Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Poni Lepek karena Belum Sempat Keramas? Begini Cara Instan untuk Menyamarkannya

Poni Lepek karena Belum Sempat Keramas? Begini Cara Instan untuk Menyamarkannya Poni Lepek karena Belum Sempat Keramas? Begini Cara Instan untuk Menyamarkannya. ©Shutterstock

Merdeka.com - Beraktivitas di tengah cuaca panas yang bikin berkeringat memang bisa jadi tantangan tersendiri. Nggak hanya membuat kulit terlihat kusam, keringat yang muncul juga bikin penampilan jadi kurang oke. Terlebih kalau kamu punya rambut berponi, pasti mudah terlihat lepek.

Poni yang lepek memang bisa jadi pemicu bad hair day. Saat belum sempat keramas, beberapa trik berikut ini bisa jadi cara cepat untuk mengatasinya.

Serap Minyak dengan Bedak Tabur

poni lepek karena belum sempat keramas begini cara instan untuk menyamarkannya

©Shutterstock

Saat belum sempat keramas, poni yang terlihat lepek dan berminyak jelas jadi hal yang membuat penampilan jadi kurang oke. Di tengah situasi emergency seperti ini, kamu bisa menyamarkan hal tersebut dengan bantuan bedak tabur, lho!

Manfaatkan bedak tabur yang ada di pouch makeup kamu, ambil sedikit dan gosokkan di bagian akar rambut. Akan lebih baik jika yang dipakai adalah jenis translucent powder supaya tidak meninggalkan warna mencolok pada rambut. Jangan lupa, cukup aplikasikan sedikit saja karena jika terlalu banyak dapat menyebabkan rambut yang terlihat abu-abu.

Tutupi dengan Headband atau Bando

poni lepek karena belum sempat keramas begini cara instan untuk menyamarkannya

©Shutterstock

Saat poni terlihat lepek dan lifeless, cara lain yang bisa digunakan untuk menyamarkannya adalah menggunakan headband atau bando. Yup, penataan rambut yang tepat bisa membantu menyelamatkan kamu dari masalah yang satu ini.

Jika menemukan headband atau bando kain di dalam tas, ambil dan gunakan di kepala untuk menutupi poni yang terlihat berminyak dan lepek. Namun, pastikan bando yang digunakan memiliki warna netral dan cocok dengan konsep outfit yang dipakai di kantor ya!

Gunakan Bantuan Catok Rambut

poni lepek karena belum sempat keramas begini cara instan untuk menyamarkannya

©Shutterstock

Jika poni sudah terlihat lepek di pagi hari dan kamu nggak sempat keramas karena kesibukan yang padat, catok rambut bisa menjadi penyelamat. Saatnya lakukan trik penataan rambut yang tepat bermodalkan hair styling tools yang satu ini.

Untuk menyamarkan poni yang terlihat lepek, hindari mencatok lurus poni karena akan membuat semakin terlihat kurang oke. Sebaliknya, kamu wajib menggunakan gerakan mencatok yang bisa menampilkan volume pada rambut. Catok poni dengan cara menariknya ke belakang karena teknik ini dapat membuatnya terlihat lebih bervolume.

Andalkan Dry Shampoo

poni lepek karena belum sempat keramas begini cara instan untuk menyamarkannya

©Shutterstock

Kalau kamu tipikal perempuan yang super sibuk sehingga nggak sempat keramas, wajib banget punya dry shampoo sebagai penyelamat yang bisa menyamarkan rambut lepek dengan praktis. Produk ini memiliki manfaat yang hampir sama dengan bedak tabur, yaitu menyerap minyak dan keringat yang menempel pada rambut. Namun, dengan hasil yang tentunya lebih baik.

Pilih formula dry shampoo yang nggak hanya dapat menyerap minyak dan keringat saja, tapi juga dapat membantu rambut terlihat lebih bervolume. Selain itu, produk dry shampoo yang tepat biasanya tidak meninggalkan bekas warna pada rambut seperti yang umumnya terjadi jika menggunakan bedak tabur. Jangan lupa pilih dry shampoo yang memiliki aroma segar untuk membuat rambut lebih wangi sepanjang hari.

Itu tadi beberapa cara instan yang bisa dilakukan untuk menyamarkan poni lepek saat belum sempat keramas. Saatnya terapkan demi penampilan yang maksimal!

(mdk/wri)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
3 Cara Praktis Mengatasi Kerontokan Parah Akibat Styling yang Berlebihan
3 Cara Praktis Mengatasi Kerontokan Parah Akibat Styling yang Berlebihan

Bagaimana cara untuk mengatasi kerontokan parah akibat penggunaan hair styling? Begini jawabannya!

Baca Selengkapnya
5 Tips Sederhana Tetap Cantik saat Lebaran, Makeup Flawless Tanpa Luntur ke Hijab
5 Tips Sederhana Tetap Cantik saat Lebaran, Makeup Flawless Tanpa Luntur ke Hijab

Memakai makeup terutama saat momen seperti Lebaran membutuhkan trik tersendiri supaya makeup tetap flawless & tidak luntur ke hijab yang akan merusak penampilan

Baca Selengkapnya
7 Tips Perawatan Rambut Kering dan Kusam, Lakukan Hal Ini
7 Tips Perawatan Rambut Kering dan Kusam, Lakukan Hal Ini

Kondisi rambut dapat memengaruhi tampilan secara keseluruhan, sehingga penting untuk menjaganya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menumbuhkan Baby Hair agar Bisa Menyempurnakan Penampilan
Cara Menumbuhkan Baby Hair agar Bisa Menyempurnakan Penampilan

Baby hair sering kali lebih pendek dan lebih lembut daripada rambut dewasa.

Baca Selengkapnya
Tips Memilih Tas Selempang Wanita, Biar Kamu Makin Modis
Tips Memilih Tas Selempang Wanita, Biar Kamu Makin Modis

Beberapa tips memilih tas selempang wanita yang bisa bikin kamu makin modis.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Cuma Pakai Kopi dan 1 Bahan Ini Saja

Dapatkan tips praktis untuk merawat kulit secara alami dan efektif, tanpa perlu produk mahal atau perawatan rumit.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Memahami penyebab perut begah adalah langkah pertama untuk mengatasi kondisi ini.

Baca Selengkapnya
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair

Kupas bawang merah dengan jauh lebih efektif tanpa bikin mata berair. Simak caranya.

Baca Selengkapnya