Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menelusuri Sarkofagus Tomok, Peninggalan Megalitik di Makam Raja Sidabutar Samosir

Menelusuri Sarkofagus Tomok, Peninggalan Megalitik di Makam Raja Sidabutar Samosir<br>

Menelusuri Sarkofagus Tomok, Peninggalan Megalitik di Makam Raja Sidabutar Samosir

Orang Batak Toba percaya bahwa terdapat tradisi Megalitik yang masih berkaitan dengan roh leluhur.

Pulau Samosir di Sumatra Utara begitu terkenal dengan pesona alamnya yang indah dan menjadi salah satu ikon wisata di Indonesia. Bagi orang Batak, pulau ini juga menjadi tempat lahirnya leluhur mereka.

Tak heran jika di Pulau Samosir terdapat berbagai macam peninggalan dari masa lalu yang menarik untuk ditelusuri.

Beberapa peninggalan itu di antaranya makam Raja Sidabutar, Batu Persidangan Sialagan, Sarkofagus, hingga Kubur Batu.

Salah satu peninggalan zaman megalitik yang sampai sekarang masih bisa dilihat secara langsung yaitu Sarkofagus Tomok yang berada di Desa Tomok, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir.

Intip penelusuran Sarkofagus Tomok di Samosir yang dirangkum merdeka.com dari beberapa sumber berikut ini.

Berusia Ratusan Tahun

Mengutip dari beberapa sumber, usia dari Sarkofagus Tomok ini konon sudah berusia 400 tahun. Peninggalan ini adalah sebuah peti mati yang terbuat dari batu yang keberadaannya kerap dijumpai di berbagai wilayah di Sumatra Utara.

Sarkofagus Tomok ini kondisinya cukup terawat dengan bentuk persegi panjang lalu di bagian atasnya semakin melebar seperti sebuah kapal atau biasa disebut Solu Bolon dalam bahasa Batak.

Orang Batak Toba percaya bahwa terdapat tradisi Megalitik yang masih berkaitan dengan roh leluhur. Konsep ini berlaku di Sarkofagus Tomok ini yang masih adanya kehidupan setelah mati.

Ada Pahatan Figur

Melansir dari kebudayaan.kemdikbud.go.id, pada Sarkofagus Tomok tepatnya di Makam Sidabutar, terdapat sebuah hiasan yang menggambarkan sosok figur tertentu.

Pada bagian wadah terdapat pahatan figur yang menonjol dan terkesan menyeramkan yang mirip seperti monster. Penggambaran figur ini merupakan simbol untuk menolak bala dari pengaruh buruk dan jahat.

Menelusuri Sarkofagus Tomok, Peninggalan Megalitik di Makam Raja Sidabutar Samosir

Selain itu, tepat di bawah pahatan monster tersebut terdapat pahatan jelas dari orang yang dimakamkan yakni laki-laki atau perempuan. Namun, alat kelamin dari jenazah tersebut sengaja tidak terlihat atau ditutupi.

Sarkofagus ini sengaja diletakkan menghadap ke arah Gunung Pusuk Buhit atau Danau Toba.

Menurut kepercayaan, maksud dan tujuannya adalah bahwa gunung dan danau merupakan tempat suci atau menjadi tempat tinggal para arwah.

Mengenal Upacara Martarsik, Ritual Tradisional Pemanggil Hujan Warisan Raja Bius di Tanah Batak
Mengenal Upacara Martarsik, Ritual Tradisional Pemanggil Hujan Warisan Raja Bius di Tanah Batak

Martarsik merupakan salah satu ritual tradisional yang diwariskan secara turun-temurun kepada masyarakat Batak.

Baca Selengkapnya
Misteri Sigulambak, Sosok Makhluk Halus di Tanah Batak yang Kerap Mengganggu Manusia
Misteri Sigulambak, Sosok Makhluk Halus di Tanah Batak yang Kerap Mengganggu Manusia

Cerita sosok makhluk halus yang satu ini cukup populer di lapisan masyarakat Batak.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tradisi Andung, Ungkapan Perasaan Duka saat Upacara Kematian Ala Suku Batak Toba
Mengenal Tradisi Andung, Ungkapan Perasaan Duka saat Upacara Kematian Ala Suku Batak Toba

Ketika seseorang telah pergi untuk selamanya, bagi kelompok Suku Batak Toba orang tersebut layak untuk mendapatkan penghormatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tradisi Batagak Penghulu, Upacara Pengangkatan Seseorang Menjadi Pemimpin Adat
Tradisi Batagak Penghulu, Upacara Pengangkatan Seseorang Menjadi Pemimpin Adat

Sebuah upacara adat Minangkabau ini diperuntukkan ketika seseorang menjadi Panghulu atau disebut dengan pemimpin adat atau klan yang cukup sakral.

Baca Selengkapnya
Mengenal Syawalan Morodemak, Tradisi Sedekah Laut Masyarakat Demak saat Lebaran
Mengenal Syawalan Morodemak, Tradisi Sedekah Laut Masyarakat Demak saat Lebaran

Walaupun pesisir Demak diterjang banjir rob sekalipun, tradisi itu tetap digelar

Baca Selengkapnya
Mengenal Tarian Rentak Kudo, Kesenian Tradisional Kolosal Khas Suku Kerinci
Mengenal Tarian Rentak Kudo, Kesenian Tradisional Kolosal Khas Suku Kerinci

Salah satu tarian tradisional asli masyarakat Suku Kerinci dari daerah Hamparan Rawang ini selalu menghadirkan penampilan yang membuat decak kagum.

Baca Selengkapnya
Menguak Situs Batu Megalitik Pasemah, Lanskap Peradaban Sumatra Selatan di Lereng Gunung Dempo
Menguak Situs Batu Megalitik Pasemah, Lanskap Peradaban Sumatra Selatan di Lereng Gunung Dempo

Kepercayaan orang-orang sekitar pun tumbuh dan mengakar kuat di benak mereka jika merusak salah satu peninggalan sejarah tersebut, maka dia akan menerima nasib

Baca Selengkapnya
Mengenal Ritual Adat Laluhan, Simbol Kegigihan Masyarakat Dayak dalam Pertahankan Wilayah dari Gangguan Musuh
Mengenal Ritual Adat Laluhan, Simbol Kegigihan Masyarakat Dayak dalam Pertahankan Wilayah dari Gangguan Musuh

Adanya ritual ini bisa menjadi potensi wisata yang mengundang wisatawan dari berbagai daerah.

Baca Selengkapnya
Mengintip Tradisi Bada Riaya, Lebaran-nya Masyarakat Islam Kejawen Bonokeling di Banyumas
Mengintip Tradisi Bada Riaya, Lebaran-nya Masyarakat Islam Kejawen Bonokeling di Banyumas

Pada hari raya Lebaran, mereka tidak melaksanakan salat Idulfitri. Pelaksanaan salat mereka ganti dengan membersihkan makam leluhur.

Baca Selengkapnya