Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lazada Sustainability Academy Awards 2024, Apresiasi pada Bisnis Lokal yang Terapkan Operasional Berkelanjutan

Lazada Sustainability Academy Awards 2024, Apresiasi pada Bisnis Lokal yang Terapkan Operasional Berkelanjutan

Meskipun zaman terus berkembang, tetapi permasalahan seputar pengelolaan sampah masih menjadi tantangan, khususnya sampah plastik.

Bahkan menurut Data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan-SIPSN KLHK, 2023, sampah plastik menyumbang 18,9% dari total 17,4 juta ton timbulan sampah tahunan yang dihasilkan pada 2023.

Itulah mengapa, sebagai upaya mendorong operasional berkelanjutan dari para pelaku bisnis di ekosistem, Lazada Indonesia (Lazada) melalui unit bisnis Lazada Logistics menghadirkan Lazada Sustainability Academy. Lazada memahami betul bahwa aspek keberlanjutan sangatlah penting bagi suatu bisnis agar dapat terus berkembang.

Di sisi lain, Lazada juga terus berupaya untuk memimpin industri ecommerce untuk mendorong praktik perilaku penjual dan pelanggan yang lebih ramah lingkungan serta menginspirasi pemain lain di industri serupa untuk mengikuti jejak keberlanjutan ini. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak berikut ini.

Luncurkan LSA di 2023

Pada Oktober 2023 lalu, Lazada secara resmi meluncurkan Lazada Sustainability Academy (LSA) sebagai bentuk dukungan terhadap para pelaku usaha.

Luncurkan LSA di 2023<br>

Program ini dirancang untuk memberikan edukasi mengenai operasional berkelanjutan yang sederhana, praktis, dan dapat disesuaikan untuk bisnis di berbagai tahap keberlanjutan.

Lazada Sustainability Academy Awards 2024, Apresiasi pada Bisnis Lokal yang Terapkan Operasional Berkelanjutan

Di Indonesia sendiri, LSA 2023 dilaksanakan dengan menggelar Seller Acceleration Camp selama enam bulan yang menyasar bisnis UKM lokal. Adapun tahapan-tahapan proses ini terdiri dari:

  • Seleksi 30 dari lebih dari 200 penjual yang tertarik bergabung dengan program LSA dan menganalisis penggunaan bahan dan kemasan ramah lingkungan mereka saat ini.

  • Workshop selama dua hari yang membantu penjual memahami bahaya penggunaan plastik sekali pakai dan mengeksplorasi opsi bisnis berkelanjutan.

  • Dua sesi pelatihan online, diikuti oleh pilihan untuk mendaftarkan diri mendapatkan penghargaan, di mana lima penjual dapat memenangkan hadiah untuk upaya keberlanjutan mereka.

Setelah melalui tahapan proses tersebut, para penjual dapat mendaftar untuk mengikuti Lazada Sustainability Academy Awards (LSA Awards), di mana pemenang dipilih berdasarkan empat parameter penilaian, yaitu Purpose (sosial), Profit (ekonomi), People (manusia), serta Planet (lingkungan).

Para pemenang akan mendapatkan hadiah dan penghargaan yang bisa digunakan dalam perjalanan transformasi mereka menuju operasional berkelanjutan.

Daftar Pemenang LSA Awards 2024

Semua pemenang dari LSA Awards ini dinilai dari purpose/sosial, profit/ekonomi, people/manusia, dan planet/lingkungan. Adapun para pemenang LSA Awards 2024 adalah:

Daftar Pemenang LSA Awards 2024<br>

1. Untuk kategori ‘Pencapaian Terbaik’ diraih oleh Berkah Wangi Parfum, yang menjadi juara umum melalui keunggulannya di hampir semua kategori penilaian. Ada beberapa alasan menarik mengapa brand parfum lokal ini mendapatkan penghargaan di LSA Awards 2024.

Di antaranya seperti misi yang selaras dengan tujuan bisnis mereka, strategi jangka panjang dan pendek yang komprehensif, program ‘relevant people’ yang tepat sasaran, serta pelaksanaan seleksi yang ketat untuk vendor mereka.

2. Untuk kategori ‘Sosial’ dimenangkan oleh Al Mubarokah Herbal, yang memprioritaskan kualitas produk melalui pengendalian mutu yang ketat, mempertahankan kepuasan pelanggan dan kepatuhan terhadap peraturan etis, serta didukung oleh strategi pengukuran dampak dan target yang praktis.

Brand yang menjual produk madu dan herbal lainnya yang berdiri sejak 2014 ini memang berorientasi pada tujuan sosial, dengan mendedikasikan usahanya untuk menyediakan produk yang aman dan berbahan alam tanpa melibatkan penggunaan bahan kimia.

3. Untuk kategori ‘Ekonomi’ diraih oleh GUDANG JEAN’S, brand lokal fesyen berbasis di Jakarta yang didirikan 4 tahun lalu.

Brand ini terpilih berkat penilaian finansial dan risiko terperinci atas strategi bisnis baru mereka, yang dirancang untuk menyelaraskan dengan nilai-nilai keberlanjutan.

4. Untuk kategori ‘Manusia’ diraih oleh chipa, yang telah berhasil membina kesejahteraan karyawan serta komitmennya terhadap nilai-nilai keberlanjutan dalam pemilihan pemasok.

Dibandingkan dengan brand lainnya, brand kecantikan yang berbasis di Jakarta ini memang lebih unggul, dengan poin sebesar 35 dari total 35 pada kategori ‘Manusia’.

Terkait kesejahteraan dan pertumbuhan karyawan, chipa sendiri telah berkomitmen kuat dalam memotivasi karyawannya untuk meningkatkan keterampilan melalui berbagai pemanfaatan perangkat lunak yang bertujuan mengembangkan kemampuan kewirausahaan mereka.

Selain itu, chipa juga mengutamakan nilai-nilai keberlanjutan saat memilih pemasok.

5. Untuk kategori ‘Lingkungan’ diduduki oleh Damai Fashion berkat inovasi mengubah kemasan dari plastik ke kardus, dan upaya aktif mereka dalam mengedukasi konsumen mengenai keberlanjutan.

Damai Fashion sendiri merupakan brand lokal fesyen berbasis di Jakarta yang berdiri lebih dari 6 tahun lalu dan menjual produk fesyen untuk perempuan.

Terpilihnya Damai Fashion sebagai pemenang di kategori ‘Lingkungan’ menunjukkan bahwa brand lokal ini memiliki pemahaman mendalam tentang siklus hidup produk yang dijual.

Selain itu, barang ini juga mampu memanfaatkan pemahaman ini untuk menyusun strategi pengelolaan barang yang cacat atau nggak terjual, sehingga nggak menjadi sampah dan dibuang ke tempat pembuangan sampah.

Hadirnya LSA Awards 2024 merupakan bukti bahwa Lazada peduli dan mendukung para pelaku usaha di berbagai industri untuk terus menjalankan usaha dengan cara yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Selain itu, inisiatif ini juga dapat menjadi pengingat kepada semua pihak bahwa kepedulian terhadap lingkungan nantinya akan bisa menciptakan bumi yang lebih baik lagi di masa depan.

Dukung Brand Lokal untuk Go Digital, Begini Langkah yang Dilakukan Lazada dan AHA Commerce
Dukung Brand Lokal untuk Go Digital, Begini Langkah yang Dilakukan Lazada dan AHA Commerce

Lazada Indonesia (Lazada) bekerja sama dengan mitra pemberdaya atau enabler, di antaranya AHA Commerce, memiliki komitmen pemberdayaan brand dan penjual lokal.

Baca Selengkapnya
Ajak UKM Cirebon untuk Gabung di Kanal ‘Harbolnas’, Lazada Berkomitmen Dukung Penjual Fesyen Lokal
Ajak UKM Cirebon untuk Gabung di Kanal ‘Harbolnas’, Lazada Berkomitmen Dukung Penjual Fesyen Lokal

Ratusan UKM fesyen yang tergabung dalam Mall UKM Cirebon memiliki toko digital dan berjualan di Lazada.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Hebat Gudang Lazada di Cengkareng Diduga Akibat Korsleting
Kebakaran Hebat Gudang Lazada di Cengkareng Diduga Akibat Korsleting

Gudang milik perusahaan e-commerce Lazada mengalami kebakaran hebat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sido Muncul Sukses Meraih Proper Emas 2023 dan Green Leadership Utama dari KLHK
Sido Muncul Sukses Meraih Proper Emas 2023 dan Green Leadership Utama dari KLHK

Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat kembali menerima penghargaan "Green Leadership Utama" 2023.

Baca Selengkapnya
Diganjar Penghargaan Baznas Award 2024, Ini Sederet Kebijakan Inovatif Mas Lindra Bupati Tuban
Diganjar Penghargaan Baznas Award 2024, Ini Sederet Kebijakan Inovatif Mas Lindra Bupati Tuban

Ia ngebut membangun Tuban, mulai dari menambah ruang terbuka hijau hingga bus sekolah gratis

Baca Selengkapnya
Ratusan Tokoh dan Lembaga Raih Baznas Awards 2024
Ratusan Tokoh dan Lembaga Raih Baznas Awards 2024

Baznas memberikan 395 penghargaan kepada tokoh dan lembaga yang berperan dalam pengumpulan zakat seperti gubernur, bupati, hingga wali kota.

Baca Selengkapnya
Kejar Mimpi Kembangkan Bisnis Sendiri, Kisah Ibu Rumah Tangga 'Memancing' Cuan di Lazada Ini Bisa Jadi Inspirasi
Kejar Mimpi Kembangkan Bisnis Sendiri, Kisah Ibu Rumah Tangga 'Memancing' Cuan di Lazada Ini Bisa Jadi Inspirasi

Fokus pada bidang yang nggak biasa, seller Lazada yang satu ini berhasil meraih kesuksesan.

Baca Selengkapnya
Pertagas Siap Tambah Ketersediaan LNG di Jawa dan Bali, Begini Strategi Dilakukan Perusahaan
Pertagas Siap Tambah Ketersediaan LNG di Jawa dan Bali, Begini Strategi Dilakukan Perusahaan

Kerja sama memungkinkan untuk dikembangkan ke berbagai bentuk lainnya yang akan mendukung bisnis dan memberikan nilai tambah bagi kedua belah pihak.

Baca Selengkapnya
Bawa Industri Berkibar ke Kancah Internasional, Begini Harapan Pengusaha Logistik ke Presiden Selanjutnya
Bawa Industri Berkibar ke Kancah Internasional, Begini Harapan Pengusaha Logistik ke Presiden Selanjutnya

Menurut Akbar Djohan, pembenahan SDM (Sumber Daya Manusia) dalam industri logistik menjadi fokus penting.

Baca Selengkapnya