Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dreams Cafe Honda Pertama di Dunia Hadir di Jakarta, Ini Dia Istimewanya

Dreams Cafe Honda Pertama di Dunia Hadir di Jakarta, Ini Dia Istimewanya Honda resmikan Dream Cafe di Jakarta. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi membuka Dreams Café di Senayan Park Jakarta secara virtual, kemarin. Dreams Café merupakan kafe pertama di dunia yang dibuka oleh Honda.

Mengusung konsep Home of Dream Makers, Dreams Café powered by Honda dirancang untuk menjadi rumah bagi para pecinta Honda dan otomotif. Cafe ini menyajikan suasana nyaman, display produk dan teknologi inspiratif dari Honda.

Untuk kafe ini, Honda berkolaborasi dengan Dua Coffee, sebuah merek kopi lokal yang berpengalaman menyajikan berbagai varian kopi berkualitas. Sebagai menu eksklusif di Dreams Café, Dua Coffee juga menciptakan racikan kopi yang terinspirasi dari teknologi Honda, antara lain VTEC Turbrew dan Sensing ACC.

Beberapa produk spesial yang ditampilkan di Dreams Cafe adalah mobil sport Honda Civic Type R edisi spesial yang dilengkapi dengan aero kit dari Mugen, New City Hatchback RS, dan motor Honda CBR 1000RR-R Fireblade.

Selain itu, pengunjung juga dapat melihat teknologi inovatif Honda seperti Transcooter yang merupakan skuter elektrik yang diciptakan sebagai alat mobilitas personal yang fleksibel dan ramah lingkungan. Terdapat pula Diecast pesawat buatan Honda, yaitu HondaJet yang secara khusus dihadirkan dari Honda Aircraft Company, Amerika Serikat.

Dreams Café powered by Honda juga menawarkan pengalaman interaktif melalui wahana Honda Simulator. Setiap bulan Honda akan mengadakan kompetisi dengan menggunakan mesin simulator yang dapat diikuti oleh seluruh pengunjung untuk mendapatkan hadiah spesial dari Honda.

Dreams Café powered by Honda dirancang dengan konsep Ayatori; sebuah permainan tradisional Jepang yang menggunakan cincin benang untuk menciptakan berbagai macam bentuk. Konsep ini digunakan untuk melambangkan kreativitas tanpa batas yang dimulai dengan ide sederhana. Sementara dominasi warna merah dan hitam memberikan nuansa racing yang menjadi karakter khas dari Honda.

Takehiro Watanabe, Presiden Direktur HPM, mengatakan Dreams Café merupakan perwujudan dari filosofi The Power of Dreams yang diusung perusahaan.

"Karena itu kami sangat bangga memperkenalkan Dreams Café sebagai kafe pertama di dunia yang dipersembahkan oleh Honda, yang akan menjadi tempat menampilkan berbagai inovasi produk dan teknologi terbaru dari Honda kepada masyarakat di Indonesia,” ujarnya.

Pemilik Mobil Honda Dapat Diskon F&B

honda resmikan dream cafe di jakarta

©2021 Merdeka.com

Sebagai keistimewaan bagi para pengunjung yang memiliki mobil Honda, Dreams Café menawarkan harga spesial untuk makan dan minuman. Caranya, hanya menunjukkan STNK mobil Honda.

Untuk kenyamanan dan keamanan pengunjung, Dreams Café powered by Honda juga menerapkan berbagai teknologi digital dan protokol kesehatan sesuai dengan regulasi yang berlaku saat ini. Kafe ini beroperasional setiap hari setiap hari (Senin – Minggu) mulai jam 11.00 – 21.00 WIB.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Chef Juna saat Kuliah & Ngekost Dulu Sudah Memakai Motor Harley Davidson 'Jangan Tanya Dapat Duitnya dari Mana'
Cerita Chef Juna saat Kuliah & Ngekost Dulu Sudah Memakai Motor Harley Davidson 'Jangan Tanya Dapat Duitnya dari Mana'

Chef Juna ternyata sudah menggemari dengan dunia otomotif khususnya motor sejak SD.

Baca Selengkapnya
Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?
Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?

Di pengujung tahun ini, PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan meluncurkan produkterbarunya besok, Kamis (21/12). Patut diduga motor baru itu Honda Giorno+.

Baca Selengkapnya
Motor Listrik Honda EM1 e: Dijual Rp 33 Jutaan, setelah Subsidi Pemerintah
Motor Listrik Honda EM1 e: Dijual Rp 33 Jutaan, setelah Subsidi Pemerintah

PT Astra Honda Motor (AHM) mengumumkan harga jual resmi motor listrik EM1 e: yakni Rp 33 juta. Ada varian baru: Honda EM1 e: Plus.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Catat Harga Terbaru Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus April 2024
Catat Harga Terbaru Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus April 2024

Berdasarkan laman resmi AHM, berikut ini adalah daftar harga terbaru Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Detik-detik Geng Motor Bersajam Masuk   Markas TNI AU di Halim Perdanakusuma,   Langsung 'Digulung' Tentara
Detik-detik Geng Motor Bersajam Masuk Markas TNI AU di Halim Perdanakusuma, Langsung 'Digulung' Tentara

Momen sekelompok orang diduga geng motor masuk ke markas TNI AU.

Baca Selengkapnya
Kemenhub Panggil Honda, Telusuri Akar Masalah Rangka eSAF yang Ringkih dan Karatan
Kemenhub Panggil Honda, Telusuri Akar Masalah Rangka eSAF yang Ringkih dan Karatan

Pemerintah akan membentuk tim penelitian yang menangani isu patah dan korosi rangka eSAF.

Baca Selengkapnya
Potret Rumah Mewah Milik Kapten Kapal Pesiar Terbengkalai, di Dalamnya Ada Motor Harley Davidson Bikin Melongo
Potret Rumah Mewah Milik Kapten Kapal Pesiar Terbengkalai, di Dalamnya Ada Motor Harley Davidson Bikin Melongo

Sebuah rumah mewah milik seorang kapten kapal pesiar di Jakarta Barat terbengkalai selama 25 tahun, di dalamnya ada motor Harley Davidson.

Baca Selengkapnya
Honda HR-V Listrik Mulai Produksi, Sebentar Lagi Dipasarkan di Indonesia?
Honda HR-V Listrik Mulai Produksi, Sebentar Lagi Dipasarkan di Indonesia?

Honda resmi memulai produksi model SUV listrik e:N1 di Thailand, kemarin.Mobil yang juga sering disebut Honda HR-V listrik.

Baca Selengkapnya
Daftar Stasiun Kereta Api Melayani Mudik Motor Gratis 2024
Daftar Stasiun Kereta Api Melayani Mudik Motor Gratis 2024

Setiap masyarakat ingin membawa motor saat mudik melalui transportasi kereta api bisa mendaftar di semua stasiun tersebut.

Baca Selengkapnya