Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mega buka bersama dengan kader PDIP, Gus Ipul & Azwar Anas di Blitar

Mega buka bersama dengan kader PDIP, Gus Ipul & Azwar Anas di Blitar megawati dan said aqil peringati hari lahir bung karno. ©2017 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri kemarin menggelar buka bersama dengan seluruh kader partai, di Pendopo Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristyanto mengemukakan kegiatan buka bersama ini sengaja dilakukan. Selain memperingati Hari Lahir Pancasila, 1 Juni juga menghormati bulan Ramadan.

"PDIP dengan seluruh pengurus dpc, dpd, dan alat kelengkapan partai di Blitar ini untuk buka puasa, menghormati bulan suci Ramadan, dan ini juga sesuai pelaksanaan sila Ketuhanan yang Maha Esa, sila pertama Pancasila," kata hasto seperti dikutip dari Antara, Rabu (7/6).

Hasto mengatakan, kegiatan ini juga sengaja mengundang seluruh kader partai. Kegiatan ini juga bagian dari konsolidasi partai.

"Ini bagian dari konsolidasi, struktural partai. Lebih-lebih Ramadan, kami ingin satukan seluruhnya, menyatukan komitmen kepartaian dan mengambil hikmah dari seluruh nilai ketuhanan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," katanya.

megawati di blitar

Megawati di Blitar ©2017 Merdeka.com

Hasto juga mengatakan, selain buka bersama dengan seluruh kader partai yang dilanjutkan dengan tarawih bersama juga tahlil bersama oleh Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj.

"Bertepatan dengan peringatan hari lahir Pancasila, nantinya setelah rangkaian buka puasa juga tahlil bersama dipimpin KH Said. Ini tentu bagian dari upaya partai membumikan seluruh sila Pancasila, sehingga semua merupakan satu kesatuan, sebagai umat beragama," katanya.

Dalam kegiatan tersebut, hadir sejumlah pengurus PDIP dari pusat hingga daerah, anggota DPR dari fraksi PDIP pusat hingga daerah, sejumlah kepala daerah dari PDIP. Menteri yang hadir adalah Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Kepala daerah yang hadir misalnya Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat, Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Wali Kota Batu terpilih Dewanti Rumpoko, dan sejumlah kepala daerah lainnya.

Acara buka bersama tersebut diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Blitar, sementara untuk salat tarawih dan tahlil diselenggarakan di areal makam mantan Presiden Soekarno, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar.

Dalam acara tersebut, Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri juga akan memberikan sambutan. Acara itu juga diikuti ribuan kader partai. Megawati direncanakan akan meresmikan patung Bung Karno, di Simpang Tiga Herlingga Kota Blitar. Setelah itu, Mega akan melanjutkan perjalanan pulang lewat jalur darat ke Malang, menuju Bandara Abdul Rachman Saleh, Malang.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit
Sibuknya Koalisi Anies Usai Kalah Pilpres, PKB Paling Gesit

PKB, khususnya Ketum Cak Imin merupakan orang pertama yang dikunjungi Prabowo usai penetapan sebagai Presiden terpilih di Markas PKB.

Baca Selengkapnya
3.041 Personel Gabungan Kawal Debat Ketiga Capres-Cawapres
3.041 Personel Gabungan Kawal Debat Ketiga Capres-Cawapres

Sebanyak 3.041 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan debat ketiga Pilpers 2024 di Istora Senayan, GBK, Jakarta Pusat, Minggu (7/1).

Baca Selengkapnya
Kegiatan Ganjar Besok: Lari Pagi, Mencoblos Lalu Terbang ke Jakarta Bertemu Megawati
Kegiatan Ganjar Besok: Lari Pagi, Mencoblos Lalu Terbang ke Jakarta Bertemu Megawati

Pertemuan itu rencananya bakal dilaksanakan siang hari di kediaman Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen
Didukung Koalisi Besar, Gerindra Optimistis Suara Prabowo di Sumsel Lampaui 68 Persen

Bergabungnya Partai Golkar dan PAN dalam koalisi pendukung Prabowo sebagai Calon Presiden 2024 membawa angin segara kepada pengurus Partai Gerindra di daerah.

Baca Selengkapnya
Tak Tega Massa Membludak Sejak Pagi, Prabowo Minta Jadwal Acara Kampanye Akbar di GBK Dimajukan
Tak Tega Massa Membludak Sejak Pagi, Prabowo Minta Jadwal Acara Kampanye Akbar di GBK Dimajukan

Prabowo menyampaikan permohonan maaf kepada rakyat Jakarta yang terkena dampak kemacetan akibat adanya kampanye akbar di GBK.

Baca Selengkapnya
Peluang Pertemuan Prabowo-Megawati Usai MK Tolak Gugatan Pilpres Capres PDIP
Peluang Pertemuan Prabowo-Megawati Usai MK Tolak Gugatan Pilpres Capres PDIP

Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah mengaku akan menakar petemuan keduanya apakah bersifat formal atau secara pribadi.

Baca Selengkapnya
PKS: Membangun Bangsa Sampai Sakaratul Maut
PKS: Membangun Bangsa Sampai Sakaratul Maut

Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar mengatakan hari ini Rabu (24/04) sekitar jam 3 sore ini pihaknya akan bertemu dengan NasDem.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Di Tengah Isu 01 & 03 Bergabung, Ahok Blak-blakan Mega Tolak Dukung Anies
VIDEO: Di Tengah Isu 01 & 03 Bergabung, Ahok Blak-blakan Mega Tolak Dukung Anies

Ahok mengatakan penolakan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mendukung capres Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya
Malam Pencoblosan, Prabowo Gelar Pengajian di Hambalang dan Kertanegara
Malam Pencoblosan, Prabowo Gelar Pengajian di Hambalang dan Kertanegara

Cawapres Gibran Rakabuming Raka dikabarkan mencoblos di TPS 34, Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya