Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Pulau ini punya asal-usul nama yang aneh!

5 Pulau ini punya asal-usul nama yang aneh! Pulau dengan asal-usul nama aneh. © mentalfloss.com

Merdeka.com - Sepanjang sejarah, biasanya penamaan sebuah pulau dilakukan dengan menggunakan nama penemunya. Tak cuma pulau, nama benua saja digunakan dengan menggunakan nama penemunya.

Namun kreativitas muncul dalam perkembangan penamaan sebuah lokasi. Selanjutnya orang sudah tak ingin lagi mengikuti peraturan di abad belasan, di mana sebuah pulau dinamakan dari nama penemunya. Seperti beberapa nama pulau berikut ini, yang diambil dari penamaan unik yang menolak untuk 'ikut arus.' Berikut beberapa di antaranya.

1. Pulau Busta Rhymes, Massachusets, Amerika Serikat

pulau dengan asal usul nama aneh

Pulau dengan asal-usul nama aneh © mentalfloss.com

Di sebuah kota bernama Shrewsbury, sebuah kota kecil yang berjarak sejam dari Boston, terdapat sebuah pulau kecil yang dinamakan dari nama rapper, Busta Rhymes. Masyarakat lokal dan pengurus de facto dari pulau tersebut, Kevin O'Brien, menamakan pulau tersebut sebagai penghormatan terhadap rapper favoritnya.

Nama tersebut sudah muncul di Google Maps, namun belum disahkan secara resmi oleh pemerintah setempat. Hal ini dikarenakan nama geografis sangat ketat peraturannya di Amerika Serikat. Untuk menamai sebuah lokasi geografis dengan sebuah nama seseorang, orang tersebut paling tidak harus sudah meninggal selama 5 tahun.

2. Axel Heiberg Island, Nunavut, Kanada

pulau dengan asal usul nama aneh

Pulau dengan asal-usul nama aneh © mentalfloss.com

Salah satu pulau paling besar di Kanada, ditemukan oleh Otto Sverdrup pada tahun 1900. Namun nama tersebut tak langsung dinamai dengan namanya. Justru, ia menamakan pulau barunya itu oleh nama sponsor ekspedisi perjalanannya.

Akhirnya, pulau tersebut dinamakan Axel Heiberg, yang merupakan nama direktur finansial dari perusahaan beer 'Ringnes,' yang merupakan sponsor perjalanan Otto Sverdrup. Beberapa pulau lain di kepulauan tersebut juga diberi nama dengan metode yang sama. Beberapa di antaranya adalah pulau Ellef Ringnes dan pulau Amund Ringnes, yang merupakan nama pendiri perusahaan Ringnes.

Meski demikian, kepulauan tersebut dinamakan kepulauan Sverdrup.

3. Major Caye, Belize

Negara kecil di Amerika Tengah ini mempunyai lebih dari 200 pulau, yang mereka sebut sebagai 'cayes,' dengan cara pelafalan layaknya menyebut 'keys' dalam bahasa Inggris. Badan pariwisata negara Belize, memutuskan mengganti nama pulaunya yang semula bernama 'Snake Caye,' dengan nama 'Major Caye,' untuk menghormati DJ Khaled dan pemikiran tentang 'kunci sukses' yang dia paparkan di sosial media.

4. Bellamy Cay, British Virgin Island

pulau dengan asal usul nama aneh

Pulau dengan asal-usul nama aneh © mentalfloss.com

Di kepulauan British Virgin Islands, ada sebuah pulau yang namanya diambil dari nama bajak laut terkenal di area setempat.

Black Sam Bellamy, adalah bajak laut yang menggunakan area British Virgin Island untuk markas pasca mereka menjarah dan merompak kapal di era 1700. Dia mengklaim dirinya sendiri sebagai 'Robin Hood dari lautan.' Menurut berbagai sumber, ketika dia meninggal, Sam Bellamy adalah bajak laut paling kaya dalam sejarah.

5. Yaya Island, Russia

Kru dari angkatan udara Rusia secara tidak sengaja menemukan sebuah pulau ketika sedang patroli menggunakan helikopter, pada 2013 silam. Awalnya, pulau tersebut akan diberi nama pulau Bounty, yang diambil dari film 'Mutiny in the Bounty.'

Namun nama tersebut diganti 'Yaya,' karena Yaya adalah kata yang terdengar ketika para kru ditanya siapakah orang yang pertama kali melihat pulau itu tersebut dahulu. Semua kru berteriak 'Ya, ya!" yang berarti "Aku! Aku!" dalam bahasa Rusia. Jadi, pulau ini dinamakan berdasarkan kontribusi semua orang di sana.

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menyusuri Pulau Banyak, Gugusan Pulau di Aceh Singkil yang Begitu Memesona

Menyusuri Pulau Banyak, Gugusan Pulau di Aceh Singkil yang Begitu Memesona

Wilayah ini memiliki 99 pulau besar maupun kecil dan memiliki luas daratan mencapai 135 km persegi.

Baca Selengkapnya
Nama Orang yang Keren dan Artinya untuk Anak Laki-laki dan Perempuan

Nama Orang yang Keren dan Artinya untuk Anak Laki-laki dan Perempuan

Dalam proses pencarian nama yang begitu menguras pikiran, arti yang penuh makna tak bisa menjadi patokan. Anak juga butuh panggilan yang keren.

Baca Selengkapnya
124 Nama Hewan Peliharaan Korea, Lucu dan Beda dari yang Lain

124 Nama Hewan Peliharaan Korea, Lucu dan Beda dari yang Lain

Merdeka.com merangkum informasi tentang nama hewan peliharaan Korea yang lucu dan beda dari yang lain.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ilmuwan Temukan Pulau Seluas Islandia di Bawah Laut, Tenggelam 45 Juta Tahun Lalu

Ilmuwan Temukan Pulau Seluas Islandia di Bawah Laut, Tenggelam 45 Juta Tahun Lalu

Islandia, negara di antara Greenland dan Norwegia, memiliki luas 103.000 kilometer persegi.

Baca Selengkapnya
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun perkenalan nama lucu dan unik yang ampuh untuk bikin orang terkesan.

Baca Selengkapnya
Tersisa 8 Orang dan Hampir Punah, Ini Jejak Suku Darat di Pulau Rempang

Tersisa 8 Orang dan Hampir Punah, Ini Jejak Suku Darat di Pulau Rempang

Penghuni asli Pulau Rempang yang hidup di hutan belantara kini sudah berada diambang kepunahan.

Baca Selengkapnya
500 Nama dalam Jawa untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan, Miliki Makna yang Dalam

500 Nama dalam Jawa untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan, Miliki Makna yang Dalam

Menamai anak dengan bahasa Jawa yang bermakna indah bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda.

Baca Selengkapnya
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis

Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis "HELP" di Atas Pasir

Mereka terdampar di pulau yang sangat terpencil di Samudra Pasifik.

Baca Selengkapnya
170 Nama Anak Perempuan dari Bahasa Sansekerta, Punya Makna Kesucian & Kemurnian

170 Nama Anak Perempuan dari Bahasa Sansekerta, Punya Makna Kesucian & Kemurnian

Berikut kumpulan nama anak perempuan dari Bahasa Sansekerta yang memiliki makna kesucian dan kemurnian.

Baca Selengkapnya