Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Cara Membuat Kentang Goreng Ala Rumahan yang Gurih dan Renyah

8 Cara Membuat Kentang Goreng Ala Rumahan yang Gurih dan Renyah 8 cara membuat kentang goreng ala rumahan. brilio.net ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Siapa yang tidak suka kentang goreng? Kentang goreng merupakan camilan favorit yang digemari banyak orang. Kentang goreng biasanya disajikan dengan potongan kecil memanjang dengan rasa gurih yang renyah.

Kentang goreng sangat cocok dinikmati dalam suasana apapun. Camilan ini bisa menjadi pilihan Anda ketika sedang mengerjakan tugas, berkumpul bersama keluarga di rumah, menonton film kesukaan bahkan ketika sedang nongkrong dengan teman di kafe atau warung makan.

Kentang goreng kini disajikan dengan berbagai rasa dan variasi. Tidak hanya gurih, tetapi kentang goreng sudah banyak disajikan dengan berbagai tambahan rasa seperti pedas, barbeque, balado, dan sebagainya. Selain itu, kentang goreng juga enak disantap bersama saus keju atau mayonaise.

Bagi Anda yang ingin membuat kentang goreng di rumah, berikut cara membuat kentang goreng di ala rumahan yang gurih dan renyah, dilansir dari brilio.net:

1. Kentang Goreng Crispy

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber: dapurkobe.co.id 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

2 buah kentang ukuran besar 2 gelas air untuk merebus Garam secukupnya 1/2 sdt kunyit bubuk 1 sendok makan tepung terigu 2 gelas air es Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

Kupas dan iris kentang bentuk stik setebal 0,5 cm sampai 1 cm. Rendam ke air terlebih dulu. Didihkan air rebusan, tambahkan 1/4 sendok teh kunyit bubuk. Rebus selama 3 atau 4 menit. Tiriskan lalu masukkan ke dalam air es. Campur terigu dan garam, lalu gulingkan kentang di atasnya. Aduk dan lumuri kentang dengan tepung campur garam. Panaskan minyak, goreng kentang sampai berubah warna. Angkat dan tiriskan.

2. Kentang Goreng Beku

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:merdeka.com 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

4 buah kentang ukuran sedang 1 sdm garam 2 liter air 1 sdm minyak sayur 2 liter air es

Cara membuat:

Kupas dan iris kentang bentuk stik setebal 0,5 cm sampai 1 cm. Rendam dalam air. Didihkan air dan garam, rebus kentang selama 2 menit. Tiriskan dan masukkan kentang ke air es. Jika sudah, tiriskan lagi. Aduk kentang dengan minyak sayur. Taruh kentang di atas kertas roti. Dinginkan di lemari es selama 6 jam. Pindahkan kentang ke kantung ziplock, kemudian simpan di freezer. Ketika Anda ingin menyantapnya, langsung goreng kentang beku ke minyak panas.

3. Kentang Goreng ala KFC/MCD

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:craftlog.com 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

200 gr beef tallow atau lemak daging sapi beku 1/4 cangkir sirup jagung 2 sdt garam 2 buah kentang ukuran besar 1 1/2 gelas air 1/4 sdt kaldu sapi blok (opsional)

Cara membuat:

Kupas dan iris kentang bentuk stik setebal 0,5 cm sampai 1 cm. Rendam ke dalam air. Sisihkan. Campurkan sirup jagung dan air, masukkan kentang ke dalamnya. Dinginkan 30 menit. Tiriskan. Goreng kentang selama 1 sampai 2 menit. Tiriskan minyak, kemudian dinginkan kentang ke lemari es selama 15 menit. Panaskan lagi minyak goreng dan tambahkan lemak daging sapi. Goreng kentang selama 5 menit atau sampai kuning keemasan. Tiriskan minyak.

4. Kentang Goreng Saus Keju

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:fimela.com 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

4 buah kentang ukuran sedang 100 gr keju quickmelt diparut 50 ml air 130 ml susu cair tawar 1 kuning telur 20 gr bumbu kentang bubuk rasa keju 1 1/2 sdm tepung maizena

Cara membuat:

Rebus susu dan keju quickmelt dengan api kecil. Kocok kuning telur, maizena, dan air, masukkan ke rebusan susu. Aduk rata sampai mengental. Masukkan bumbu rasa keju ke saus, aduk sampai meletup-letup. Segera angkat dan tunggu sampai dingin. Kukus dan iris kentang sesuai selera. Goreng hingga berubah warna. Sajikan kentang goreng dengan saus keju.

5. Kentang Goreng Balado

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:cookpad.com/nadiarmdh 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

1 kg kentang sedang 1/2 buah asem 3 siung bawang merah 1 siung bawang putih 1/2 gelas air 2 buah cabai merah Gula secukupnya Garam secukupnya Bumbu penyedap secukupnya

Cara membuat:

Kupas kentang dan iris bentuk stik. Kupas bawang, lalu haluskan bawang putih, bawang merah, cabai, dan asam. Tuang setengah gelas air. Goreng kentang hingga berubah warna. Tiriskan. Campurkan balado dengan kentang. Panaskan minyak sebanyak 2 sendok. Tumis bumbu halus. Masukan kentang ke wajan. Aduk sampai merata dan kering.

6. Kentang Goreng Renyah Rasa Jagung

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:merdeka.com 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

500 gr kentang kupas potong memanjang 4 sdm maizena 1 sdt garam Bumbu kentang goreng rasa jagung bakar Air es untuk merendam Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

Rebus air, kemudian beri garam. Masukkan kentang dan rebus selama 5 menit, tiriskan. Rendam kentang yang telah direbus tadi ke air es selama 1 jam. Tiriskan. Taburi kentang dengan maizena sampai rata. Masukkan ke pendingin selama 1 jam. Goreng hingga agak keemasan dan matang. Tiriskan. Taburi kentang dengan bumbu bubuk jagung bakar.

7. Kentang Goreng Tepung

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber:cookpad.com 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

3 buah kentang 1/2 bungkus royco 2 gelas air 1 sdt garam 1/2 bungkus royco 1 butir telur 2 gelas tepung terigu Merica bubuk secukupnya

Cara membuat:

Kupas dan potong panjang kentang lalu cuci bersih. Masukkan kentang dalam air dan beri garam. Rebus sampai setengah matang. Campur telur dan royco, kocok. Campur royco dengan tepung terigu dan merica bubuk. Masukan kentang ke dalam telur kocok. Lalu campur kentang dalam tepung. Goreng kentang dengan minyak.

8. Kentang Goreng Saus Bolognese

8 cara membuat kentang goreng ala rumahan

Sumber: cookpad.com/gloria kristy 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

2 kentang, potong allumate 1 bungkus tortilla chips 3 sdm tepung maizena Minyak untuk secukupnya

Bahan saus:

1/2 bawang bombai, cincang 1/2 sdt lada hitam 4 sdm saus sambal 50 gr daging cincang/kornet 2 sdm minyak 4 sdm saus tomat Garam secukupnya

Cara membuat:

Kukus kentang 5 menit, angkat lalu lumuri kentang dengan tepung maizena. Goreng kentang hingga kering, tiriskan. Tumis bawang bombai, masukkan daging cincang hingga berubah warna. Tambahkan saus tomat, saus sambal, lada, dan garam. Tata kentang dan tortilla chips di piring. Siram dengan saus bolognise.

(mdk/far)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resep Kentang Mustofa Renyah ala Rumahan, Gurihnya Bikin Ketagihan

Resep Kentang Mustofa Renyah ala Rumahan, Gurihnya Bikin Ketagihan

Kentang Mustofa adalah salah satu olahan kentang favorit masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
10 Resep Sambal Goreng Kentang Ala Rumahan, Siap Jadi Menu Andalan Saat Ramadan dan Lebaran

10 Resep Sambal Goreng Kentang Ala Rumahan, Siap Jadi Menu Andalan Saat Ramadan dan Lebaran

Berikut resep sambal goreng kentang ala rumahan paling cocok jadi menu andalan saat ramadan dan lebaran.

Baca Selengkapnya
6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera

6 Resep Kue Bawang Gunting yang Enak dan Renyah, Praktis Sesuai Selera

Kue bawang gunting adalah salah satu hidangan khas Lebaran yang sangat dinantikan oleh banyak orang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Resep Dadar Gulung yang Enak dan Gurih, Mudah Dibuat

5 Resep Dadar Gulung yang Enak dan Gurih, Mudah Dibuat

Dadar gulung adalah sejenis hidangan kuliner Indonesia yang terkenal karena cita rasanya yang lezat dan khas.

Baca Selengkapnya
6 Resep Kue Kacang 500 Gr yang Enak dan Renyah, Cocok untuk Sajian Lebaran

6 Resep Kue Kacang 500 Gr yang Enak dan Renyah, Cocok untuk Sajian Lebaran

Kue kacang adalah salah satu hidangan khas Lebaran yang sangat dinantikan dan dinikmati oleh banyak orang.

Baca Selengkapnya
5 Resep Menu Buka Puasa Gorengan Renyah dan Menggugah Selera, Praktis Sarat Gizi

5 Resep Menu Buka Puasa Gorengan Renyah dan Menggugah Selera, Praktis Sarat Gizi

Nah bagi Anda yang merasa bosan dengan menu gorengan biasa, ulasan yang berikut ini bisa menjadi referensi Anda mempersiapkan takjil buka puasa.

Baca Selengkapnya
7 Resep Buka Puasa Gorengan yang Kekinian & Lezat, Cocok Dipadukan dengan Tes Hangat

7 Resep Buka Puasa Gorengan yang Kekinian & Lezat, Cocok Dipadukan dengan Tes Hangat

Berikut resep buka puasa gorengan yang kekinian dan lezat.

Baca Selengkapnya
Resep Kue Terang Bulan yang Enak dan Sederhana, Camilan Lezat Bikin Nagih

Resep Kue Terang Bulan yang Enak dan Sederhana, Camilan Lezat Bikin Nagih

Kue terang bulan memiliki tekstur yang empuk dan lembut, serta isi yang manis dan gurih. Selain itu, terang bulan juga mudah dibuat sendiri di rumah.

Baca Selengkapnya
7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

Mengolah masakan rumahan yang lezat tidak selalu memerlukan banyak waktu dan bahan-bahan yang sulit dicari.

Baca Selengkapnya