Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kapolri Pastikan Beri Pelayanan Terbaik Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkomitmen memberikan pengamanan terbaik selama perayaan Hari Besar Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) bagi seluruh masyarakat. Hal itu disampaikan dalam rapat koordinasi lintas sektoral di Hotel Bidakara, Jakarta, pada Kamis 7 Desember 2023.

"Tentunya akan ada kegiatan perayaan Natal di tanggal 25 Desember yang juga harus kita amankan. Dan kemudian nanti di akhir tahun akan terjadi kegiatan masyarakat yang akan melaksanakan perayaan akhir tahun. Dan itu semua menjadi satu rangkaian kegiatan yang harus kita amankan," 

tutur Kapolri dalam siaran persnya, Jumat (8/12).

Kapolri Pastikan Beri Pelayanan Terbaik Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

Kapolri menyebut, jajaran Polri akan mewujudkan komitmennya dengan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat yang merayakan Natal maupun tahun baru.

"Harus kita berikan pelayanan. Sehingga seluruh aktivitas kegiatan masyarakat pada saat kegiatan Nataru semuanya bisa berjalan dengan baik," jelas Kapolri.

Menurut Kapolri, pengamanan dan pelayanan harus dilakukan maksimal karena berdasarkan data dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), jumlah arus mudik maupun balik akan mengalami peningkatan pada Nataru tahun ini. 

Sebab itu, tugas kepolisian dalam mengayomi masyarakat mesti optimal demi masyarakat mendapatkan rasa aman, nyaman dan damai saat perayaan Natal dan Tahun Baru.

"Dan tentunya seluruh stakeholder yang ada betul-betul bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan Nataru," katanya.

Kapolri Pastikan Beri Pelayanan Terbaik Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

Di samping itu, Kapolri meminta seluruh personel untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam yang sewaktu-waktu bisa terjadi, bahkan di tengah momen Nataru.

"Juga akhir-akhir ini kita mulai menghadapi situasi hujan, yang dalam satu bulan ini kita melihat ada beberapa wilayah yang terdampak apakah banjir, longsor dan ini semua menjadi bahan untuk kita rapatkan. Sehingga terhadap masalah-masalah yang mungkin akan muncul ini semua bisa kita pecahkan bersama," ungkapnya.

Kapolri menegaskan, TNI-Polri hingga Kementerian dan Lembaga, termasuk seluruh stakeholder terkait akan terus bersinergi serta berkoordinasi guna memastikan perayaan Nataru di masyarakat berjalan lancar.

"Harapan kita, gelaran operasi ini betul-betul bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam tahapan pelaksanaan kegiatan yang ada. Karena memang banyak hal-hal lain juga harus kita amankan dan ini menjadi satu kesatuan kegiatan, yang tentunya ini menjadi komitmen kita bersama untuk untuk melakukan kesiapan kesiapan dengan baik," kata Kapolri.

Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024
Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan meniadakan tilang manual selama periode libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Kapolri Luncurkan Montir Presisi, Aplikasi Digagas Kaum Difabel
Kapolri Luncurkan Montir Presisi, Aplikasi Digagas Kaum Difabel

Kapolri menegaskan, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mendorong UMKM ke tingkat nasional.

Baca Selengkapnya
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru

Budi Karya Sumadi memprediksi puncak arus mudik dan arus balik bakal jatuh pada dua hari sebelum dan sesudah Natal

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kapolri Beri Penghargaan Kenaikan Pangkat ke Personel Satgas Damai Cartenz
Kapolri Beri Penghargaan Kenaikan Pangkat ke Personel Satgas Damai Cartenz

Dengan menanamkan nilai dalam diri personel untuk bagaimana mengawal pembangunan di wilayah Papua.

Baca Selengkapnya
Potret Dua Jenderal Kompak Datangi Bakti Kesehatan 34 Tahun Pengabdian di Tasikmalaya
Potret Dua Jenderal Kompak Datangi Bakti Kesehatan 34 Tahun Pengabdian di Tasikmalaya

Menurut Kapolri, seluruh jajaran TNI-Polri harus terus melakukan serta melanjutkan kegiatan positif yang menyentuh langsung lapisan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kapolri Terjunkan Propam Kawal Kasus Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK
Kapolri Terjunkan Propam Kawal Kasus Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK

Kapolri menegaskan agar anak buahnya bersikap profesional dalam menangani kasus itu.

Baca Selengkapnya
Sering Hilang Fokus saat Bekerja, Begini Cara Mengatasinya
Sering Hilang Fokus saat Bekerja, Begini Cara Mengatasinya

Jika kalian salah satu orang yang sulit fokus dalam bekerja. Ini dia tips ampuhnya.

Baca Selengkapnya
Kapolri Listyo: Jangan Karena Perbedaan Pilihan Buat Kita Terpecah Belah
Kapolri Listyo: Jangan Karena Perbedaan Pilihan Buat Kita Terpecah Belah

Kapolri mengajak masyarakat untuk bisa menjaga perdamaian di tengah perbedaan pendapat dan pilihan.

Baca Selengkapnya
Di Depan Panglima & Para Jenderal, Serka TNI Ungkap Diberi Kapolri Rp30 Juta, Mau Menghadap Tapi Diadang Ajudan
Di Depan Panglima & Para Jenderal, Serka TNI Ungkap Diberi Kapolri Rp30 Juta, Mau Menghadap Tapi Diadang Ajudan

Seorang Babinsa ungkapkan terima kasih di depan Panglima TNI dan Kapolri karena pernah diberi uang Rp30 juta untuk pengobatan istrinya.

Baca Selengkapnya
Sambil Lahap Makan, Gaya Santai Kapolres Perempuan 'Anak Kolong' Ngemper Bareng Anak Buah & TNI Usai Upacara jadi Perhatian
Sambil Lahap Makan, Gaya Santai Kapolres Perempuan 'Anak Kolong' Ngemper Bareng Anak Buah & TNI Usai Upacara jadi Perhatian

Momen kapolres 'anak kolong' ngemper dan makan bersama dengan anggota.

Baca Selengkapnya