Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gus Ipul: Program Tebar Jala akan perhatikan kearifan lokal

Gus Ipul: Program Tebar Jala akan perhatikan kearifan lokal Pawai Damai. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Melanjutkan pencapaian selama 10 tahun dirinya bersama Gubernur Soekarwo, Calon Gubernur Jawa Timur memiliki visi "Perubahan Berkelanjutan untuk Jawa Timur Makmur".

Program yang ditawarkan salah satunya "Tebar Jala" dengan target mengatasi ketimpangan wilayah Jatim bagian utara dan selatan.

Dalam program ini, Gus Ipul bersama Calon Wakil Gubernur Puti Guntur Soekarno menilai, selama ini sirkulasi pembangunan hanya terfokus di wilayah Pantai Utara (Pantura) saja, terutama di kawasan Surabaya, Sidoarjo, Gresik dan sekitarnya.

Mengatasi ini program Tebar Jala "Pusat Ekonomi Baru Jalur Selatan" diluncurkan. Setelah mempercepat penyelesaian Jalur Lintas Pantai Selatan (Pansel). Tak hanya itu, bakal didirikan pusat-pusat ekonomi di jalur Pansel itu.

Ditanya, pusat ekonomi seperti apa yang akan dibangun. Gus Ipul menjelaskan, dirinya bersama Puti akan membangun pusat ekonomi sesuai kearifan lokal masing-masing wilayah di sepanjang lintas Pansel itu.

"Pusat ekonomi ini kami petakan sesuai dengan kearifan lokal daerah masing-masing," ungkap dia, di Surabaya, Minggu (19/2). Pesisir selatan meliputi delapan wilayah kabupaten yaitu Banyuwangi, Lumajang, Jember, Malang, Blitar, Tulungagung, Trenggalek dan Pacitan.

Ia menjelaskan kawasan selatan Jawa Timur menyimpan sumber daya alam laut yang melimpah. Berdasarkan data, potensi perikanan tangkapnya mencapai 590 ribu ton per tahun.

Sementara kontribusi pantai selatan baru pada produksi perikanan Jatim baru sekitar 12,12 persen. "Jadi industri yang berbahan baku ikan bisa kita bangun. Karena potensi ikan tangkap sangat besar," ujarnya.

Berbagai jenis ikan yang mempunyai nilau ekonomi, seperti tuna, tuna kecil, cakalan, layur, kakap dan tengiri menjadi penghasil utama nelayan pantai selatan.

Di samping itu, bisa juga dengan dibangun industri berbahan baku marmer. Mengingat, Tulungagung menjadi salah satu daerah penghasil marmer terbesar di Indonesia. "Yang jelas, kami akan memperkuat dan mengembangkan potensi yang dimiliki Jawa Timur ini," pungkas paslon nomor urut dua ini.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan
Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan

Gus Ipul Cerita Strategi Pembangunan dan Tata Kelola Pemkot Pasuruan

Baca Selengkapnya
Gus Ipul Ingatkan Kinerja ASN di Hari Pertama Usai Libur Lebaran
Gus Ipul Ingatkan Kinerja ASN di Hari Pertama Usai Libur Lebaran

Gus Ipul meminta kinerja ASN di Pemkot Pasuruan berorientasi pelayanan publik

Baca Selengkapnya
Gelar Operasi Pasar Murah di 17 Kabupaten Kota, Cara Sumsel Menekan Laju Inflasi Daerah
Gelar Operasi Pasar Murah di 17 Kabupaten Kota, Cara Sumsel Menekan Laju Inflasi Daerah

Operasi Pasar Murah (OPM) secara serentak di 17 Kabupaten/Kota se-Sumsel melalui Gerakan Pengendalian Inflasi Serentak Sumatera Selatan (GPISS).

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Unggul Hitung Cepat, Gibran Berencana Sowan ke Anies-Ganjar jika Diizinkan
Unggul Hitung Cepat, Gibran Berencana Sowan ke Anies-Ganjar jika Diizinkan

Gibran menunggu kesempatan tersebut saat para paslon memiliki waktu luang.

Baca Selengkapnya
Pj Gubernur Safrizal Cerita Upaya Babel dari Daerah Inflasi Tertinggi jadi Terendah di Indonesia
Pj Gubernur Safrizal Cerita Upaya Babel dari Daerah Inflasi Tertinggi jadi Terendah di Indonesia

Pj Gubernur Safrizal menekankan bahwa tantangan terbesar adalam mempertahankan capaian dibanding meraihnya.

Baca Selengkapnya
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara

Kabupaten Penajam Paser Utara menjadi salah satu contoh perkembangan yang sangat cepat di bidang ekonomi salah satunya UMKM.

Baca Selengkapnya
Ini Pesan Pj Gubernur Agus Fatoni ke Pj Bupati OKI Asmar Wijaya soal Pemilu 2024
Ini Pesan Pj Gubernur Agus Fatoni ke Pj Bupati OKI Asmar Wijaya soal Pemilu 2024

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni memberikan sejumlah pesan khusus kepada Pj Bupati OKI Asmar Wijaya yang baru saja dilantik.

Baca Selengkapnya
Dikeluhkan Soal Modal saat Blusukan ke Pasar Boyolali, Ganjar Janjikan Kredit Bunga Ringan Khusus Pedagang
Dikeluhkan Soal Modal saat Blusukan ke Pasar Boyolali, Ganjar Janjikan Kredit Bunga Ringan Khusus Pedagang

Ganjar bicara memiliki program bernama Kredit Lapak, kredit murah khusus untuk para pedagang pasar saat menjabat Gubernur Jateng.

Baca Selengkapnya
Anies Tawarkan Perubahan Ekonomi yang Berorientasi kepada Lapangan Pekerjaan Pada Warga Palembang
Anies Tawarkan Perubahan Ekonomi yang Berorientasi kepada Lapangan Pekerjaan Pada Warga Palembang

Lokasi ini merupakan kampanye yang kedelapan sejak dimulainya Kampanye Akbar, pada 21 Januari 2024.

Baca Selengkapnya