Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf Amin Minta Polri-KPK Bereskan Polemik Brigjen Endar: Kembali ke Aturan Saja

Ma'ruf Amin Minta Polri-KPK Bereskan Polemik Brigjen Endar: Kembali ke Aturan Saja Wapres Maruf Amin. ©2023 Antara

Merdeka.com - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin meminta Polri dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dapat duduk bersama menuntaskan polemik pencopotan Brigjen Endar Priantoro dari jabatannya sebagai Direktur Penyelidikan KPK sejak 1 April 2023.

"Ya sebaiknya membangun komunikasi, bertemu, duduk bersama mencari solusi," tutur Ma'ruf di Gorontalo, Jumat (14/4).

Menurut Ma'ruf, solusi paling tepat dari penanganan posisi Endar adalah kembali kepada aturan yang berlaku. Kedua pihak dapat membahas hal tersebut dan saling menerima keputusan dari pemberlakuan aturan tersebut.

"Solusinya kembali kepada aturan saja, tidak ada yang semaunya sendiri, duduk bersama, bertemu, aturan yang benarnya seperti apa. Back to aturan. Kalau itu sudah bisa disepakati saya harap begitu. Saling pengertian dan kembali kepada landasan," jelas dia.

Polri dan KPK Diminta Duduk Bersama Bahas Nasib Brigjen Endar

Ma'ruf melanjutkan, penangan kasus korupsi yang cukup banyak berpotensi terganggu jika KPK terlalu lama berkutat dalam polemik pencopotan Brigjen Endar.

"Ya itu tadi maka itu harus segera berkomunikasi, bertemu, mencari solusinya dengan berpegang pada aturan yang ada. Kalau tidak akan terus terganggu (penanganan kasus korupsi)," Ma'ruf menandaskan.

Polemik pencopotan Brigjen Endar Priantoro sebagai Direktur Penyelidikan KPK memasuki babak baru. Brigjen Endar yang melakukan perlawanan melaporkan pimpinan KPK ke Dewan Pengawas lembaga antirasuah.

Satu per satu pimpinan KPK telah diperiksa Dewan Pengawas terkait pencopotan Brigjen Endar. Penyelidikan terkait dugaan pelanggaran etik pimpinan KPK perihal pencopotan Brigjen Endar masih ditelisik Dewan Pengawas.

Pencopotan Brigjen Endar setelah Polri menyurati KPK agar jenderal polisi bintang dua tersebut tetap berkarir di lembaga antirasuah. Namun surat dari Polri dibalas KPK dengan pencopotan Brigjen Endar hingga membuat status tugas polisi tersebut terkatung-katung.

Reporter: Nanda Perdana Putra/Liputan6.com

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sekjen Gerindra Ungkap Golkar Berpotensi Besar Dukung Prabowo: InsyaAllah Bulan Agustus Ini
Sekjen Gerindra Ungkap Golkar Berpotensi Besar Dukung Prabowo: InsyaAllah Bulan Agustus Ini

Muzani menyebut, Gerindra menghormati proses keputusan di internal Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
Pidato Penutup Cak Imin: Tobat Dimulai dari Etika, Jangan Ugal-ugalan dan Mengangkangi Aturan
Pidato Penutup Cak Imin: Tobat Dimulai dari Etika, Jangan Ugal-ugalan dan Mengangkangi Aturan

Pidato Penutup Cak Imin: Tobat Dimulai dari Etika, Jangan Ugal-ugalan dan Mengangkangi Aturan

Baca Selengkapnya
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Mungkinkah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sekjen PDIP Sindir Kapolri: Suara-Suara Rakyat Harapkan Polri Netral Tak Dukung Paslon Tertentu
Sekjen PDIP Sindir Kapolri: Suara-Suara Rakyat Harapkan Polri Netral Tak Dukung Paslon Tertentu

Sekjen PDIP mengingatkan Kapolri banyak suara dari rakyat yang juga berharap agar Polri tetap netral di Pemilu 2024 ini.

Baca Selengkapnya
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Kembali 'Berulah', Mendadak Peluk Gubernur Jabar di Depan Umum
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Kembali 'Berulah', Mendadak Peluk Gubernur Jabar di Depan Umum

Momen lucu saat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono peluk mesra Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP: UU Kementerian untuk Tujuan Negara, Bukan Akomodasi Kekuatan Politik!
Sekjen PDIP: UU Kementerian untuk Tujuan Negara, Bukan Akomodasi Kekuatan Politik!

Sekjen PDIP: UU Kementerian untuk Tujuan Negara, Bukan Akomodasi Kekuatan Politik!

Baca Selengkapnya
MK Bahas Posisi Arsul Sani Tangani Gugatan Pemilu 2024
MK Bahas Posisi Arsul Sani Tangani Gugatan Pemilu 2024

MK bakal menggelar Rapat Permusyawakaratan Hakim untuk membahas posisi Arsul Sani.

Baca Selengkapnya
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah
Jenderal Polisi Pecat Anggota Polwan, Kapolres Langsung Coret 'Wajahnya' di Depan Anak Buah

Kapolda memutuskan terhitung mulai 31 Januari 2024, Bripka NA diberhentikan tidak dengan hormat dari Dinas Bintara Polri.

Baca Selengkapnya
Memasuki Tahun Politik, Plt Ketum PPP Ajak Kader Ketuk Pintu Langit Jemput Kemenangan
Memasuki Tahun Politik, Plt Ketum PPP Ajak Kader Ketuk Pintu Langit Jemput Kemenangan

Dia mengajak semua pengurus dan kader bergandengan tangan dan bergerak menyapa masyarakat, raih elektoral secara maksimal, seraya terus mengetuk pintu langit.

Baca Selengkapnya