Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Video Harga Makanan di Warung Pedalaman Papua, Soto Ayam sampai Rp120.000

Viral Video Harga Makanan di Warung Pedalaman Papua, Soto Ayam sampai Rp120.000 tangkapan layar video harga makanan di pedalaman Papua. ©2023 TikTok/fiankcbf24

Merdeka.com - Sebuah video yang diunggah akun TikTok, @fiankcbf24 viral di berbagai media sosial. Video tersebut ramai dikomentari warga TikTok, Instagram, hingga Twitter karena menunjukkan harga makanan di pedalaman Papua yang mencapai ratusan ribu rupiah.

Video menunjukkan seseorang masuk ke warung sederhana dengan dinding kayu yang disebut berada di pedalaman Papua. Ia lantas memanggil penjaga warung dan mengatakan hendak membeli kondro senilai Rp200.000 sambil menyodorkan lembaran uang seratus ribuan.

Setelah itu, ia menyoroti daftar menu di tempat makan bernama Warung Makan 99 itu. Hampir semua makanannya dibanderol dengan harga di atas Rp100.000. Nasi soto, nasi lalapan ayam, dan nasi goreng dihargai Rp120.000. Sementara makanan yang paling murah di menu adalah mie rebus plus telur yang dihargai Rp60.000.

Seporsi kondro dan nasi yang hendak dibeli pemilik video tadi termasuk menu termahal dengan harga Rp150.000. Minuman dari serbuk instan yang biasanya dihargai kurang dari Rp10.000 dijual dengan harga mulai dari Rp20.000.

"Makan setiap hari di sini kira-kira habis berapa uang, yah, satu bulan?" tulisnya di video.

Jauh Lebih Mahal dari Makanan di Pulau Jawa

tangkapan layar video harga makanan di pedalaman papua

tangkapan layar video harga makanan di pedalaman Papua ©2023 TikTok/fiankcbf24

Video yang diunggah @fiankcbf24 membuat pengguna TikTok lain kaget. "Orang Papua ke Bekasi 200 ribu bisa beli batagor sama wajan penggorengannya," kata pemilik akun @usergalau90s.

Sebagai perbandingan, makanan seperti soto, batagor, dan nasi goreng di Pulau Jawa biasanya dijual dengan harga tak sampai Rp50.000. Makanan sejenis dengan harga di atas Rp50.000 biasanya dijual di kafe atau hotel.

Video tersebut juga beredar di Instagram dan banyak dikomentari. Pemilik akun Instagram, @meiliskaaulyanissa yang rupanya tinggal di Pulau Jawa berkomentar, "Bersyukurlah, kita di Jawa dengan harga yang sangat bersahabat."

Sementara itu, akun Twitter, @nilawardanii yang mengutip dan mencuitkan ulang video tersebut ikut membagikan pengalaman salah satu kenalannya yang serupa. "Beneran kemaren sehabis libur lebaran, senior abis mudik dari Papua cerita makan semacem makanan Lamongan abis sejuta padahal cuma berempat, mana katanya ngga ketemu McD."

Panjang Rantai Pasokan Bikin Harga Makanan Melonjak

ilustrasi rantai pasokan komoditas

Rantai pasokan yang panjang membuat pengiriman bahan makanan ke pedalaman lebih lama dan menghabiskan biaya yang jauh lebih mahal daripada pulau dengan infrastruktur dan akses jalan yang lebih mudah © Wallpaper Flare

Beberapa akun TikTok lain lantas menjelaskan kemungkinan alasan harga makanan di warung itu bisa sangat mahal. Rantai pasokan yang panjang membuat pengiriman bahan makanan ke pedalaman lebih lama dan menghabiskan biaya yang jauh lebih mahal daripada Pulau Jawa yang umumnya memiliki infrastruktur dan akses jalan lebih mudah.

Karena beban angkut persediaan barang dagang yang tinggi, harga bahan makanan bisa naik berkali-kali lipat dari harga pokoknya setelah sampai di tangan konsumen terakhir. "Karena mereka di sana bawain belanjaan dari tempat perbelanjaan naik pesawat khusus pengangkut makanan, Bro. Mangkanya mahal," jelas pemilik akun TikTok, @Adisalfurqon_.

Namun, pengguna Twitter lain menjelaskan kalau tidak semua makanan di Papua berharga mahal. Pemilik akun @jiyokyu00 berkomentar, "Tenang, Guys. Itu di pedalaman, kok. Gak semua kawasan Papua. Aku tinggal di kabupaten perbatasan ama Papua Nugini, masih wajar, kok. Bakso masih 20 ribu."

Pemilik akun Twitter, @matahari11111 menimpali, "Benar, gw tinggal Jayapura bakso seporsi 18k-an, paling mahal 20-an lah."

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Nasi Goreng Porsi Brutal di Tangsel, Harganya Cuma Rp15 Ribu Cara Masaknya Curi Perhatian
Viral Nasi Goreng Porsi Brutal di Tangsel, Harganya Cuma Rp15 Ribu Cara Masaknya Curi Perhatian

Warung nasi goreng di Ciputat ini mencuri perhatian karena porsinya besar, harganya murah, rasanya lezat, dan ada atraksinya.

Baca Selengkapnya
Hanya di Indonesia, Pria Ini Asyik Makan Sambil Lihat Tawuran di Pinggir Jalan, 'Emang Seru Nih di Sini'
Hanya di Indonesia, Pria Ini Asyik Makan Sambil Lihat Tawuran di Pinggir Jalan, 'Emang Seru Nih di Sini'

Alih-alih duduk di warung makan, pria ini memilih makan sembari melihat tawuran di pinggir jalan.

Baca Selengkapnya
Pedagang Siomay Ngeluh ke Airlangga: Harga Makanan Program Makan Siang Kemurahan, Usul Rp20.000
Pedagang Siomay Ngeluh ke Airlangga: Harga Makanan Program Makan Siang Kemurahan, Usul Rp20.000

Dalam simulasi tersebut terdapat sejumlah aneka menu makan siang yang disiapkan seharga Rp15.000 per porsi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Remaja Palak Penjaga Warung Kelontong di Bandung, Ancam Pakai Senjata Tajam
Viral Remaja Palak Penjaga Warung Kelontong di Bandung, Ancam Pakai Senjata Tajam

Terlihat pelaku mengancam dan meminta HP serta uang dari pemilik warung.

Baca Selengkapnya
⁠Senyum-senyum Sambil Ngemut Ceker Ayam, Momen Prajurit Kopassus Makan Mi Ayam di Papua Satu Porsi Rp60 ribu Plus Es Teh Manis
⁠Senyum-senyum Sambil Ngemut Ceker Ayam, Momen Prajurit Kopassus Makan Mi Ayam di Papua Satu Porsi Rp60 ribu Plus Es Teh Manis

Prajurit Kopassus senyum-senyum makan mi ayam mahal di Papua seharga Rp60 ribu.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan Sentuh Titik Termahal dalam 30 Tahun, Banyak Orang Amerika Tak Lagi Makan di Luar
Harga Pangan Sentuh Titik Termahal dalam 30 Tahun, Banyak Orang Amerika Tak Lagi Makan di Luar

Makanan yang mengalami kenaikan di antaranya daging sapi, hingga gula. Bahkan keduanya merupakan komoditas pokok.

Baca Selengkapnya
Aksi Pengendara Motor saat Mendapat Makanan Gratis di Jalan Ini Viral, Bikin Haru
Aksi Pengendara Motor saat Mendapat Makanan Gratis di Jalan Ini Viral, Bikin Haru

Ada banyak bentuk rezeki, salah satunya yang paling sering dijumpai adalah mendapat makanan.

Baca Selengkapnya
⁠Berpakaian Santai, Momen Jenderal Bintang 2 Polisi Makan Malam di Warung Pinggir Jalan, Menunya Nikmat
⁠Berpakaian Santai, Momen Jenderal Bintang 2 Polisi Makan Malam di Warung Pinggir Jalan, Menunya Nikmat

Sebuah video memperlihatkan Ketua Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Aan Suhanan sedang menyantap soto ceker pinggir jalan di Bali.

Baca Selengkapnya
Jangan Kaget Makan di Warteg Porsi Nasi Jadi Sedikit dan Tak Lagi Pulen, Pedagang: Porsi Dikurangi Daripada Naikkan Harga
Jangan Kaget Makan di Warteg Porsi Nasi Jadi Sedikit dan Tak Lagi Pulen, Pedagang: Porsi Dikurangi Daripada Naikkan Harga

Bahkan, pelanggan terpaksa merogoh uang lebih dari biasanya untuk menambah porsi nasi agar menjadi lebih banyak.

Baca Selengkapnya