Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Baru Soft Launching, Pasar Puri Bambu Sudah Diserbu Pengunjung

Baru Soft Launching, Pasar Puri Bambu Sudah Diserbu Pengunjung . ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Generasi Pesona Indonesia (GenPI) memang pintar membaca peluang. Selalu memiliki kreativitas yang oke punya. Hal ini juga yang terjadi saat soft launching Destinasi Digital Puri Bambu Bojongkoneng, Bandung, Sabtu (30/12). Memanfaatkan Cimenyan Festival, destinasi ini langsung diserbu pengunjung.

Sejak pagi, kawasan Cimenyan, Bojongkoneng, Bandung Utara, sudah ramai didatangi wisatawan. Semua begitu antusias ingin melihat secara langsung keunikan Pasar Puri Bambu.

"Keramaian ini sudah kami prediksi. Soalnya destinasi digital saat ini begitu digandrungi kaum millenial. Padahal ini baru soft launching. Kita harapkan ini akan terus ramai seperti ini," ujar Kabid Promosi Disparbud Kabupaten Bandung, Vena Andriawan.

005 hery h winarno

Soft Launching Destinasi Digital Puri Bambu Bojongkoneng ©2018 Merdeka.com

Antusiasnya wisatawan menghadiri soft launching ini sangatlah wajar. Karena destinasi digital ini menawarkan spot foto yang intagramable. Menurut Vena, saat ini baru di sajikan 3 spot foto. Tetapi nantinya akan terus dikembangkan.

"Detinasi digital ini menyajikan konten yang keren. Spotnya juga instagramable, di sana ada 3 beautifull view. Ada hutan bambu, spot sunrise dan city light," tuturnya.

Bukan saja destinasinya yang keren, atraksi yang dihadirkan pun paten. Sajiannya lengkap dengan menonjolkan kekuatan seni budaya Jawa Barat (Jabar). Apalagi seni yang ditampilkannya pun unik. Semua bertema bambu sesuai dengan nama pasar digital Pasar Puri Bambu.

005 hery h winarno

soft launching Destinasi Digital Puri Bambu Bojongkoneng©2018 Merdeka.com

Ada Rampak Karinding, atraksi bambu gila, serta Tari Tarawangsa. Ada juga berbagai permainan tradisional yang unik dan menarik. Permainan ini terangkum dalam kaulinan lembur seperti egrang bambu dan babatokan dari batok kelapa.

"Kita juga melakukan kolaborasi dengan warga Cimenyan. Karena tujuan dari destinasi digital adalah untuk mengangkat perekonomian masyarakat. Seluruh kuliner yang dijual merupakan olahan masyarakat sekitar. Nantinya juga akan terus kita gelar workshop soal bambu yang menjadi keahlian masyarakat sekitar. Sehingga destinasi ini semakin bermanfaat bagi masyarakat sekitar," katanya.

Bagi Ketua GenPI Nasional Mansyur Ebo, kehadiran Pasar Puri Bambu semakin melengkapi destinasi yang ada di Bandung. Sekaligus mensukseskan program destinasi digital yang dicanangkan Kemenpar. Pasaran adalah bentuk kopi darat atau offline komunitas netizen dan masyarakat umum yang tematik. Anak muda zaman "now" tidak mau yang biasa-biasa saja. Semua harus punya cerita, asyik difoto, dan kreatif.

005 hery h winarno

Soft Launching Destinasi Digital Puri Bambu Bojongkoneng©2018 Merdeka.com

"Mereka maunya berlama-lama nongkrong, seperti di cafe, asal jaringan telekomunikasinya bagus. Spotnya keren. Nah kita sediakan wadahnya lewat destinasi digital ini," ucap Mansyur Ebo.

Menteri Pariwisata selalu mengapresiasi langkah dan ide-ide kreatif yang dimunculkan komunitas GenPI. Menpar pun mendorong konsep ini terus dihadirkan oleh komunitas GenPI lainnya di berbagai daerah.

"Menciptakan atraksi baru yang kekinian dengan memanfaatkan potensi lokal serta menggandeng unsur Pentahelix. Ini merupakan acara yang tidak hanya mengangkat cultural value tapi juga akan menciptakan economic value sehingga akan membuatnya sustainable. Salam Pesona Indonesia. GenPI! Gasss!," kata Menpar Arief Yahya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi Salah Satu Pasar Tertua di Bandung, Ini Sederet Daya Tarik Pasar Baru Trade Center
Jadi Salah Satu Pasar Tertua di Bandung, Ini Sederet Daya Tarik Pasar Baru Trade Center

Dari aneka pakaian sampai makanan tradisional bisa dijumpai di Pasar Baru Trade Center. Harganya bisa ditawar dan tak bikin kantong bolong.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Pantai Parang Semar Banyuwangi, Dulu Tempat Pembuangan Sampah Kini Destinasi Wisata Cantik
Mengunjungi Pantai Parang Semar Banyuwangi, Dulu Tempat Pembuangan Sampah Kini Destinasi Wisata Cantik

Salah satu daya tarik pantai ini adalah musim penyu bertelur.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Pangalengan Bandung Populer, Tawarkan Panorama Asri dan Sejuk
10 Wisata Pangalengan Bandung Populer, Tawarkan Panorama Asri dan Sejuk

Wisata Pangalengan menghadirkan pengalaman seru bagi para pencinta alam dan penikmat petualangan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan
Wisata di Banyuwangi yang Hits dan Terbaru, Cocok untuk Manjakan Mata di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang wisata di Banyuwangi yang hits dan terbaru, sangat cocok untuk memanjakan mata di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Bukit Sembinai di Batu Sopang Paser yang Cocok untuk Jiwa Petualang
Bukit Sembinai di Batu Sopang Paser yang Cocok untuk Jiwa Petualang

Bukit Sembinai memiliki daya tarik utama yaitu tebing bebatuan yang menjulang tinggi dan berwarna abu-abu.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Taman Bambu Tangerang, Bawa Suasana Desa di Tengah Hiruk Pikuk Kota
Mengunjungi Taman Bambu Tangerang, Bawa Suasana Desa di Tengah Hiruk Pikuk Kota

Suasana teduh khas perdesaan amat terasa di Taman Bambu Tangerang

Baca Selengkapnya
15 Pasar Jalanan Tertua di Dunia, Ada yang Sudah Berdiri Ribuan Tahun Lalu
15 Pasar Jalanan Tertua di Dunia, Ada yang Sudah Berdiri Ribuan Tahun Lalu

Banyak sekali pasar jalanan di seluruh penjuru dunia yang sudah berdiri sejak ribuan tahun lalu. Yuk, simak pasar jalanan apa saja yang paling tua di dunia!

Baca Selengkapnya
Waspada, Ditemukan Mie Kuning Basah Berformalin di Depok
Waspada, Ditemukan Mie Kuning Basah Berformalin di Depok

Selanjutya BPOM telah melakukan pembinaan kepada pedangnya untuk tidak menjual produk makanan yang mengandung zat kimia berbahaya.

Baca Selengkapnya
Wisata di Bandung yang Indah dan Menarik, Cocok jadi Tujuan Pelepas Penat
Wisata di Bandung yang Indah dan Menarik, Cocok jadi Tujuan Pelepas Penat

Kota Bandung sangat cocok dijadikan sebagai tujuan wisata karena memiliki beragam pilihan tempat yang indah, seru, dan menarik.

Baca Selengkapnya