Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Trump Perintahkan Penarikan Mundur Pasukan Garda Nasional di Washington

Trump Perintahkan Penarikan Mundur Pasukan Garda Nasional di Washington Militer AS Dikerahkan Amankan Aksi Protes George Floyd. ©2020 AFP/FREDERIC J. BROWN

Merdeka.com - Presiden Amerika Serikat Donald Trump hari ini memerintahkan tentara Garda Nasional memulai penarikan pasukan dari Ibu Kota Washington dengan alasan situasi sudah terkendali.

Pemerintah Distrik Columbia pekan lalu meminta pasukan Garda Nasional membantu menangani demonstrasi besar-besaran atas kematian George Floyd, pria kulit hitam yang tewas karena lehernya ditindih lutut polisi kulit putih di Minneapolis 25 Mei lalu.

Namun Trump memerintahkan ribuan tentara dan aparat penegak hukum tambahan ke ibu kota untuk menguasai jalanan setelah ada insiden penjarahan dan perusakan.

"Mereka bisa pulang, tapi bisa segera dikerahkan kembali jika diperlukan," cuit Trump dari akun Twitternya kemarin, seperti dilansir laman CBC, Senin (8/6).

Di salah satu hotel, puluhan tentara Garda Nasional dari South Carolina terlihat tengah bersiap meninggalkan hotel dengan bus.

Trump juga memerintahkan 1.000 tentara aktif untuk dikerahkan ke Washington pekan lalu dan mereka kini mulai kembali ke pangkalan setelah demo berlangsung damai.

Demonstrasi di sejumlah kota di AS Sabtu kemarin adalah yang terbesar dalam satu hari sejak kematian Floyd.

Di hari Minggu kemarin unjuk rasa atas kematian Floyd juga terjadi di berbagai wilayah di Eropa, seperti di Inggris dan Prancis.

Dalam beberapa hari terakhir demonstrasi berlangsung damai dan aparat sudah mencabut aturan jam malam.

Wali kota New York dan Chicago sudah mencabut aturan jam malam kemarin. New York menerapkan jam malam pertama kali dalam beberapa dekade akibat kerusuhan karena demo kematian Floyd.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Putin Ungkap Alasan Dirinya Lebih Suka Joe Biden Ketimbang Trump di Pemilu AS 2024
Putin Ungkap Alasan Dirinya Lebih Suka Joe Biden Ketimbang Trump di Pemilu AS 2024

Putin Sebut Dirinya Lebih Suka Joe Biden Ketimbang Trump di Pemilu AS 2024, Alasannya Tak Terduga

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia kini menghadapi diskriminasi perdagangan dari banyak negara terkait kebijakan ekspor minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pakai Dasi Warna-warni saat Kunker Ke Luar Negeri, Ini Maknanya
Jokowi Pakai Dasi Warna-warni saat Kunker Ke Luar Negeri, Ini Maknanya

Presiden Jokowi kini memakai dasi warna-warni ketika berangkat kunjungan kerja ke luar negeri

Baca Selengkapnya
Polisi Terima 322 Laporan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024, Turun Drastis dari 2019
Polisi Terima 322 Laporan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024, Turun Drastis dari 2019

Sebanyak 65 kasus di antaranya tengah ditangani kepolisian.

Baca Selengkapnya
Curhat Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, tapi Kalau Beras Naik Saya Dimarahi Ibu-Ibu
Curhat Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, tapi Kalau Beras Naik Saya Dimarahi Ibu-Ibu

Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa urusan pemerintah dalam mengelola pangan untuk 270 juta penduduk Indonesia bukan hal yang mudah.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Kecelakaan Beruntun 7 Mobil di Puncak, Dipicu Truk Boks Rem Blong
Detik-Detik Kecelakaan Beruntun 7 Mobil di Puncak, Dipicu Truk Boks Rem Blong

Sebanyak 17 orang mengalami luka-luka. Kasus ini masih diselidiki kepolisian.

Baca Selengkapnya
Kakek 80 Tahun Bikin Perwira Polisi Kaget, 7 Tahun Jalan Kaki Datangi 261 Makam Para Wali & Presiden RI
Kakek 80 Tahun Bikin Perwira Polisi Kaget, 7 Tahun Jalan Kaki Datangi 261 Makam Para Wali & Presiden RI

Seorang pria tua berusia 80 tahun sukses mencuri perhatian. Awalnya, kakek tua itu tengah berusaha menyeberang jalan raya.

Baca Selengkapnya