Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Aman Melakukan Bleaching di Rumah tanpa Merusak Rambut

Cara Aman Melakukan Bleaching di Rumah tanpa Merusak Rambut Ilustrasi rambut diwarnai. © Pexels/cottonbro

Merdeka.com - Saat Anda melakukan proses pewarnaan rambut di salon, tak jarang rambut Anda akan di-bleach terlebih dahulu. Setelah itu, baru pewarna rambut diaplikasikan pada rambut.

Apa pentingnya bleaching? Bisakah proses tersebut dilakukan sendiri di rumah dan bagaimana caranya? Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Pentingnya Proses Bleaching dalam Pewarnaan Rambut

Kalau Anda ingin mewarnai rambut dengan warna-warna terang seperti cranberry red, fuchsia, turquoise, biru, atau rose gold, Anda perlu melakukan bleaching terlebih dahulu. Kecuali rambut Anda memang sudah berwarna terang secara alami, warna-warna seperti itu tidak akan tampak cerah di rambut hitam. Jadi, Anda perlu melakukan decoloring atau menghilangkan warna alami rambut Anda terlebih dahulu.

Proses bleaching bertujuan untuk menghilangkan pigmen warna pada rambut gelap seperti yang dimiliki kebanyakan orang Asia. Biasanya proses ini dilakukan dengan bleaching powder atau bleaching cream. Hasilnya bervariasi, tergantung takaran bleaching agents yang digunakan atau berapa lama proses bleaching dilakukan.

Jumlah Bleaching Powder/Cream yang Dibutuhkan

Seberapa banyak bleaching powder atau bleaching cream yang dibutuhkan untuk decoloring rambut Anda? Sesuaikan dengan panjang dan ketebalan rambut.

Rambut dengan panjang maksimal 20 cm membutuhkan 90 gram bleaching powder dan 30 ml krim developer. Sementara rambut dengan panjang maksimal 40 cm membutuhkan 150 gram bleaching powder dan 150 ml krim developer. Takaran ini untuk rambut dengan ketebalan sedang. Jika rambut Anda sangat tebal, sesuaikan lagi takarannya.

Cara Memilih Bleaching Powder yang Tepat

Bleaching powder yang efektif untuk decoloring adalah yang tidak menggunakan terlalu banyak campuran conditioner atau pelembut. Efek mengeringkan dan merusaknya memang lebih kuat juga, namun dengan begitu Anda tidak perlu melakukan proses bleaching berkali-kali untuk mendapatkan warna platina pucat yang dianggap paling ideal untuk proses pewarnaan selanjutnya.

Jika Anda menginginkan bleaching yang lebih maksimal, gunakan blaching agent warna biru yang bisa memberikan hasil akhir mendekati platina atau perak.

Cara Melakukan Bleaching Rambut di Rumah

Campur bleaching powder dan developer atau bleaching cream sesuai petunjuk yang tertera di kemasan produk. Aplikasikan bleaching cream pada rambut kering, minimal 1 cm dari kulit kepala agar tidak terjadi iritasi. Aplikasikan bleaching cream mulai dari rambut bagian bawah terlebih dahulu. Aplikasikan bleaching cream secara merata. Semakin banyak krim yang Anda usapkan, semakin terang warna rambut yang Anda dapatkan nantinya. Jangan diamkan bleaching cream melebihi waktu yang disarankan. Bilas bleaching cream menggunakan sampo yang tidak mengandung zinc dan sulat, lalu bilas menggunakan air dingin.

Demikian cara melakukan bleaching pada rambut hitam agar lebih mudah diwarnai.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Selengkapnya
Cara Membersihkan Cobek Batu dengan Benar, Lakukan Hal Ini

Cara Membersihkan Cobek Batu dengan Benar, Lakukan Hal Ini

Ternyata cobek batu tak cukup hanya dibersihkan dengan air saja, butuh teknik tersendiri untuk merawatnya.

Baca Selengkapnya
Seberapa Penting Sih Eksfoliasi Kulit? Cek Faktanya Yuk!

Seberapa Penting Sih Eksfoliasi Kulit? Cek Faktanya Yuk!

Eksfoliasi jadi salah satu rutinitas kecantikan penting yang dukung wajah makin glowing.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana

Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menebalkan rambut. Mulailah dengan mengidentifikasi jenis rambut Anda, lalu pilihlah produk perawatan & bahan alami

Baca Selengkapnya
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Salah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!

Baca Selengkapnya
Tips Perawatan Kulit Sebelum dan Sesudah Berolahraga yang Penting Dilakukan

Tips Perawatan Kulit Sebelum dan Sesudah Berolahraga yang Penting Dilakukan

Sebelum dan sesudah berolahraga, kulit membutuhkan perawatan yang tepat.

Baca Selengkapnya
Cara Menumbuhkan Baby Hair agar Bisa Menyempurnakan Penampilan

Cara Menumbuhkan Baby Hair agar Bisa Menyempurnakan Penampilan

Baby hair sering kali lebih pendek dan lebih lembut daripada rambut dewasa.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Jerawat bukan hanya masalah kulit, tetapi juga masalah percaya diri. Ternyata, ada banyak cara alami untuk mengatasi bekas jerawat dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya
12 Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Aman dan Efektif

12 Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Aman dan Efektif

Menghilangkan bulu kaki merupakan salah satu perawatan kecantikan yang sering dilakukan.

Baca Selengkapnya