Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Plt Gubernur DKI minta motor penerobos jalur Transjakarta disita

Plt Gubernur DKI minta motor penerobos jalur Transjakarta disita Penerobos Jalur Busway. ©2013 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Tingginya angka kecelakaan di jalur Transjakarta menjadi sorotan pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Tahun lalu angka kecelakaan yang terjadi di jalur TransJakarta meningkat tajam. Pada 2015 terjadi 427 kasus kecelakaan. Namun di 2016 meningkat hampir 200 persen menjadi 852 kasus.

Salah satu penyebab terjadinya kecelakaan adalah kendaraan pribadi baik mobil maupun motor yang nekat menerobos jalur Transjakarta. Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono menilai, pelanggaran itu terjadi karena petugas kurang disiplin dan tegas.

"Itu kan sudah ada petugas yang jaga, enggak disiplin saja petugasnya," kata Sumarsono di Jakarta, Rabu (1/2).

Petugas sudah mengetahui bahwa Jalur Transjakarta seharusnya steril dan tidak boleh dilalui oleh kendaraan pribadi. Pelanggaran ini tidak terjadi jika petugasnya disiplin dalam berjaga. Karena itu Sumarsono meminta petugas Transjakarta menindak tegas agar menimbulkan efek jera bagi pelanggar.

"Kalau warga sih ya seenaknya sendiri mereka makanya harus penegakan hukum kalau perlu sekali ditangkap langsung motornya disita gitu aja. Akan dipertegas," tegasnya.

Sebelumnya, Sekda Pemprov DKI Jakarta, Saefullah memaparkan lonjakan pengguna Transjakarta sepanjang 2016. Angka penumpang Transjakarta melonjak dari 102,8 juta penumpang di 2015 menjadi 123,7 juta penumpang pada 2016. Ini sejalan dengan jumlah rute Transjakarta dari 39 rute menjadi 80 rute. Jumlah bus yang beroperasi juga semakin banyak dari 602 unit di 2015 menjadi 1.056 pada 2016.

"Pelanggan kita dari 102,8 juta jadi 123,7 juta. Rute kita dari 39 bertambah jadi 80 rute, dan operasi bus dari 605 jadi 1056," kata Saefullah di Balai Kota, Jakarta, Senin (30/1).

Meski demikian dia menyayangkan tingginya angka kecelakaan yang terjadi di jalur Transjakarta. Pada 2015 ada 427 kasus kecelakaan. Angka itu langsung melonjak hampir 200 persen di 2016.

"Tapi yang prihatin kecelakaan juga bertambah. Kasus kecelakaan ada 852 di sepanjang 2016, (sedangkan) di tahun 2015 hanya ada 427 kasus," ujar Saefullah.

Dia melihat banyaknya kasus kecelakaan di jalur Transjakarta disebabkan oleh kendaraan pribadi yang menabrak separator busway yang telah ditinggikan.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

17 Pemuda di Jakarta Timur Bawa Sajam Buat Tawuran

Ketika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya
FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

FOTO: Terobos Jalur TransJakarta, Pemotor Panik dan Nekat Lawan Arah Demi Hindari Polisi

Aksi pemotor ini sangat membahayakan keselamatan dan menyebabkan perjalanan TransJakarta terhambat.

Baca Selengkapnya
Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum

Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum

Brigadir Agus Kurniawan kedapatan menghampiri segerombolan pemuda di pinggir jalan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Naik Motor Sambangi TPS, Pj Gubernur Sumsel Fatoni Pastikan Tak Ada Gangguan Keamanan

Naik Motor Sambangi TPS, Pj Gubernur Sumsel Fatoni Pastikan Tak Ada Gangguan Keamanan

Fatoni mengatakan peninjauannya kali ini bertujuan guna memastikan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) di Kota Palembang berjalan lancar.

Baca Selengkapnya
Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Empat kendaraan minibus dan SUV tampak mengalami kerusakan berat.

Baca Selengkapnya
Sebar 7.000 Personel Amankan TPS, Irjen Karyoto: Jangan Terlena dengan Situasi Terlihat Landai!

Sebar 7.000 Personel Amankan TPS, Irjen Karyoto: Jangan Terlena dengan Situasi Terlihat Landai!

Keduanya memimpin langsung jalannya apel pergeseran pasukan digelar di silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (13/2).

Baca Selengkapnya
Penumpang TransJakarta Tembus 30,93 Juta Sepanjang Januari 2024

Penumpang TransJakarta Tembus 30,93 Juta Sepanjang Januari 2024

BPS DKI Jakarta mencatat penumpang TransJakarta mencapai 30,93 juta orang di Januari 2024

Baca Selengkapnya
Amankan 16 Motor Terindikasi Balap Liar, Polisi Tegur Orangtua untuk Awasi Anak-Anaknya

Amankan 16 Motor Terindikasi Balap Liar, Polisi Tegur Orangtua untuk Awasi Anak-Anaknya

Petugas menyasar beberapa lokasi strategis di Kota Pekanbaru pada Sabtu hingga Minggu (25/2) dinihari.

Baca Selengkapnya
Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!

Jokowi Peringatkan KPU: Keteledoran Berbahaya, Berdampak Besar pada Politik!

Jokowi meminta KPU dan para penyelenggara Pemilu memastikan tata kelola pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya