Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lepas Tim Pemburu Covid, Kapolda Metro Sebut Kasus Meningkat Usai Libur Lebaran

Lepas Tim Pemburu Covid, Kapolda Metro Sebut Kasus Meningkat Usai Libur Lebaran Kapolda Metro Lepas Tim Pemburu Covid. ©2021 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melakukan pelepasan tim pemburu Covid-19 bersama TNI, Dishub, Satpol PP serta Pemprov DKI Jakarta. Kegiatan ini dilakukan di depan Gedung Promoter, Polda Metro Jaya.

Dalam kesempatan itu, Fadil menyebut adanya peningkatan pada kasus pandemi Covid-19 usai libur lebaran. Oleh karenanya, pihaknya melaksanakan apel konsolidasi dalam menghadapi peningkatan kasus Covid-19 di DKI.

"Kasus pandemi Covid-19 pasca libur lebaran kalau kita lihat grafiknya ada peningkatan, oleh sebab itu apel konsolidasi untuk melakukan tindakannya nyata di basis komunitas dan tindakan nyata penegakan disiplin protokol kesehatan dengan konsep sinergi semua sektor termasuk melibatkan masyarakat kita gelorakan kembali," kata Fadil di Polda Metro Jaya, Senin (7/6).

Meski begitu, pihaknya mengaku sudah melakukan berbagai upaya dalam mudik lebaran kemarin. Salah satunya seperti melakukan swab antigen.

"Polda dan Kodam Jaya dan pemerintah provinsi telah melakukan berbagai upaya sebelum mudik lebaran, saat mudik dan pasca mudik. Sampai dengan hari ini kita sudah melakukan swab antigen dan Alhamdulillah cukup efektif," ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya kegiatan swab tersebut merupakan salah satu bentuk upaya pencegahan dalam menghadapi pandemi virus corona yang masih melanda Indonesia khususnya DKI Jakarta.

"Semoga kebersamaan antara kita elemen sikap siaga yang tak pernah kendur akan terus bisa menjaga masyarakat dari bahaya penularan Covid-19. Pencegahan merupakan jalan terbaik, pencegahan merupakan tindakan mulia dibanding pengobatan," tutupnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolda Metro Pastikan Kasus Pemerasan Firli Bahuri Pasti Bakal Diselesaikan
Kapolda Metro Pastikan Kasus Pemerasan Firli Bahuri Pasti Bakal Diselesaikan

Sementara untuk berkas perkara Firli dikatakan Karyoto masih dalam tahap penyelesaian.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!
Polda Metro Minta Pemprov DKI Cabut Fasilitas KJP Pelajar Tawuran!

Kapolda Metro mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat yang bisa berdampak negatif, selama Ramadhan 1445.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis
Kapolda Metro Tegaskan Penitipan Kendaraan Pemudik di Kantor Polisi dan Pos TNI Gratis

Karyoto mengharapkan dibukanya markas polisi dan TNI sebagai tempat penitipan tersebut masyarakat yang ingin berpegian ke luar kota merasa aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Limpahkan Berkas Dugaan Pemerasan Firli Bahuri terhadap SYL ke Jaksa
Polda Metro Limpahkan Berkas Dugaan Pemerasan Firli Bahuri terhadap SYL ke Jaksa

Polda Metro Jaya, Jumat (15/12) pagi, melimpahkan berkas perkara tersangka Firli Bahuri, Ketua nonaktif KPK yang diduga memeras SYL.

Baca Selengkapnya
Hari Ini, PN Jaksel Putuskan Gugatan Praperadilan Firli Bahuri Lawan Kapolda Metro
Hari Ini, PN Jaksel Putuskan Gugatan Praperadilan Firli Bahuri Lawan Kapolda Metro

Majelis hakim bakal memutuskan gugatan Firli atas status tersangkanya dalam kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Baca Selengkapnya
Tahun Depan, KRL Jabodetabek Ditargetkan Bisa Angkut 1,2 Juta Penumpang per Hari
Tahun Depan, KRL Jabodetabek Ditargetkan Bisa Angkut 1,2 Juta Penumpang per Hari

Angka ini diperkirakan naik seperti sebelum pandemi covid-19.

Baca Selengkapnya
Ini Pesan Kapolda Metro Jaya Jika Terjadi Konflik di Tengah Pelaksanaan Pemilu 2024
Ini Pesan Kapolda Metro Jaya Jika Terjadi Konflik di Tengah Pelaksanaan Pemilu 2024

Kapolda Metro Jaya mengatakan, seluruh personel diharapkan siap melaksanakan tugas yang telah diberikan.

Baca Selengkapnya
Tegas! Kapolda Metro Irjen Karyoto Beri Sinyal Jemput Paksa Firli Bahuri
Tegas! Kapolda Metro Irjen Karyoto Beri Sinyal Jemput Paksa Firli Bahuri

Firli Bahuri kerap mangkir pemeriksaan bikin Gerah Kapolda Metro

Baca Selengkapnya