Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dipakai Buat Hiburan Bukan PJJ, Titik JakWifi Dikurangi Setengahnya

Dipakai Buat Hiburan Bukan PJJ, Titik JakWifi Dikurangi Setengahnya Internet Gratis JakWiFi. ©2020 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Titik jaringan internet atau Wi Fi gratis di Jakarta (JakWifi) dikurangi. Pengurangan dilakukan seiring kembali normalnya aktivitas masyarakat setelah dua tahun pandemi Covid-19.

Semula, ada 3.500 titik Wi Fi gratis di Jakarta. Kini tersisa setengahnya, menjadi 1.263 titik.

Plt Kepala Diskominfotik DKI Jakarta, Raides Aryanto, menjelaskan sebelum mengurangi titik Wi Fi, pihaknya telah melakukan survei dan evaluasi. Berdasarkan survei yang dilakukan Diskominfotik DKI Jakarta, secara umum menunjukkan dampak fase peralihan pandemi COVID-19 seperti saat ini, aktivitas masyarakat berangsur normal, sehingga terjadi perubahan dalam pemanfaatan JakWifi oleh masyarakat.

Selain itu, menyesuaikan pada Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 50 dan 51 Tahun 2022 mengenai pencabutan PPKM yang menyebutkan tidak ada lagi pembatasan kegiatan masyarakat, sehingga sekolah dan perkantoran sudah masuk 100 persen. Maka fasilitas Jakwifi itu kemudian dievaluasi.

"Hal ini terlihat pada survei Desember 2021, pemanfaatan JakWifi untuk PJJ mencapai 56 persen dan pada survei Maret 2022 ada 60,9 persen. Namun, pada survei yang dilakukan saat masa peralihan Pandemi COVID-19, yakni survei pada November 2022, tercatat hanya 27,5 persen yang menggunakannya untuk PJJ, selebihnya digunakan untuk hiburan sebesar 50,7 persen," kata Plt Kepala Diskominfotik DKI Jakarta, Raides Aryanto, dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (4/1).

Survei, ucap Raides, dilakukan secara proporsional di setiap kota dan kabupaten administrasi di wilayah DKI Jakarta, dengan teknik pengambilan data survei dilakukan dengan pengisian kuesioner, survei lapangan, wawancara terstruktur, dan observasi kepada pengguna JakWifi.

"Hasil survei ini menjadi landasan Dinas Kominfotik untuk melakukan penyesuaian titik lokasi JakWifi yang tersebar di 645 RW, yakni di lingkungan masyarakat yang pemanfaatannya kurang optimal dalam mengakses JakWifi. Di mana berdasar data analisis dan monitoring, serta survei yang telah dilakukan, terdapat 1.867 titik lokasi JakWifi yang frekuensi penggunaannya tercatat sangat rendah," ucapnya.

Raides kembali menengok ke belakang perihal semangat penyediaan fasilitan Wi Fi publik gratis. Seiring pandemi kala itu, untuk menjamin kesetaraan akses, khususnya bagi masyarakat kurang mampu di wilayah DKI Jakarta, sehingga dibuatkan Wi Fi publik gratis untuk mendukung Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di masa pandemi COVID-19.

Meski ada pengurangan, dia jamin Wi Fi gratis tetap bisa dinikmati di titik yang masih tersedia. Bahkan, katanya, layanan JakWifi akan terus dioptimalkan dengan meningkatkan kestabilan konektivitasnya pada titik-titik layanan JakWifi yang tersedia.

Ke depannya, diharapkan layanan internet gratis melalui JakWifi semakin efektif dan tepat sasaran titik lokasinya, sehingga dapat mendukung masyarakat untuk melakukan berbagai kegiatan produktif.

"Pemprov DKI Jakarta melalui Diskominfotik memastikan layanan internet gratis melalui JakWifi tetap berjalan," katanya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gibran Gratiskan Internet di Loji Gandrung untuk Warga Solo
Gibran Gratiskan Internet di Loji Gandrung untuk Warga Solo

Masyarakat umum bisa memanfaatkan fasilitas tersebut tanpa syarat apapun.

Baca Selengkapnya
Lima Tempat Wisata di DKI Jakarta dan Sekitarnya yang Cocok untuk Libur Imlek, Ada yang Gratis
Lima Tempat Wisata di DKI Jakarta dan Sekitarnya yang Cocok untuk Libur Imlek, Ada yang Gratis

Bahkan, beberapa tempat wisata khas Tionghoa tersebut menggratiskan tarif masuk bagi pengunjung.

Baca Selengkapnya
Jangan Coba-coba Lakukan Ini Ketika Pakai Wifi Gratis di Tempat Umum, Bahaya!
Jangan Coba-coba Lakukan Ini Ketika Pakai Wifi Gratis di Tempat Umum, Bahaya!

Ini hal yang perlu dihindari saat menggunakan wifi gratis di tempat umum.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya

Sejumlah layanan gratis turut bertebaran di wilayah Jawa Barat dan sekitarnya, untuk memeriahkan momen kemerdekaan tahun ini.

Baca Selengkapnya
Ganjar Beri Opsi Internet atau Makan Siang Gratis, Ini Pilihan Warga
Ganjar Beri Opsi Internet atau Makan Siang Gratis, Ini Pilihan Warga

Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo memperkenalkan GratisIN, program internet gratis yang diusung pasangan Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar Mudik Gratis Lebaran 2024 Tujuan Jateng Jatim dan Sumatera, Catat Syarat & Ketentuannya
Ini Daftar Mudik Gratis Lebaran 2024 Tujuan Jateng Jatim dan Sumatera, Catat Syarat & Ketentuannya

Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2024Periode pendaftaran: 20 Maret-hingga kuota terpenuhi

Baca Selengkapnya
Info Bus Wisata Gratis Jakarta, Ini Rute dan Tips untuk Menaikinya
Info Bus Wisata Gratis Jakarta, Ini Rute dan Tips untuk Menaikinya

Anda bisa menikmati kemegahan kota Jakarta dengan bus wisata gratis yang dikelola pemerintah ini.

Baca Selengkapnya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta dikepung kemacetan panjang jelang Rabu tengah malam.

Baca Selengkapnya
Prabowo Sebut Orang Pilih Internet Gratis Otaknya Lamban, TPN Ganjar-Mahfud Balas Begini
Prabowo Sebut Orang Pilih Internet Gratis Otaknya Lamban, TPN Ganjar-Mahfud Balas Begini

Prabowo Subianto mengaku heran dengan pernyataan bahwa program internet cepat lebih penting dari pada program makan siang gratis.

Baca Selengkapnya