Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Alih kelola SMA, Aher komitmen perbaikan kualitas sekolah

Alih kelola SMA, Aher komitmen perbaikan kualitas sekolah Aher main basket. ©2017 Merdeka.com/Andrian Salam

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) pada 2017 ini resmi mengambil alih kelola jenjang pendidikan tingkat SMA/SMK dari 27 pemerintah kota dan kabupaten. Menyusul alih kelola, Pemprov Jabar pun mengupayakan perbaikan kualitas sekolah.

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan meninjau langsung beberapa sekolah di Kota Bandung, yakni SMAN 6 Jalan Pasirkaliki dan SMKN 6 Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (17/2) pagi.

Dalam tinjauannya itu Aher sapaan akrabnya, bertekad meningkatkan kualitas SMA/SMK yang ada di Jawa Barat. ‎Dengan melihat langsung ke lokasi Aher akan mengetahui permasalahan yang terjadi di sekolah langsung.

"Alhamdulillah kita akan banyak meninjau ke sekolah baik di Kota Bandung ataupun kota kabupaten lain se-Jawa Barat. Jadi setiap ke daerah Insya Allah kita sempatkan menengok ke sekolah," katanya, di SMK Negeri 6 Kota Bandung.

Dia mengaku, dari dialog langsung dengan pihak sekolah beberapa persoalan yang selama ini menjadi kekurangan ditemukan. Sebagai pengelola, pihaknya pun akan menampung segala kekurangan itu melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar. Seperti ruang kelas, fasilitas penunjang seperti laboratorium hingga tempat ibadah dan sebagainya.‎

"Nanti kedepan akan kita usahakan. Sehingga lebih terarah dan kebutuhan sekolah yang ada," ujarnya.

Gubernur mengatakan, banyak sekolah yang sudah bagus saat dikelola pemerintah daerah. Oleh karena itu provinsi tinggal melanjutkan untuk meningkatkan kualitas.

"Pemprov hanya melanjutkan. Kemudian prestasi kita akan hadir ketika melanjutkan lebih bagus, akselerasi kebaikan dan perkembangannya," ucapnya.

Untuk sekolah yang kekurangan ruang kelas, Pemprov juga dikatakan Aher telah menyiapkan pembanguan ruang kelas baru (RKB) setiap tahunnya. Ada ribuan RKB yang setiap tahun akan dibangun Pemprov.

Dia pun yakin ke depannya kualitas sekolah menengah yang menjadi tanggung jawab provinsi lebih meningkat. Pasca alih kelola kebutuhan SMA/SMK negeri menjadi anggaran belanja langsung dari Dinas Pendidikan. Pasalnya selama ini anggaran pemprov untuk pendidikan berupa bantuan keuangan yang dikelola masing-masing kota/kabupaten.

"Bedanya dulu ketika belanja ruang kelas itu uangnya bantuan keuangan ke kabupaten kota, atau bantuan hibah ke sekolah swasta. Kalau sekarang ketika ngebangun ruang kelas untuk SMK dan SMA Negeri itu belanja langsung. Belanja hibahnya ke swasta saja," tuturnya.

(mdk/hrs)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Layaknya Sekolah Betulan, Begini Situasi Sekolah Khusus Burung Murai di Cilacap yang Muridnya Datang dari Berbagai Daerah

Layaknya Sekolah Betulan, Begini Situasi Sekolah Khusus Burung Murai di Cilacap yang Muridnya Datang dari Berbagai Daerah

Para pemilik burung rela jauh-jauh mengirim hewan peliharaannya demi bisa sekolah di sini

Baca Selengkapnya
Pernah Dilarang Sekolah karena Namanya Dianggap Tak Keren, Pria Nganjuk Ini Berhasil Jadi Dokter yang Dicintai Masyarakat

Pernah Dilarang Sekolah karena Namanya Dianggap Tak Keren, Pria Nganjuk Ini Berhasil Jadi Dokter yang Dicintai Masyarakat

Namanya dianggap terlalu Jawa hingga tidak diizinkan sekolah di institusi pendidikan milik Belanda

Baca Selengkapnya
Sehari Setelah Dilantik, AHY Langsung Blusukan ke Manado Temui Warga untuk Berikan Sertifikat Tanah

Sehari Setelah Dilantik, AHY Langsung Blusukan ke Manado Temui Warga untuk Berikan Sertifikat Tanah

Momen AHY blusukan ke Manado, satu hari setelah dilantik jadi Menteri ATR/BPN.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Di tengah teman-temannya yang berlomba membeli jajanan, siswa ini harus duduk sendirian menikmati bekal nasi yang dibawanya.

Baca Selengkapnya
Kerja Keras Sejak SMP, Cerita Soimah Membantu Ortu Miliki Usaha Pengasapan Ikan 'Kalau Sakit aja Aku Gak Berani Bilang'

Kerja Keras Sejak SMP, Cerita Soimah Membantu Ortu Miliki Usaha Pengasapan Ikan 'Kalau Sakit aja Aku Gak Berani Bilang'

Di saat anak-anak lain asyik bermain sepulang sekolah, pemilik nama lengkap Soimah Pancawati itu justru harus bekerja dengan keluarga di rumah.

Baca Selengkapnya
Tak Mau Diajak Bolos Sekolah hingga Kerap Diejek Temannya, Alasan Pelajar Ini Tuai Pujian Warganet

Tak Mau Diajak Bolos Sekolah hingga Kerap Diejek Temannya, Alasan Pelajar Ini Tuai Pujian Warganet

Meski kerap di-bully oleh temannya karena tak mau bolos sekolah, pria ini ungkap alasannya.

Baca Selengkapnya
Diberhentikan dengan Hormat dari TNI, Pria Asal Solo Ini Bangkit Lewat Usaha Es Coklat & Raup Omzet Jutaan Rupiah per Hari

Diberhentikan dengan Hormat dari TNI, Pria Asal Solo Ini Bangkit Lewat Usaha Es Coklat & Raup Omzet Jutaan Rupiah per Hari

Faqih bercerita bahwa saat lulus Sekolah Menengah Atas (SMA) dia bergegas mendaftar menjadi anggota TNI. Usaha pertamanya, gagal.

Baca Selengkapnya
Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah

Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah

Jelang pengumuman hasil Pemilu 2024 oleh KPU, pembelajaran jarak jauh diterapkan di sebagian sekolah di Jakarta

Baca Selengkapnya
Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan

Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan

Kejadian itu sendiri bermula saat jam kosong pelajaran pada Senin (9/1) lalu.

Baca Selengkapnya