Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bakal Mirip di Vietnam, PT Pos Revitalisasi Kantor Pos Bersejarah Banyuwangi

Bakal Mirip di Vietnam, PT Pos Revitalisasi Kantor Pos Bersejarah Banyuwangi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas Bersama Direktur Utama PT Pos Indonesia, Pak Gilarsi Wahyu Setijono Meninjau Kantor Pos Bersejarah di Banyuwangi. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabupaten Banyuwangi bakal menjadi pilot project pengembangan Kantor Pos Heritage di Indonesia. Kantor Pos bersejarah di Banyuwangi, yang berdiri sejak 1870 atau hampir 150 tahun silam, bakal disulap menjadi destinasi wisata sejarah, seperti di Kantor Pos Sentral Saigon yang menjadi destinasi wisata favorit di Vietnam.

"Alhamdulillah, kami sudah bertemu dengan Direktur Utama PT Pos Indonesia, Pak Gilarsi Wahyu Setijono. Ada kesamaan visi untuk mendukung pengembangan wisata di Banyuwangi," ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Sabtu (4/5/2019).

Dia mengatakan, salah satu potensi wisata sejarah adalah Kantor Pos Banyuwangi yang berdiri sejak 1870. Lokasinya pun strategis, sekitar 200 meter dari bangunan Inggrisan, bangunan kantor dagang Inggris yang didirikan sekitar 1766.

abdullah azwar anas meninjau kantor pos bersejarah di banyuwangiBupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas Bersama Direktur Utama PT Pos Indonesia, Pak Gilarsi Wahyu Setijono Meninjau Kantor Pos Bersejarah di Banyuwangi©2019 Merdeka.com

"Keduanya begitu sarat nilai sejarah. Bangunannya juga menghadap ke alun-alun kota. Dekat dengan pasar yang menjadi pusat ekonomi warga," ujar Anas.

Kantor Pos tersebut bisa disulap seperti Ho Chi Minh City Central Post Office yang berada di Kota Ho Chi Minh, Vietnam. Kantor Pos Pusat Ho Chi Minh itu dibangun pada 1886, dan kini menjadi destinasi wisata yang saban tahun dikunjungi jutaan turis mancanegara.

"Di Vietnam, ada Kantor Pos yang dijadikan atraksi menarik yang menyedot wisatawan," ujarnya.

Kantor Pos yang ada di Banyuwangi pun bakal dikembalikan kepada bentuk aslinya.

"Semoga ke depan Kantor Pos tidak hanya menjadi tempat pengiriman logistik dan jasa keuangan, tapi juga memiliki nilai tambah pariwisata. Mengingat sejarah Kantor Pos yang telah begitu panjang dan keberadaannya yang begitu vital dalam perjalanan bangsa Indonesia," jelas Anas.

abdullah azwar anas meninjau kantor pos bersejarah di banyuwangiBupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas Bersama Direktur Utama PT Pos Indonesia, Pak Gilarsi Wahyu Setijono Meninjau Kantor Pos Bersejarah di Banyuwangi©2019 Merdeka.com

Direktur Utama PT Pos Indonesia Gilarsi Wahju Setijono menambahkan, pihaknya mendukung pengembangan pariwisata Banyuwangi yang mengangkat wisata sejarah lewat arsitektur heritage kota.

"Saya kira dengan direvitalisasinya Kantor Pos akan menjadi tempat jujugan wisatawan yang ingin melihat sejarah masa lampau. Ini akan mengembalikan harmoni tujuan awal terbentuknya tata ruang kota. Sangat menarik," cetus Gilarsih.

"Apabila ini sudah berjalan dan mampu menyedot wisatawan, pastinya juga akan menguntungkan secara ekonomi tidak hanya bagi Banyuwangi, tapi juga untuk Kantor Pos," imbuhnya

Dari kunjungannya ke Banyuwangi, Gilarsi terinspirasi untuk mengembangkan hal yang sama kepada kantor pos lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia. Terutama Kantor Pos dengan nilai sejarah dan budaya lokal yang kuat.

"Sekarang ini memang yang terjadi adalah penyeragaman pembangunan Kantor Pos. Kita ingin tidak lagi seperti itu. Beberapa kantor pos yang punya kelekatan budaya tinggi akan kita kembalikan kepada harmoni lokalnya," paparnya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wakili Indonesia di Ajang Pariwisata Internasional, Intip Daya Tarik Batulayang Cisarua
Wakili Indonesia di Ajang Pariwisata Internasional, Intip Daya Tarik Batulayang Cisarua

Desa wisata ini sayang untuk dilewatkan saat mampir ke Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Pekanbaru yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan
7 Wisata Pekanbaru yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan

Meskipun menjadi kota modern, Pekanbaru berhasil mempertahankan pesona tradisionalnya.

Baca Selengkapnya
Pungutan Wisatawan Asing Resmi Diluncurkan Pemprov Bali
Pungutan Wisatawan Asing Resmi Diluncurkan Pemprov Bali

Pungutan ini akan digunakan untuk pelestarian budaya dan atasi masalah sampah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pengusaha Khawatir Kebijakan Bali Pungut Rp150.000 ke Turis Asing Ditiru Provinsi Lain
Pengusaha Khawatir Kebijakan Bali Pungut Rp150.000 ke Turis Asing Ditiru Provinsi Lain

Alasan Pemprov Bali memberlakukan pungutan bagi wisman senilai Rp150.000, lantaran Pemprovnya merasa tidak mendapatkan pemasukan.

Baca Selengkapnya
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Pengunjungnya datang dari berbagai kota, sekaligus ada yang mudik. Turis asing juga tercatat ada 180 wisatawan

Baca Selengkapnya
Rektor Unud:  Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali
Rektor Unud: Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali

Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan di Balik Aturan Turis Asing Wajib Bayar Rp150.000 untuk Masuk Bali Berlaku Mulai Besok
Ternyata, Ini Alasan di Balik Aturan Turis Asing Wajib Bayar Rp150.000 untuk Masuk Bali Berlaku Mulai Besok

Dengan pungutan wisman itu, Pemprov Bali memiliki ruang fiskal termasuk untuk membenahi daya tarik wisata, infrastruktur, jalan hingga promosi pariwisata.

Baca Selengkapnya
Pemkab Paser Kembangkan Pesona Air Terjun Lempesu untuk Wisatawan
Pemkab Paser Kembangkan Pesona Air Terjun Lempesu untuk Wisatawan

Pemkab Paser Fokus Kembangkan Wisata Air Terjun Lempesu

Baca Selengkapnya
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya