Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Minarti Timur

Profil Minarti Timur | Merdeka.com

Minarti Timur adalah pemain bulu tangkis Indonesia di era tahun 1990 sampai 2000-an. Ia merupakan salah satu atlet berprestasi Indonesia hasil binaan PB Djarum Kudus.

Perempuan yang akrab disapa Meme ini adalah pemain spesialis ganda campuran. Ia berhasil menjuarai banyak kejuaraan internasional dengan pasangan berbeda. Pemain yang pernah meraih gelar juara saat berpasangan dengan Meme adalah Tri Kusharjanto, Bambang Supriyanto, dan Sandiarto. Namanya diperhitungkan ketika menjadi juara di World Cup, World Badminton Grand Prix, SEA Games, Indonesia Terbuka dan Thailand Terbuka di tahun 1995 bersama pasangan ganda campurannya, Trikus Harjanto. Bukan itu saja, Meme juga berhasil mengharumkan nama Indonesia dengan membawa pulang medali perunggu Asian Games 1998 (bersama Tri Kusharjanto) dan medali perak Olimpiade Sydney 2000 (bersama Bambang Supriyanto).

Setelah menjuarai Indonesia Terbuka 2002 kelas ganda campuran bersama Bambang Supriyanto, Meme kemudian memutuskan mundur dari pelatnas Cipayung. Perempuan kelahiran Surabaya itu pun berkelana selama dua tahun di Brunei Darussalam. Meme kini menetap di Filipina dan melatih bulu tangkis di sana. Dedikasi dan kesibukannya di dunia bulu tangkis membuatnya mengabaikan urusan asmara dan pernikahan, sehingga sampai saat ini status Meme masih lajang.

Profil

  • Nama Lengkap

    Minarti Timur

  • Alias

    Meme

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Surabaya, Jawa Timur

  • Tanggal Lahir

    1968-03-24

  • Zodiak

    Aries

  • Warga Negara

  • Biografi

    Minarti Timur adalah pemain bulu tangkis Indonesia di era tahun 1990 sampai 2000-an. Ia merupakan salah satu atlet berprestasi Indonesia hasil binaan PB Djarum Kudus.

    Perempuan yang akrab disapa Meme ini adalah pemain spesialis ganda campuran. Ia berhasil menjuarai banyak kejuaraan internasional dengan pasangan berbeda. Pemain yang pernah meraih gelar juara saat berpasangan dengan Meme adalah Tri Kusharjanto, Bambang Supriyanto, dan Sandiarto. Namanya diperhitungkan ketika menjadi juara di World Cup, World Badminton Grand Prix, SEA Games, Indonesia Terbuka dan Thailand Terbuka di tahun 1995 bersama pasangan ganda campurannya, Trikus Harjanto. Bukan itu saja, Meme juga berhasil mengharumkan nama Indonesia dengan membawa pulang medali perunggu Asian Games 1998 (bersama Tri Kusharjanto) dan medali perak Olimpiade Sydney 2000 (bersama Bambang Supriyanto).

    Setelah menjuarai Indonesia Terbuka 2002 kelas ganda campuran bersama Bambang Supriyanto, Meme kemudian memutuskan mundur dari pelatnas Cipayung. Perempuan kelahiran Surabaya itu pun berkelana selama dua tahun di Brunei Darussalam. Meme kini menetap di Filipina dan melatih bulu tangkis di sana. Dedikasi dan kesibukannya di dunia bulu tangkis membuatnya mengabaikan urusan asmara dan pernikahan, sehingga sampai saat ini status Meme masih lajang.

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

    Tunggal Putri:
    1990: Juara Belanda Terbuka


    Ganda Campuran:

    • 1994: Juara Thailand Terbuka (bersama Trikus Harjanto)
    • 1995: Juara World Cup, Juara World Badminton Grand Prix, Juara SEA Games, Juara Indonesia Terbuka, Juara Singapura Terbuka (bersama Trikus Harjanto)
    • 1996: Juara World Cup (bersama Sandiarto); Juara Indonesia Terbuka, Juara Malaysia Terbuka, Juara Thailand Terbuka, Juara Jerman Terbuka (bersama Trikus Harjanto)
    • 1997: Juara Indonesia Terbuka, Finalis All England (bersama Trikus Harjanto)
    • 1998: Medali Perunggu Asian Games, Juara Indonesia Terbuka, Juara Singapura Terbuka, Juara Malaysia Terbuka (bersama Trikus Harjanto)
    • 1999: Juara Indonesia Terbuka (bersama Trikus Harjanto)
    • 2000: Medali Perak Olimpiade, Juara Malaysia Terbuka (bersama Trikus Harjanto); Juara Asia (bersama Bambang Supriyanto)
    • 2001: Juara Jepang Terbuka, Finalis Kejuaraan Asia (bersama Bambang Supriyanto)
    • 2002: Juara Indonesia Terbuka (bersama Bambang Supriyanto)

Geser ke atas Berita Selanjutnya