimpinya, dia tetap berharap masih bisa mendatangi rumah Allah ke tanah Makah. Usahanya menabung untuk bisa berangkat pun masih masih terus dilakukan.

"Semoga ada pertolongan Allah, kadang suka menghayal saya bisa ke mekah sama istri sama anak-anak, siapa tahu ada jalan terbaik buat saya dan keluarga," terangnya.

(mdk/ded)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Marak Umrah Backpacker, DPR Minta Menag Yaqut Atur Regulasi untuk Jemaah Indonesia

Marak Umrah Backpacker, DPR Minta Menag Yaqut Atur Regulasi untuk Jemaah Indonesia

Marak Umrah Backpacker, DPR Minta Menag Yaqut Atur Regulasi untuk Jemaah Indonesia

Baca Selengkapnya
Kemenag Ingatkan Jangan Tergiur Tawaran Paket Umrah Murah

Kemenag Ingatkan Jangan Tergiur Tawaran Paket Umrah Murah

Jaja melihat perkembangan haji di Arab Saudi setiap tahunnya mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Pensiunan TNI AU Berpangkat Kapten Panik Tersesat saat Umrah, Ditolong Seorang Wanita 'Ibu ini Malaikat Apa'

Pensiunan TNI AU Berpangkat Kapten Panik Tersesat saat Umrah, Ditolong Seorang Wanita 'Ibu ini Malaikat Apa'

Pensiunan TNI AU berpangkat Kapten panik tersesat ketika Umrah, beruntung ada sosok wanita yang menolongnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies Baswedan-Cak Imin 16 Desember 2023

Jadwal dan Lokasi Kampanye Anies Baswedan-Cak Imin 16 Desember 2023

Cawapres Muhaimin Iskandar tengah menjalani ibadah umrah

Baca Selengkapnya
Siap-Siap, Tarif Bus ke Jawa Tengah dan Jawa Timur Naik Jelang Natal

Siap-Siap, Tarif Bus ke Jawa Tengah dan Jawa Timur Naik Jelang Natal

Wahyudi mengatakan bahwa kenaikan puncak penumpang mulai terjadi dari kemarin 22 Desember dan diprediksi hingga besok 24 Desember.

Baca Selengkapnya
3 Hal yang Perlu Diperbaiki Menjelang Ramadan, Salah Satunya Ikhlas Menerima Takdir

3 Hal yang Perlu Diperbaiki Menjelang Ramadan, Salah Satunya Ikhlas Menerima Takdir

Penting untuk mempersiapkan diri menjelang bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Momen Acha Septriasa Jalani Puasa Ramadan di Tanah Suci Sembari Melaksanakan Ibadah Umrah Bersama Suami dan Anak

Momen Acha Septriasa Jalani Puasa Ramadan di Tanah Suci Sembari Melaksanakan Ibadah Umrah Bersama Suami dan Anak

Penampilan Acha Septriasa saat berada di Tanah Suci menjadi salah satu yang mencuri perhatian. Potretnya ramai disebut cantik dalam balutan busana hijab.

Baca Selengkapnya
Buat yang Mudik Lebaran, Waspada Kemacetan Akibat Pasar Tumpah

Buat yang Mudik Lebaran, Waspada Kemacetan Akibat Pasar Tumpah

Utamanya terkait keselamatan dan kondisi jalanan selama periode mudik.

Baca Selengkapnya
Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Turis Asing Masuk Bali Bakal Dipungut Rp150.000 Mulai 14 Februari, Ternyata Dananya untuk Ini

Pungutan sebesar Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Bali akan digunakan utamanya untuk menangani permasalahan sampah.

Baca Selengkapnya